Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Militer
  • Typhoon dan F-35B Inggris Pesta Rudal, Tembakkan 53 Rudal Senilai Rp 185 Miliar

si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Typhoon dan F-35B Inggris Pesta Rudal, Tembakkan 53 Rudal Senilai Rp 185 Miliar
Quote:


Rudal menjadi salah satu senjata andalan jet tempur di era modern, dan sama halnya seperti makanan; rudal pun memiliki batas masa pakainya (kedaluwarsa). Tentu, setiap rudal punya masa kedaluwarsa yang berebeda-beda. Dan sebelum rudal-rudal tersebut tak lagi bisa digunakan, maka rudal tersebut harus segera ditembakkan.

Seperti yang baru saja dilakukan Royal Air Force/RAF (Angkatan Udara Inggris), di mana mereka melakukan penembakan total 53 rudal udaraa ke udara jarak pendek bernama Advanced Short Range Air-to-Air Missiles (ASRAAM). Rudal yang mendekati masa kedaluwarsa itu ditembakkan dari jet tempur Typhoon dan F-35B selama 10 hari pada bulan September 2022 lalu. Penembakan itu juga memecahkan rekor penembakan rudal terbanyak yang pernah dilakukan RAF.

Menurut artikel The War Zonelatihan dilakukan di Hebrides Air Weapon Ranges, di lepas pantai barat laut Skotlandia, bulan lalu. Latihan tembakan langsung tersebut berhasil mengenai sasaran berupa drone Banshee JT-80, yang dijadikan sebagai taegetnya. Untuk latihannya sendiri diberi nama Exercise FOX2 Frenzy.

Sementara itu delapan skadron jet tempur RAF yang terlibat dalam latihan kali ini, termasuk dua skadron F-35B yang berbasis di Inggris, No. 207 dan No. 617 “Dambusters." Keduanya berbasis di RAF Marham, Inggris, ketika tidak beroperasi di atas kapal induk HMS Queen Elizabeth. Sementara RAF Lossiemouth, berbasis di Skotlandia, mengirim 4 skadron jet tempur Typhoon terdiri dari No. 1 (F), No. II (AC), No. 6, dan No. IX (B). Sementara RAF Coningsby yang berbasis di Inggris, mengirim dua skadron Typhoon; yakni No. 3 (F) Squadron and No. 41 Test & Evaluation Squadron.

Quote:


Artikel The War Zonemenyebutkan jika sebuah rudal ASRAAM bernilai £200,000 atau sekitar $225.500. Yang jika dirupiahkan senilai dengan Rp 3,5 miliar. Jika ditotal, maka harga 53 rudal yang ditembakkan RAF selama latihan bulan lalu bernilai Rp 185 miliar.

Dan sekilas tentang rudal ASRAAM, rudal ini awalnya adalah rudal udara ke udara jarak pendek yang jadi kelengkapan standar jet tempur Eurofighter Typhoon, serta mulai beroperasi pada 1998. Pada perkembangannya, ASRAAM kemudian juga jadi rudal standar F-35B Inggris. ASRAAM memakai sistem pemandu infrared yang dikombinasikan dengan fitur focal plane array dengan lock-on after launch (LOAL) serta strapdown inertial guidance. Punya hulu ledak 10 kg blast/fragmentation, ASRAAM mengandalkan impact dan laser proximity untuk mekanisme ledakan.

Selain itu, ASRAAM juga memiliki kemampuan off-boresight (HOBS) yang tinggi, untuk dogfighting jarak dekat. Target dilaporkan dapat ditembak pada jarak 25 km; sementara sumber yang belum bisa dikonfirmasi menilai jangkauannya bisa sampai 50 km. Jika klaim tersebut benar, maka akan menempatkan senjata ini di kelas jarak menengah. Sebagai tambahan, rudal ASRAAM dilengkapi dengan imaging infrared seeker untuk mengejar targetnya, rudal juga bisa menerima data target dari radar pesawat serta helmet-mounted sight yang terpasang pada helm pilot.

ASRAAM ditenagai dual-burn, high-impulse solid rocket motor; membut rudal mampu melesat sampai kecepatan Mach 3 dan menguber target sejauh 25 km. Dari ASRAAM punya panjang 2,9 meter; diameter 166 mm; lebar bentang sayap 450 mm; serta bobot 88 kg. ASRAAM juga mampu melakukan manuver ekstrim hingga 50g, kemampuan itu didapat berkat desain body lift technology dan tail control.

Quote:


Sekilas informasi untuk Agan sebagai menu penutup, selama bertahun-tahun, ASRAAM hanya digunakan Angkatan Udara Kerajaan Inggris (RAF) dan Angkatan Udara Australia (RAAF). Pihak RAAF telah menghentikan operasional ASRAAM bersamaan dengan pensiunnya F/A-18A/B Hornet.

Sementara varian terbaru ASRAAM baru-baru ini juga telah diakuisisi oleh Oman dan Qatar, untuk mempersenjatai jet tempur Typhoon mereka. Selanjutnya, India telah memilih rudal ini untuk mempersenjatai Jaguar dan berencan menambahkannya sebagai senjata Su-30MKI, sebagian pengganti untuk R-73 (AA-11 Archer) buatan Rusia.

Saat ini pengembangan dan produksi ASRAAM masih dilanjutkan di Inggris, dengan versi terbaru diberi kode Block 6. Serta mulai digunakan oleh Typhoon pada awal tahun ini, dan akan mulai digunakan F-35B pada 2024. Rudal Block 6 memperkenalkan sejumlah perbaikan termasuk peningkatan sistem infrared seeker dan sistem built-in cryogenic cooling system, yang keduanya dirancang Inggris.

Pada saat yang sama, Inggris berencana melakukan penggantian komponen buatan Amerika dengan komponen baru buatan Inggris, yang akan memudahkan ekspor ke lebih banyak negara.

Quote:


Yang menarik, ASRAAM dan Typhoon RAF berhasil menembak jatuh drone musuh di Suriah pada Desember 2021 lalu. Peristiwa ini merupakan keterlibatan penembakan udara ke udara pertama yang dikonfirmasi untuk Typhoon dalam layanan RAF. Dan juga untuk pertama kalinya sejak akhir 1940-an, seorang pilot Inggris yang menerbangkan pesawat buatan Inggris berhasil menembak jatuh pesawat musuh.

Selain menghabiskan stok rudal yang kedaluwarsa, penembakan 53 rudal ASRAAM oleh jet tempur RAF juga digunakan untuk mengetes kesiapan dan kemampuan pilot serta para teknisi pesawat tempur mereka. Dengan begitu, mereka bisa mendapat lebih banyak pengalaman dalam pengoperasian senjata.


------------




Referensi Tulisan: indomiliter.com& The War Zone
Sumber Foto: Crown Copyright & Lockheed Martin
provocator3301
bang.toyip
69banditos
69banditos dan 9 lainnya memberi reputasi
10
2.9K
48
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Militer
MiliterKASKUS Official
20KThread7.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.