Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Lampu Ini Paling Jarang Dibahas, Ternyata Bukan Sekedar Alat Bantu Rem!

iskrimAvatar border
TS
iskrim
Lampu Ini Paling Jarang Dibahas, Ternyata Bukan Sekedar Alat Bantu Rem!
Lampu Ini Paling Jarang Dibahas, Ternyata Bukan Sekedar Alat Bantu Rem!

Membahas kendaraan itu seolah tidak lengkap dan jadi tidak seru kalau belum menyinggung masalah perlampuannya. Aneh juga rasanya jika motor ataupun mobil samasekali tidak memiliki atau tidak didesain untuk penempatan lampu-lampu seperti sekarang ini. Pastinya tidak lebih menarik dan bisa jadi sering timbul masalah dijalan.

Beruntung para insinyur dan arsitek otomotif memikirkan dan mempertimbangkan segala aspek estetik keselamatan dari diciptakannya lampu kendaraan hingga seperti sekarang ini. Dari siang hingga malam hari para lampu ini menjadi cara berkomunikasi, sebagai informasi kepengendara lain dan sekitarnya.

Seperti kita tahu beberapa jenis dan fungsi lampu terbagi menjadi 4 bagian besar yaitu: Lampu Utama (high beam, low beam, lampu kota/senja), Lampu Darurat (hazard, fog lamp), Lampu Petunjuk Arah (sein kanan dan kiri)dan Lampu Pengereman (stop lamp dan high mount lamp).

Lampu Ini Paling Jarang Dibahas, Ternyata Bukan Sekedar Alat Bantu Rem!

Nah, nama High Mount Lamp ini sepertinya yang paling jarang terdengar dibahas oleh para reviewer dan komunitas otomotif. Entah karena saking sederhana bentuknya jadi tidak begitu menarik untuk di kulik menjadi bahan modifikasi atau dirasa sudah cukup sebagai aksesoris?

Meskipun di jalan lampu high mount lamp ada juga yang memodifikasi ringan menjadi menyala 'blink' tapi tidak membuat semua orang tertarik untuk mengikuti atau memodifikasi lebih jauh. Ya, lagian terlalu aneh memodifikasi lampu berlebihan maka jadinya kan malah norak, kampungan dan berbahaya.

Nah, kalau ditanya fungsi dari high mount lamp biasanya orang akan menjawab secara singkat "Lampu rem bagian atas", kurang lebih seperti itu. Tapi apakah benar high mount lamp fungsinya hanya untuk penanda sebagi rem tambahan kendaraan khususnya mobil?

Lampu Ini Paling Jarang Dibahas, Ternyata Bukan Sekedar Alat Bantu Rem!

Jawabannya benar tapi high mount lamp sendiri memiliki manfaat yang lebih jauh. Intinya hadirnya high mount lamp adalah untuk menambah informasi dari kejauhan kepengemudi dibelakangnya jika sedang terhalang sesuatu atau ada sisi blind spot ketika posisi stop lamp tidak terlihat dengan baik dan kurang jelas.

Lampu Ini Paling Jarang Dibahas, Ternyata Bukan Sekedar Alat Bantu Rem!
High Mount Lamp betugas mengatasi keterbatasan area pandang cahaya Stop Lamp


Selain sebagai stop lamp ke 2, high mount lamp juga berguna menginformasikan kendaraan dibelakangnya yang lebih besar atau pandangannya lebih tinggi dimana pengemudinya biasanya fokus pada pandangan lebih jauh dan stop lamp standar jadi tidak terlalu diperhatikan jika jarak kendaraan cukup dekat.

Lampu Ini Paling Jarang Dibahas, Ternyata Bukan Sekedar Alat Bantu Rem!

Agar terhindar dari tubrukan dari belakang maka high mount lamp menjadi alat keselamatan kedua setelah stop lamp dianggap kurang memberi informasi kendaraan dibelakangnya (stop lamp mati, misalnya). Ketika rem diinjak maka stop lamp dan high mount lamp akan menyala berbarengan, memberi informasi lebih baik dan lebih aman. Pemilik kendaraan yang tidak dilengkapi high mount lamp bisa menambahkan sendiri namun harus dengan cara bijak dan aman.


Lampu Ini Paling Jarang Dibahas, Ternyata Bukan Sekedar Alat Bantu Rem!

Sebuah opini
Ref. tkp
Img. Gugel



Lampu Ini Paling Jarang Dibahas, Ternyata Bukan Sekedar Alat Bantu Rem!
Copyright © 2016 - 2022 iskrim
All Rights Reserved | Member of Thread Creator Gen. 1 - KASKUS
Diubah oleh iskrim 15-06-2022 08:33
siloh
secretbaly
a.w.a.w.a.w
a.w.a.w.a.w dan 11 lainnya memberi reputasi
12
2.1K
33
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.