Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Michelin Star, Perusahaan Otomotif Bisa Berubah Jadi Kiblat Restoran Di Dunia

palapanusaAvatar border
TS
palapanusa
Michelin Star, Perusahaan Otomotif Bisa Berubah Jadi Kiblat Restoran Di Dunia
Hello GanSis selamat weekend untuk GanSis sekalian, semoga GanSis yang baca thread ini selalu diberikan kesehatan dan juga dimudahkan segala urusan dari GanSis ya. Kali ini TS mau bahas mengenai salah satu fenomena di dunia kuliner yang sering memberi peringkat atau penilaian kepada restoran di dunia yang mungkin bagi pemilik restoran terkenal dan ternama sudah tidak asing dengan nama ini, namun bagi GanSis dan TS yang khususnya baru tahu hal ini semoga bisa menambah wawasan dan pengetahuan kita tentang hal ini ya GanSis.


Sumber Gambar

Michelin Star, Michelin Star merupakan sistem penilaian rating ke restoran-restoran berkelas di seluruh dunia. Penilaian itu dimasukkan dalam sebuah buku berjudul Michelin Guide yang jadi panduan bagi orang yang ingin mencari restoran mewah dan berkualitas tinggi, penilaian yang dilakukan oleh Michelin Star ini menggunakan penilaian dengan sistem bintang dengan kriteria seperti ini GanSis:
1. Bintang 1 merupakan restoran yang sangat bagus untuk kategorinya misal restoran pastry atau semacamnya yang memang di kompare dengan restoran lainnya dan baru mendapatkan bintang penilaian.
2. Bintang 2 dalam Michelin Guide merupakan penilaian dengan nilai yang cukup baik dengan uraian Masakan yang dimasak direstoran yang mendapat bintang 2 dari Michelin Guide ini layak untuk dikunjungi.
3. Bintang 3 pada Micelin Guide diartikan bahwa restoran tersebut sangat baik dengan hidangan yang sangat istimewa, dan layak untuk kunjungan khusus.

Peringkat Michelin ini sangat mempengaruhi profitabilitas sebuah restoran loh GanSis. Dimana setiap restoran yang mendapat bintang dari Michelin Star ini memiliki peningkatan bisnis yang pesat misal restoran dengan predikat bintang satu dapat mengembangkan profit mereka hingga 20%, sedangkan restoran bintang dua rata-rata dapat pertumbuhan perkembangan profit sebesar 60%, sedangkan yang mendapat bintang tiga dari Michelin Star mendapatkan profit hingga mencapai 100%.


Sumber Gambar

Tapi GanSis ada fakta unik dibalik Michelin Star ini yang dianggap sebagai penghargaan paling bergengsi di dunia kuliner ini ternyata berasal dari perusahaan otomotif loh!, pasti GanSis bertanya "loh kok perusahaan otomotif bisa memberikan rating kepada restoran?". Hal ini tidak terlepas dari sejarah Michelin itu sendiri di tahun 1889, dua bersaudara yakni Edouard Michelin dan Andre Michelin membangun sebuah bengkel dan ditahun 1891, mereka membuat sebuah inovasi yakni Removable Pneumatic Tire, atau ban yang bisa dibongkar pasang pada mobil, nah sejak saat itu awal mula Michelin bersaudara ini fokus pada perusahaan otomotifnya dengan menjual produk ban mobil. Namun seiring berkembang waktu fokus perusahaan ini berubah.

Berawal di Abad 20, mobil masih jadi barang mewah yang hanya dimiliki oleh kalangan atas dan jumlahnya sangat sedikit, sehingga tahun 1900, Michelin bersaudara membuat dan membagikan buku panduan "Michelin Guide" yang berisi lokasi-lokasi restoran, hotel dan tempat rekomendasi lainnya untuk dikunjungi oleh customer dari Michelin ini. Harapannya, dengan adanya buku panduan mereka akan menarik orang untuk berkelana, meningkatkan pembelian mobil dan otomatis meningkatkan penjualan ban mobil. Awalnya buku panduan mereka dibagikan secara gratis. Tapi di tahun 1929, ketika Andre Michelin melihat buku mereka dijadikan ganjalan kaki meja, dia memutuskan untuk menjual buku panduan tersebut seharga 750 Franc. Hal ini didasari oleh pemikiran Andre Michelin bahwa seseorang akan menghargai benda yang dia bayar.

Konten Sensitif

Sumber Gambar

Ternyata section rekomendasi restoran sangat populer di buku panduan ini. Michelin mulai memperkerjakan sebuah tim inspektur yang mengunjungi dan mereview restoran secara anonim. Tahun 1926 Michelin mulai fokus pada rating restoran dan tahun 1931 sistem 3 bintag ini diterapkan. Kepopuleran Michelin terus meningkat sejak Perang Dunia kedua, kini Michelin Guide telah terjual lebih dari 30 Juta copy dan mereview hampir 40.000 restoran dari 3 benua. Beberapa orang menganggap Michelin guide sebagai sebuah kitab suci di bidang kuliner dan penilaian Michelin Guide ini sangat mempengaruhi profitabilitas bisnis mereka.

Meski ada sisi positif yang didapat kebanyakan pengusaha restoran yang direview oleh Michelin Guide ini ada juga Chef restoran penerima Michelin star tidak merasa bahagia saat mendapat penghargaan ini. Beberapa chef merasa, penghargaan ini menuntut mereka terus menetap pada standar yang sangat ketat sehingga membatasi kreativitas dan inovasi masakan mereka. Terlepas dari itu, Michelin telah mempraktikan hal yang disebut sebagai content Marketing. Mereka tidak hanya sekedar jualan ban atau mobil saja, mereka juga memasarkan pengalaman melakukan perjalanan ketempat-tempat istimewa yang memberi pengalaman tak terlupakan. Dari situ mereka bisa membangun sebuah perusahaan dengan Branding dan Positioning Produk mereka.

Nah GanSis itu tadi sedikit sejarah singkat dari Michelin Star dan Michelin Guide yang awalnya hanya sebuah marketing perusahaan otomotif untuk orang-orang bisa membeli banyak kendaraan mobil saat itu, yang akhirnya marketing yang dilakukan Andre Michelin dan saudaranya berhasil membranding perusahaan otomotif miliknya menjadi perusahaan yang muncul dengan branding dan positioning baru sebagai perusahaan review restoran terprestige di dunia hingga saat ini. Semoga kisah Michelin Star ini bisa menambah pengetahuan GanSis dan juga bisa jadi Inspirasi GanSis yang punya usaha untuk melakukan Content of Marketing seperti Michelin Star ini.

Sekian thread TS kali ini GanSis semoga bermanfaat dan dapat menambah wawasan GanSis dan khususnya TS pribadi sekian dan terimakasih.
emoticon-Haiemoticon-Haiemoticon-Haiemoticon-Hai

Spoiler for Sumber dan Referensi:




.doflamingo.
pixecute
HeAVen_DoG
HeAVen_DoG dan 3 lainnya memberi reputasi
4
2.4K
15
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.