ilafitAvatar border
TS
ilafit
Makin Dewasa Circle Pertemanan Makin Sempit, Kata Siapa?
Circle Pertemanan Makin Sempit? Simak Tips Menjaga Pertemanan!


Manusia adalah makhluk sosial yang mana saling membutuhkan satu dengan yang lainnya. Manusia satu dengan yang lain bisa menjadi pertemanan yang baik jika memiliki kesamaan dan sikap yang baik dalam berteman. Misalnya saja, pertemanan dalam hal hobi, pertemanan dalam hal pekerjaan, pertemanan dalam hal pemikiran, dan lain sebagainya. Jika menganut istilah sekarang yakni teman sefrekuensi.

Ketika masih kecil, berteman dengan siapapun bukan jadi masalah. Permainan yang dulu dilakukan cenderung permainan bersama dan berkelompok. Seperti kejar-kejaran, bermain kelereng, bermain petak umpet. Berbeda dengan permainan masa kecil anak sekarang yang lebih mengarah kepada game di ponsel ketika di luar sekolah. Hal itu juga berpengaruh pada tumbuh kembang sang anak. Terlebih jika orang tuanya kurang memberikan perhatian penuh sehingga anak akan sulit dikontrol pada akhirnya.

Dalam berteman tentu memilih yang saling menerima kekurangan dan kelebihan masing-masing temannya. Kenyamanan, kasih sayang, kepedulian yang membuat pertemanan itu makin lengket. Apalagi jika saling support dan mengerti keadaan masing-masing. Seperti yang kita lihat sekarang, berteman jika tidak nyaman buat apa?

Ketika dewasa, circle pertemanan memang menyempit. Tentu setiap orang memiliki fokusnya masing-masing dalam menjalani kehidupan. Yang sudah menikah lebih fokus pada kehidupan keluarga barunya, yang telah bekerja lebih fokus pada pekerjaannya dan peningkatan karir. Apalagi kebersamaan keluarga juga lebih penting dibanding pertemanan. Keduanya merupakan hal yang berbeda. Tak bisa mengutamakan pertemanan lebih dulu, dibanding keluarga yang telah menemani sejak lama.

Kata circle pertemanan yang makin sempit, tidak semuanya berlaku. Jika sesama teman saling memberi kabar, sesekali saling jalan ke luar bersama walau sekedar makan-makan. Hal ini akan membuat pertemanan tetap terjalin. Namun, jika diantara pertemanan itu tak ada yang memiliki inisiatif lebih dulu memberi kabar, bahkan terkesan untuk tak acuh akan membuat pertemanan semakin renggang. Itulah pentingnya sebuah komunikasi.

Beginilah cara supaya pertemanan tetap terjalin dengan baik, diantaranya:

1. Saling berkomunikasi

Komunikasi penting dalam sebuah hubungan, baik dalam berteman, pernikahan, dan keluarga. Tanpa komunikasi, tak akan saling mengenal satu sama lainnya. Jika diibaratkan komunikasi adalah sebuah kunci dalam setiap hubungan. Dalam berteman, komunikasi setidaknya harus tetap berjalan dengan baik walaupun sudah saling sibuk dengan urusan masing-masing. Saling memiliki inisiatif untuk memberi kabar.

2. Memahami kesibukan

Menjaga pertemanan supaya tetap terjalin dengan baik salah satunya ialah dengan saling memahami kesibukan diantara temannya. Entah sibuk bekerja atau sibuk dengan keluarga barunya. Karena tidak akan pernah tahu masalah apa yang sedang dihadapi oleh temannya karena sengaja menyembunyikan masalahnya supaya tak seorangpun tahu masalah tersebut. Dalam berteman menjaga privasi masing-masing itu penting. Memahami jika ketika sedang membutuhkan, tetapi teman merespon lama. Jangan suudzon atau marah dulu karena berpikir bahwa teman tidak peduli, mungkin memang ada kesibukan yang tidak bisa dialihkan.

3. Saling memaafkan dan saling menerima

Dalam berteman tentu tidak ada yang namanya tidak pernah bertengkar. Entah itu tanpa disengaja atau disengaja sekalipun. Terkadang sebuah candaan yang tidak mengenakkan terlontar begitu saja tanpa disadari, disaat ternyata kondisi teman yang lain sedang dalam keadaan sedih. Perasaan setiap orang berbeda sehingga tidak mengetahui sisi sensitif masing-masing teman. Mungkin si A tak masalah dengan perkataannya, tetapi belum tentu si B menerima. Itulah perlunya menjaga perkataan, berpikir sebelum berucap. Dengan adanya kesalahan, dalam berteman perlunya saling memaafkan supaya pertemanan tetap terjalin dengan baik. Selain itu, dalam berteman juga harus saling menghargai. Tidak boleh saling menghina atau menjelekkan teman yang lain. Karena hal yang paling dominan merusak pertemanan yakni perkataan yang tidak bisa dikontrol dengan baik.

Sumber tulisan: Ide @ilafit
Diubah oleh ilafit 25-05-2022 02:51
jhon.artng24
eyefirst2
screamo37
screamo37 dan 22 lainnya memberi reputasi
21
5.8K
232
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.8KThread82.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.