• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Anak Gaul Jaksel, Dianggap Boros! Padahal Anak Gaul Daerah Lain Pun Sama

c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Anak Gaul Jaksel, Dianggap Boros! Padahal Anak Gaul Daerah Lain Pun Sama




Kalau membicarakan tentang Jaksel, otomatis yang ada di kepala adalah anak gaulnya berbahasa campur english, life stylenya rata-rata seperti orang berada.

Bahkan ada juga yang mengatakan anak Jaksel hidupnya boros, karena gaya hidup tinggi mereka ada juga yang rela sampai kredit, hanya untuk membeli barang-barang branded terbaru yang harganya cukup menguras kantong, hingga ada juga yang nekat melakukan pinjaman online alhasil hutangpun menumpuk.





Tapi apa benar seperti itu? Bagaimana dengan kota-kota yang lain?

Ini akan ada pertanyaan besar yang hinggap di kepala, memang tak semuanya salah namun juga tak semuanya benar.

Karena berdasarkan pengamatan pribadi, gaya hidup serba mewah, nongkrong dengan cara pakaian yang mirip dengan rapper Amerika, itu semua ternyata ada dibanyak wilayah.





Hampir disemua wilayah Jakarta sebenarnya hal itu ada, jadi tidak hanya dibagian selatan Jakarta saja. Yang cenderung di wilayah selatan Jakarta ini banyak wilayah perumahan dari orang-orang berada.

Kalau ngomongin life style sebenarnya ada Bandung, Yogya, Manado dan Surabaya mempunyai ciri khas gaul yang hampir serupa. Hanya perbedaannya hanya di tata bahasa, dan juga sikap individualistis.

Kalau di kota-kota lain yang disebutkan kebersamaan masih tetap terasa, tapi kalau masalah gaya hidup hampir serupa untuk anak gaul disana.





Kendaraan mewah, gadget terkini, bahkan fashion akan lebih berwarna dan berani tampil lebih modis.

Menariknya, life style gaul ini merambah juga hingga ke desa-desa hingga di kota Papua style rapper ini kerap juga ditemui.

Memang ada perbedaan di tempat tongkrongan, dimana wilayah Jaksel memang di design banyak mall mewah. Banyak juga tempat nongkrong dan cafe yang berkelas, tentu ada perbedaan kekayaan orang tua dimana Jakarta pusat bisnis maka banyak orang yang lebih mampu hidup di kota tersebut.





Tapi kalau hanya masalah fashion dan gadget terkini, di kota-kota lain tak kalah gayanya. Hidup boros juga sering terlihat, maka tak heran pinjol laku keras, sistem kredit masih makmur. Itu menandakan banyak orang lebih mengutamakan penampilan dibandingkan mengurusi perut yang belum terisi.

Terlebih daerah atau wilayah kantong-kantong TKW, yang gajinya cukup besar. Anak-anak mereka gaya hidupnya juga tak kalah dengan anak perkotaan. Kita lebih mengenalnya dengan nama gaya hidup hedonisme.



Terima kasih yang sudah membaca thread ini sampai akhir, bila ada kritik silahkan disampaikan dan semoga thread ini bermanfaat, tetap sehat dan merdeka. See u next thread.

emoticon-I Love Indonesia



"Nikmati Membaca Dengan Santuy"


Tulisan : c4punk@2022
referensi : 1, 2
Pic : google

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star












nabrak.lawang
areszzjay
provocator3301
provocator3301 dan 18 lainnya memberi reputasi
19
7K
134
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.