Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

serbaserbi.comAvatar border
TS
serbaserbi.com
Ngeri! Inilah 7 Hantu Penculik Manusia Menurut Mitos Indonesia
Hai semua!

emoticon-Hai

Selamat malam.

Disclaimer: thread ini hanya hiburan belaka, tidak untuk mengajak pembaca mempercayai makhluk-makhluk tersebut! Bacalah dengan bijak tanpa perlu menjelekkan mitos yang beredar dan dipercaya oleh kalangan masyarakat tertentu. Thanks for your attention.

Indonesia memang kaya dengan mitos dan legenda. Apalagi yang berhubungan dengan sosok ghaib yang keberadaannya masih dipercayai oleh sebagian kalangan. Presensi sosok-sosok itu diabadikan melalui cerita dari mulut ke mulut, sehingga nama-nama mereka masih eksis hingga sekarang. Nah, kali ini aku mau ngulas tentang makhluk ghaib yang suka menculik manusia khususnya anak-anak. So simak thread ini sampai habis.

1. Kalimpau


Klik sumber

Sosok ini menghantui masyarakat Bugis sebagai makhluk seram penculik manusia. Konon katanya, orang yang diculik Kalimpau disembunyikan tak jauh dari rumah orang tersebut. Biasanya di atas pohon atau di kebun. Kalimpau juga 'menjamu' korbannya dengan makanan-makanan sedap, padahal aslinya itu adalah kotoran atau serangga yang menggelikan. Orang yang sudah dilepas oleh Kalimpau biasanya ditemukan dalam keadaan linglung. Ketika ditanya apa yang terjadi kepadanya, si korban tidak akan mengingatnya. Hal itu jugalah yang membuat wujud Kalimpau masih misteri hingga sekarang.

•••

2. Kelong, Jawa Tengah


Klik sumber

Orang Jawa Tengah tempo dulu mengenal dua jenis waktu menjelang senja. Ada tanggung bedug, yakni ketika matahari mulai bergeser dari timur ke barat sebelum masuknya waktu Ashar, dan tanggung sore atau sandekala, yakni ketika sore semakin gelap. Konon katanya, di waktu-waktu itu berkeliaranlah setan-setan. Satu di antaranya adalah Kelong yang suka menculik manusia.

Kelong bisa menyerupai siapa saja. Kadang menjadi gadis jelita, kadang menjadi pria rupawan, kadang juga menjelma menjadi orang yang korban kenal. Lalu dengan wujud itu ia akan memperdaya si korban, sehingga korban pun tanpa sadar sudah diculik dan dibawa ke hutan. Orang-orang menyebut peristiwa ini dengan istilah 'digawa Kelong'.

•••

3. Wewe Gombel, Semarang

Konten Sensitif


Sosok yang satu ini pasti sudah nggak asing di telinga kita. Bahkan barangkali menghantui masa kecil kita, karena Emak selalu menjadikan Wewe Gombel sebagai senjata pamungkas kalau kita masih main pas maghrib tiba.

Konon katanya, Wewe Gombel adalah hantu wanita yang mati bunuh diri karena diselingkuhi suaminya, sebab si wanita gak bisa menghasilkan keturunan. Karena itulah, hantu Wewe Gombel suka menculik anak-anak untuk 'diasuh'. Anak-anak itu akan ia beri makanan yang terlihat seperti hidangan favorit si anak. Kadang juga diberi 'ASI' melalui payudaranya yang digambarkan menjuntai dengan ukuran tak wajar. Setelah 'diasuh', si anak kembali dilepaskan. Si anak akan pulang dalam keadaan linglung dan dengan kesehatan yang memburuk.

•••

4. Mak Sumay, Sumatera Utara


harianmerapi.com

Masyarakat Baturaja pasti kenal dengan mitos ini. Mak Sumay diceritakan mengambil rupa seperti nenek-nenek yang kerap menampakkan diri di rumpun bambu, pohon durian, dan hutan. Ia suka menculik anak kecil yang jalan sendirian di sekitar 'wilayahnya'. Untuk memperdaya anak itu, Mak Sumay akan malih wujud sebagai anggota keluarga si anak dan mereka akan 'pulang' bersama-sama. Padahal faktanya, Mak Sumay membawa anak tersebut ke rumpun bambu atau pohon durian.

Tak cuma anak kecil, Mak Sumay juga gemar menjahili orang dewasa. Oleh karena itu, untuk menghindari Mak Sumay, orang-orang harus berjalan sambil membawa obor, apalagi jika melewati rumpun bambu dan pohon durian. Nah, jika diculik, maka masyarakat akan mencari beramai-ramai dengan bantuan pemuka agama atau juga orang pintar dengan menyembelih seekor kambing.

•••

5. Homang, Batak


boombastis.com

Masih di Sumatera Utara, tepatnya di Batak, beredar mitos tentang keberadaan Homang. Ia digambarkan menyerupai sosok Bigfoot, bertubuh tinggi besar dengan mata merah menyala, taring tajam, dan dengan bulu-bulu di sekujur tubuh. Homang berdiam di hutan pedalaman Tapanuli, dan ia suka menyasarkan orang-orang yang masuk ke hutan tersebut.

