• Beranda
  • ...
  • Otomotif
  • Kenalan Sama Sion, Mobil Listrik yang Gunakan Panel Surya

salamsetirkiriAvatar border
TS
salamsetirkiri
Kenalan Sama Sion, Mobil Listrik yang Gunakan Panel Surya

Beberapa negara di dunia mulai gencar mengembangkan mobil dengan tenaga listrik. Berbagai macam teknologi pun pelan – pelan mulai muncul. Dari baterai yang kapasitasnya cukup besar hingga mobil listrik yang gunakan teknologi panel surya. Penggunaan panel surya menjadi terobosan baru untuk kendaraan ramah lingkungan.


 Mobil yang gunakan panel surya ini bernama Sion Sono. Dengan adanya panel surya, mobil ini bisa melakukan pengisian daya sendiri. Pengguna gak harus nyolokin mobil ke instalasi listrik untuk pengisian daya. Cukup dengan menjemurnya di bawah sinar matahari. Jadi makin hemat lagi GanSis.

Mobil ini diproduksi oleh Sono Motors, sebuah perusahaan mobil baru asal Jerman. Sion pertama kali diperkenalkan pada tahun 2017 dalam bentuk prototipe. Semenjak itu pabrikan terus memberikan pengembangan, hingga akhirnya pada tahun 2019 masuk ke dapur produksi. Awalnya mobil ini mau diapasarkan pada tahun 2020, tapi karena pandemi jadinya ditunda.

Seperti yang Ane bilang di atas mobil ini dilengkapi dengan panel surya. Nah, panel surya ini dipasang di bagian eksterior. Hampir seluruh bagian badan mobil berlapis panel surya, mulai dari atap, kap mesin, pintu, dan bagian belakang mobil. Lapisan panel surya ini mampu mengkonversi panas matahari menjadi jarak tempuh sejauh 34 km di hari yang cerah. Angka ini sangat tergantun pada lokasi dimana mobil berada.

Meskipun menggunakan panel surya, bukan berarti pengisian baterai gak bisa dilakukan dengan cara konvesional. Proses pengisian tetap bisa dilakukan. Dalam kondisi baterai penuh, mobil bisa menempuh jarak hingga 255 km dengan top speed mencapai 140 km/jam. Mobil ini dijual dengan harga USD 30.200 atau sekitar Rp 423,7 juta.



jlamp
end.of.the.day
tien212700
tien212700 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
1.2K
14
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
OtomotifKASKUS Official
27.7KThread14.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.