Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

loungerkaskusAvatar border
TS
loungerkaskus
Alasan Formula E Gelar Balapan di Sirkuit Perkotaan
Alasan Formula E Gelar Balapan di Sirkuit Perkotaan


KOMPAS.com – Kejuaraan Dunia Formula E yang merupakan ajang balap mobil bertenaga listrik selalu digelar di sirkuit perkotaan. Lantas apa alasannnya?

Jadwal Formula E Jakarta 2022 atau Jakara e-Prix Circuit (JIEC) bakal diselenggarakan di Ancol, Jakarta Utara, pada Sabtu (4/6/2022).

Ajang balap mobil listrik di Jakarta bakal menjadi seri kesembilan dalam kalender Formula E musim ini.

Sebelumnya, dua seri double header alias balapan di akhir pekan yang menjadi seri ketujuh dan delapan dilangsungkan di Tempelhof Airport Street Circuit, Jerman, pada 14-15 Mei lalu.

Sama seperti Jakarta International E-Prix Circiuit, Tempelhof Airport Street Circuit juga berlokasi di wilayah perkotaan, tepatnya di Ibu Kota Jerman, Berlin.

Baca juga: Formula E: Balapan Akan Dihentikan Sementara jika Terjadi Hujan Ekstrem...

Empat trek lainnya yang digunakan pada musim ini semuanya juga terlatak di perkotaan, seperti Riyadh Street Circuit di Arab Saudi hingga Circuit de Monaco di Monte Carlo, Monaco.

Sebagian besar balapan Formula E dilaksanakan di sirkuit non-permanen yang dibuat di tengah kota.

Lantas apa alasannya?

Dilansir dari laman resmi Formula E, terdapat alasan khusus ajang balap mobil elektrik ini dilaksanakan di kota-kota besar.

Hal itu bertujuan guna memperkenalkan teknologi kendaraan listrik kepada masyarakat kota melalui ajang balap bergenngsi demi masa depan yang lebih baik dan bersih.

Baca juga: Formula E Jakarta: Vandoorne Siap Hadapi Tantangan, Waspadai Panasnya Ibu Kota

Saat memulai debutnya di Olympic Park, Beijing, pada 2014, Formula E telah berkembang menjadi hiburan global dengan motosport sebagai jantungnya.

Pada edisi kali ini yang menjadi musim kedelapan Formula E, bakal ada 12 tim dengan 24 pebalap yang bersaing untuk memperebutkan gelar juara.

Adapun pada musim ini, Formula E telah mendapatkan status sebagai World Championship alias Kejuaraan Dunia sebagai kelas tertinggi untuk ajang balap mobil open-wheel bertenaga listrik.

Dengan begitu, Formula E telah satu level dengan ajang balap mobil bergengsi lainnya, seperti Formula 1 (F1) atau World Rally Championship (WRC).

sumbernyaa
0
467
6
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.9KThread41.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.