Konon katanya, jika seseorang hilang di hutan terus kita meneriakkan namanya, maka akan terdengar suara sahutan. Kalau kita dekati, sahutan itu semakin menjauh sehingga orang yang berteriak akan mengikuti asal suara itu, dan tanpa sadar masuk jauh ke dalam hutan. Itulah kenapa beberapa masyarakat percaya, pantang memanggil nama jika di hutan. Orang Batak menyebut istilah diliuhon Homangbagi orang-orang yang hilang di hutan dan tak kunjung ditemukan.

•••

6. Geunteut, Aceh



Rupanya Kota Serambi Mekah ini juga memiliki makhluk mitos untuk menakuti anak-anak yang kerap bermain sampai maghrib. Namanya Geunteut, sosok tinggi berambut sangat panjang. Sosok ini mampu memperdaya anak-anak sehingga mereka tidak sadar jika diculik Geunteut. Makanya orang Aceh sering ngomong gini ke anak-anak mereka yang bandel, "Beh tubit maghreb! Eunteuk dicok lhee Geunteut!" Jangan main sampe Magrib! Nanti diculik Geunteut!

•••

7. Cindai dan Antu Aru-Aru, Sumatera Barat

Konten Sensitif


Aku gak yakin mitos ini ada di Sumatera Barat bagian lain atau engga. Tapi di desa tempat tinggalku dulu, di Kabupaten Lima Puluh Kota, ada makhluk bernama Cindai atau Aru-Aru. Perawakannya agak mirip Geunteut, tinggi dengan rambut sangat panjang. Makhluk ini tinggal di pucuk pohon dan rambutnya menjuntai hingga tanah. Wajah mereka berwarna biru menyeramkan. Konon katanya, Candai dan Antu Aru-Aru suka menculik anak-anak yang masih kelayapan pas azan Magrib. Kadang juga menyesatkan para lansia.

Aku mau cerita dikit, yang mana cerita ini aku dengar dari ibuku. Dulu kata beliau, ketika bibiku (adik ibu) berusia 4 tahun, pernah dimarahi nenek (mama ibu) karena suatu hal. Karena sakit hati, bibiku ngambek dan ngumpet di bawah tangga rumah, di kandangan atau bagian bawah Rumah Gadang.



Awalnya sama nenek dibiarin biar bibi jera. Untuk beberapa saat nenek masih cukup tenang karena suara bibi yang menangis sambil sesegukan masih terdengar. Namun, tak lama kemudian suara itu hilang, suasana menjadi hening. Barulah nenekku panik dan turun tangga berdua sama ibu. Kagetlah mereka karena bibi udah gak ada di sana.

Langsung heboh dong nenek. Beliau nyari bibi di sekitar rumah, tetapi ga ketemu. Akhirnya dimintalah bantuan warga buat bantu nyari. Warga pun membantu, mereka memanggil nama bibi sambil memukul wajan, membaca ayat Kursi, dan membawa obor, sambil menyusuri setiap sudut rumah luar dan dalam, sampai ke kebun di belakang dan samping rumah. Akhirnya sekitar ba'da Isya, bibi ketemu sambil nangis sesegukan, terduduk diranting sambil memeluk batang pokok cokelat atau kakao. Padahal sebelumnya warga sudah mencari di sekitar situ, tapi bibi sama sekali tidak terlihat.

Waktu aku SMP, desaku juga sempat heboh dengan hilangnya seorang ayai (nenek). Ia hilang setelah berwudhu di mata air kecil di depan rumahnya. Waktu itu ayahku ikut bantu nyari bareng sama warga yang lain. Akhirnya ketemulah si ayai meringkuk bingung di sudut rumahnya sekitar pukul 2 dini hari. Itu pun setelah berdoa bersama di rumah ayai tersebut. Ketika ditanya sama anaknya, ayai bilang kalau sehabis wudhu dia jalan balik ke rumahnya. Namun, rasanya rumahnya semakin dituju malah makin jauh. Padahal setahuku, mata air tersebut dekat sekali dari rumah ayai dan letaknya pun di halaman depan. Ya, soalnya aku sering lewat situ kalau mau berenang ke sungai sama teman-teman.

Karena hal itulah, aku agak mempercayai keberadaan makhluk halus usil yang suka menjahili manusia ini.

•••

Nah, itulah jenis-jenis sosok ghaib yang dimitoskan suka menculik manusia. Adakah sosok tersebut yang berasal dari daerah asalmu? Atau kamu punya cerita tentang makhluk tersebut? Atau daerahmu memiliki sebutan lain untuk sosok serupa? Boleh dijawab di kolom komentar, ya! Oh iya, jangan lupa koreksi jika ada informasi dalam threadini yang keliru

Sekian

Terima kasih sudah mampir

Narasi pribadi

Sumber: 1, 2, 3, 4, 5

Diubah oleh serbaserbi.com 19-07-2022 12:59
screamo37
screamo37 memberi reputasi
8
3.2K
28
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.