Kaskus

News

Pengaturan

Mode Malambeta
Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

arsipsumutAvatar border
TS
arsipsumut
Ada Dana Rp 300 Juta Milik Masyarakat Bungo di Rekening ACT

Ada Dana Rp 300 Juta Milik Masyarakat Bungo di Rekening ACT
/ Metrojambi.com/ist


arsipsumut.com

Sejumlah tokoh masyarakat Kabupaten Bungo, Provinsi Jambi mempertanyakan kejelasan dana sumbangan masyarakat senilai ratusan juta yang ada di rekening Yayasan Aksi Cepat Tanggap (ACT).

Dana sumbangan tersebut dikumpulkan oleh Komunitas Bungo Peduli Palestina (BPP) untuk pembelian mobil ambulance guna membantu warga Palestina. Saat penggalangan dana tersebut, sejumlah pihak dan masyarakat Kabupaten Bungo antusias ikut berpartisipasi dan memberikan sumbangan hingga terkumpul dana sebesar Rp 305.999.600.

Jumlah tersebut ternyata belum mencukupi untuk pembelian mobil ambulance beserta asesorisnya yang dihargai berkisar Rp 462.000.000 hingga Rp 1.820.000.000. Sehingga, hasil sumbangan dari masyarakat Bungo melalui BPP tersebut seluruhnya ditransfer ke rekening ACT sambil menunggu keputusan lanjutan.

Hal itu disampaikan langsung oleh Ketua BPP, Hasan Ibrahim melalui akun Facebooknya beberapa waktu lalu. Ia menjelaskan, pengurus BPP akan segera melakukan rapat bersama untuk mewujudkan pembelian ambulance.

Didalam tulisannya, Hasan Ibrahim juga menyebutkan akan melakukan kolaborasi dengan daerah lain untuk mencukupi kekurangan dana tersebut.

"Pada tanggal 17 Maret kami koordinasikan dengan bapak bupati tentang hal tersebut, dan Bapak Bupati tidak berkeberatan untuk berkolaborasi dengan daerah lain, yang penting di ambulance tersebut ada logo Kabupaten Bungo dan logo BPP," tulisnya.

Saat dikonfirmasi, Hasan Ibrahim membenarkan dana tersebut sudah masuk ke rekening ACT. Dikatakannya, dana yang ditransfer tersebut bukan berarti menyerahkan dana tersebut untuk dikelola oleh ACT, tetapi hanya sebagai tempat penyimpanan sementara.

"Hasil rapat bersama dulu dana disimpan melalui ACT, makanya kita transfer ke ACT, sewaktu-waktu bisa kita tarik kembali. Karena kita menggalang dana bukan untuk ACT tapi untuk Palestina," kata Hasan Ibrahim, Senin (1/8).

Terkait kasus ACT yang sedang mencuat saat ini, Hasan Ibrahim terus melakukan koordinasi dengan pihak ACT perwakilan Bungo untuk memastikan agar dana masyarakat Kabupaten Bungo tetap aman.

Ia juga menjelaskan meskipun rekening ACT sudah dibekukan, dana tersebut tetap menjadi milik masyarakat Kabupaten Bungo karena tidak ada kaitannya dengan kasus yang sedang melibatkan petinggi ACT saat ini.

"Setelah pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten Bungo ini, kita akan kembali berkoordinasi dengan pihak ACT," ujarnya.

Sementara itu, salah seorang tokoh Kabupaten Bungo, Afrizal meminta pihak ACT untuk segera memberikan penjelasan terkait dana yang dikumpulkan tersebut, agar sumbangan masyarakat dan usaha yang dilakukan oleh BPP tidak sia-sia.

"Kami berharap ACT Cabang Bungo segera meluruskan donasi sumbangan masyarakat melalui ACT agar tidak timbul fitnah ditengah masyarakat," kata Afrizal.



Sumber:
https://www.metrojambi.com/read/2022/08/01/72452/ada-dana-rp-300-juta-milik-masyarakat-bungo-di-rekening-act


scorpiolama
.bindexee.
muhamad.hanif.2
muhamad.hanif.2 dan 8 lainnya memberi reputasi
9
1.5K
35
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
KASKUS Official
675.9KThread44.8KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.