• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Black Hole, Sebuah Fenomena Luar Angkasa Yang Ada Dalam Kehidupan Nyata

albyabby91Avatar border
TS
albyabby91
Black Hole, Sebuah Fenomena Luar Angkasa Yang Ada Dalam Kehidupan Nyata
Black Hole, Sebuah Fenomena Luar Angkasa Yang Ada Dalam Kehidupan Nyata

Menurut beberapa ahli fisika, black hole adalah lubang hitam yang sangat besar di luar angkasa yang siap menghisap apapun yang dekat dengan dirinya. Benda ajaib ini dapat menarik atau menghisap planet yang bahkan sebesar bumi. Sungguh menyeramkan bukan? Secara ilmu pengetahuan, Black hole adalah bagian dari ruang waktu yang merupakan gravitasi paling kuat, saking kuatnya membuat cahaya juga tidak bisa kabur. Black hole juga termasuk benda langit. Lubang hitam berada di luar angkasa yang menghisap benda-benda langit di sekitarnya. Tidak heran, black hole juga disebut sebagai kuburan angkasa. Tapi benarkah black hole ini ada di bumi? Masah iya sih?

Benar banget GanSis. Ternyata, black hole pun tidak hanya ditemukan di luar angkasa, tapi juga bisa ditemui di bumi. Beberapa orang ternyata potensial jadi black hole. Bahkan bisa jadi itu orang-orang terdekat kita.

Maksudnya?

Punya adik atau kakak yang selalu menyedot perhatian keluarga besar bahkan orang tua kita? Entah dengan kecantikannya atau ketampanannya, atau malah dengan prestasinya. Hampir tiap hari omongan orang-orang selalu tentang dia dan dia.

"Keren banget ya si A", "Wuih.. Tuh anak emang pinter banget"

Dan hal-hal serupa dengan itu. Kita juga tahu, mereka sedang ngomongin adik atau kakak kita. Sedang memperhatikan adik atau kakak kita. Dan adik atau kakak kita sedang menghisap perhatian mereka. Benar-benar black hole.

Masalahnya, kita merasa bahwa kita hanya sekedar cuilan upil di antara buih di samudra Hindia. Nyaris tak terlihat. Padahal apa yang sudah kita kerjakan sudah sesuai passion kita dan udah bisa kasih impact positif buat masyarakat. Masalahnya lainnya adalah lingkungan, bahkan kadang keluarga kita, masih menilai bahwa piagam penghargaan, piala, medali, mobil mewah, dan apapun yang terlihat adalah bukti sebuah prestasi. Sedangkan impact yang gak bisa diliat dan dirasakan, yang hanya bisa dirasakan oleh orang lain, bisa gak berarti apa-apa buat mereka. Sudah habis kebanggaan kita dihisap oleh si black hole.

Terus gimana?

Ya sudah, teruskan aja apa yang sudah kita lakukan. Gak perlu pamrih. Kalau dia bisa jadi black hole, ya itu keberuntungan dia. Faktor lucky atau dalam istilah Jawanya bejo ini memang kadang gak ada rumusnya. Kalau sudah takdirnya, yaa tetap aja dapat. Kita fokus saja dengan apa yang kita sudah atau sedang lakukan. Toh, suatu semua hal ada masa expired-nya. Termasuk black hole. Dan mungkin, itu saat kita jadi white hole. Menyedot sesuatu yang buruk dan menggantinya dengan yang baik. Semisal, mengganti stigma mainstream masyarakat bahwa prestasi itu bukan sekedar soal piala atau piagam, tapi prestasi sebenarnya adalah impact dan benefit yang didapatkan oleh orang lain atas kehadiran kita.

Well, stop to be a black hole! be a white hole!

See you on the next thread !!

***
Sumber Pendukung :

https://bit.ly/3bfC0Yk
arsenalkufc
gramediapubl701
penikmatbucin
penikmatbucin dan 7 lainnya memberi reputasi
8
2.2K
14
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923KThread83KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.