- Beranda
- The Lounge
Ukhti Hang Out? Bukti Jilbab Hanya Sekedar Trend Di Indonesia
...
TS
c4punk1950...
Ukhti Hang Out? Bukti Jilbab Hanya Sekedar Trend Di Indonesia
Dimasa sekarang, gadis-gadis di Indonesia lebih mementingkan penampilan dirinya dengan memakai jilbab. Nah, karena banyaknya wanita saat ini yang memakai jilbab, maka fashion wanita saat ini tak lepas dari jilbab dengan berbagai macam modelnya.
Sebelum membahas lebih dalam, coba kamu tonton video dibawah ini dimana para wanita berjilbab sedang hang out di sebuah cafe dengan rokok ditangan, minuman beralkohol, dan bergoyang dengan santuy.
Bagaimana, sudah dilihat videonya apa yang ada dipikiranmu ketika melihat hal itu? Simpan jawabanmu dihati, karena akan sensitif ditakutkan menyinggung pihak tertentu. Karena pembahasan ini tentang jilbab, dan video diatas menurut saya bukti bahwa jilbab hanya sebuah trend fashion di Indonesia.
Kalau dahulu banyak alasan wanita tidak memakai jilbab karena belum siap, belum bisa menjadi pribadi yang baik, takut karena diri masih bergelimang dosa. Kalau sekarang setelah era reformasi 1998, maka ditahun 2000an Jilbab seakan berubah menjadi gaya dan penampilan modist bila keluar rumah.
Fenomena pemakaian Jilbab ini berkembang setelah Revolusi Iran disekitar tahun 1980-an. Maka, kalau kamu melihat Indonesia di tahun tersebut juga jarang sekali ada penggunaan Jilbab kepada wanita pada umumnya bahkan istri para kiyai atau ulama besar di Indonesia tidak memakai Jilbab, hanya kain kerudung dimasa itu.
Kalau sekarang? Dari kasus korupsi hingga perzinahan banyak yang mengenakan jilbab.
Jadi, jilbab disini tegas tidak mencerminkan kualitas baik seseorang.
Kalau untuk wajib dan tidaknya Jilbab, kita tidak akan bahas jauh ke masalah tersebut. Silahkan berpegangan pada keyakinan masing-masing, karena banyak ulama yang menafsirkan ayat, maka yang harusnya Qur'an menjadi petunjuk hidup. Bisa dipolitisasi menjadi sesuai dengan tujuan dan kepentingan dari kelompok atau golongan tertentu.
Yang terpenting tidak boleh ada pemaksaan dalam beragama, jadi seperti video diatas berjilbab atau tidak berjilbab tidak mempengaruhi agama yang ia yakini, tidak berpengaruh juga pada kualitas ibadah seseorang. Karena Jilbab hanyalah sekedar trend, dipakai ataupun tidak bukan menjadi cerminan prilaku seseorang.
Sikap tawaqquf, yakni sikap berdiam diri sebelum menemukan dalil paling jernih mengenai suatu hal adalah jalan yang paling tepat. Karena dalam perbedaan tentu akan ada yang berdiri menjadi penengah.
Namun seperti dalam kilas balik sejarah, semenjak revolusi Islam 1979, peran perempuan dalam masyarakat merupakan pilar inti dari ideologi negara Iran. Oriana Fallaci dalam sebuah wawancara dengan wartawan Italia pada Februari 1979 mengatakan bahwa "perempuan yang berkontribusi pada revolusi adalah perempuan yang mengenakan pakaian modest."
Modest sendiri mempunyai arti menutup semua bagain tubuh. Hal ini ditegaskan oleh Ayatollah Ruhollah Khomeini, karena bila tak memakai jilbab serupa dengan wanita barat. Sedagkan Iran salah satu negara anti barat.
Berbeda dengan Arab Saudi, dimana Putra Mahkota Muhammad bin Salman, mulai membebaskan wanita arab yang tidak berjilbab. Kaum perempuan Arab Saudi kini memperoleh kebebasan mengenakan busana sesuai seleranya, asalkan tetap menjaga nilai-nilai kesopanan.
Hmmm, semakin menarik karrena visi Saudi di tahun 2030 selain menjadikan pusat dunia Arab dan Islam, tetapi Saudi juga sebagai kekuatan investasi dunia dan pusat yang menghubungkan benua Asia, Afrika dan Eropa. Maka, ada banyak peraturan yang mulai dilonggarkan termasuk cara berpakaian.
Jadi, masalah ukhti hangout ini sebenarnya bukan masalah jilbab atau tidaknya tapi pribadinya. Sebab Jilbab di Indonesia hanya sebuah fashion, bahkan di negara Timur Tengah pun dipolitisasi untuk kepentingan tertentu. Itu hipotesis saya melihat kasus video diatas, tapi mungkin agan punya pandangan lain yang berbeda?
Terima kasih yang sudah membaca thread ini sampai akhir, bila ada kritik silahkan disampaikan dan semoga thread ini bermanfaat, tetap sehat dan merdeka. See u next thread.
"Nikmati Membaca Dengan Santuy"
--------------------------------------
Tulisan : c4punk@2022
referensi : klik, klik, klik, klik
Pic : google
GEMPAL00 dan 37 lainnya memberi reputasi
28
25.9K
293
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
925.2KThread•91.3KAnggota
Urutkan
Terlama
Komentar yang asik ya