Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ashibnuAvatar border
TS
ashibnu
Misteri Bus Malam 375 Tujuan Beijing Xiangshan
Misteri Bus Malam 375 Tujuan Beijing Xiangshan
Saat itu tengah malam tanggal 14 November 1995. Sebuah bus baru saja berangkat dari terminal Istana Musim Panas Lama di Beijing dan menuju ke Xiangshan. Di dalam bus hanya ada dua orang penumpang, seorang pria di belakang kemudi dan seorang wanita sebagai kernetnya.

Andre The Giant, Pegulat Yang Dijatuhkan Oleh Hidupnya Sendiri

Bus pertama kali berhenti di pintu selatan Istana Musim Panas Lama, yang merupakan kediaman resmi kaisar dinasti Qing (1644-1911), sebelum dihancurkan oleh tentara Inggris pada tahun 1860. Ada empat orang penumpang naik bus, yang terdiri dari seorang wanita tua, pasangan muda, dan seorang remaja laki-laki. Bus kemudian terus melaju.
Misteri Bus Malam 375 Tujuan Beijing Xiangshan
Setelah lewat di depan pintu utara istana, pengemudi melihat dua bayangan bergerak di jalan raya. Itu bukanlah tanda perhentian resmi, jadi sebenarnya dia tidak diizinkan untuk menghentikan bus di sana. Namun, waktu itu sudah sangat larut sehingga pengemudi merasa kasihan pada orang-orang itu, jadi dia memutuskan untuk menghentikan bus dan membukakan pintu.


Ada tiga orang penumpang masuk. Mereka bertiga semuanya adalah pria, salah satu diantara mereka tampak sangat mabuk dan dipegangi oleh dua temannya. Tidak ada yang bisa melihat wajahnya dengan jelas karena kepalanya tertunduk, belum lagi merea juga terlihat kotor dan tidak terawat.
Misteri Bus Malam 375 Tujuan Beijing Xiangshan
Ketiga pria itu mengenakan pakaian tradisional dari era dinasti Qing dan mereka juga tampak mengenakan semacam riasan, karena kulit mereka terlihat sangat pucat. Mereka bertiga duduk di bagian belakang bus dengan tenang dan tetap diam. Penumpang lain saling menatap satu sama lain dengan ekspresi wajah khawatir, memikirkan betapa anehnya penampilan pria-pria itu.


Namun, kernet bus meyakinkan penumpang lain dengan memberi tahu mereka bahwa orang-orang itu mungkin aktor yang baru saja selesai dari syuting film. Mereka mungkin saja pergi minum-minum setelah syuting selesai dan itulah mengapa mereka mengenakan pakaian itu. Penjelasan itu menenangkan semua penumpang, kecuali wanita tua, yang tidak habis pikir dan menatap mereka sesekali.
Misteri Bus Malam 375 Tujuan Beijing Xiangshan
Kemudian di tempat pemberhetian keempat, penumpang pasangan muda turun dari bus. Sekarang, hanya ada pengemudi, kernet bus, wanita tua dan seorang remaja laki-laki. Pada saat itu, wanita tua itu mulai berteriak, mengatakan bahwa remaja laki-laki itu baru saja mencuri uang dari tasnya.


Remaja laki-laki itu, yang tidak mengerti apa yang sebenarnya terjadi, mencoba mengendalikan keadaan, tetapi tidak bisa menenangkannya. Dia kemudian meminta sopir untuk menghentikan bus di halte berikutnya, dengan alasan akan membawa bocah laki-laki itu ke kantor polisi. Dan remaja laki-laki itu, yang sebenarnya tidak mengambil uang dari wanita tua itu, mengalah dan menerima untuk pergi bersamanya karena menunjukkan sikap sopan.
Misteri Bus Malam 375 Tujuan Beijing Xiangshan
Sopir melakukan apa yang diperintahkan, lantas wanita tua dan remaja laki-laki itu turun dari bus. Dan begitu mereka turun dari bus sambil memperhatikan bus yang sudah pergi, wanita tua itu berbalik ke arah remaja laki-laki dan mengatakan kepadanya "Aku baru saja menyelamatkan nyawamu". Dia masih tidak mengerti apa yang sebenarnya terjadi dan berpikiran bahwa wanita tua itu mungkin sudah gila. Tetapi wanita tua itu sebenarnya bermaksud baik.


Dia menjelaskan kepadanya bahwa ketiga pria yang mengenakan pakaian tradisional itu sebenarnya adalah hantu. Wanita tua itu sempat mengamati mereka dan dia menyadari bahwa di bawah pakaiannya, mereka sama sekali tidak memiliki kaki. Remaja itu tidak tahu apakah dia harus mempercayainya atau tidak, tetapi keesokan harinya, dia akan mengetahui kebenarannya.
Misteri Bus Malam 375 Tujuan Beijing Xiangshan
Bus nomor 375 tidak pernah kembali ke pangkalan bus sejak malam itu dan keesokan paginya, semua media massa mengabarkan berita yang membahasa tentang hilangnya dua pengemudi bus dan kendaraannya. Ketika mereka melihat berita itu, remaja laki-laki dan perempuan tua itu memberi tahu pihak berwenang tentang apa yang terjadi pada malam sebelumnya, tetapi polisi tidak mempercayai pernyataan mereka dan menyuruh mereka pulang.


Namun, keesokan harinya bus itu ditemukan tenggelam di waduk yang terletak 100 km dari rute semula. Dan di dalamnya, pihak berwenang menemukan mayat dalam keadaan membusuk, sopir, kernet dan tiga orang tak dikenal. Bagaimana mungkin tubuh mereka membusuk begitu cepat hanya dalam satu hari? Dan mengapa bus itu berjalan begitu jauh dari rute aslinya?
Misteri Bus Malam 375 Tujuan Beijing Xiangshan
Bus Hantu adalah urban legend terkenal yang memiliki versi cerita yang berbeda-beda di China, serta beberapa negara lain. Di Cina, legenda ini memiliki penumpang aneh yang berbeda-beda pula. Selain tiga pria yang mengenakan pakaian tradisional, ada juga seorang wanita yang mengenakan pakaian merah.


Dalam versi lain, saat polisi menemukan bus, tangki bensin dipenuhi dengan darah dan keadaan penumpang bus yang juga berubah. Ada baiknya bagi agan yang beraktifitas malam hari dan sering menggunakan transportasi umum jika ada seseorang ataupun sesuatu yang mencurigakan segeralah bereaksi sebelum sesuatu yang buruk terjadi.


KOLEKSI THREAD MENARIK

Quote:
Diubah oleh ashibnu 06-01-2022 04:58
gta007
aripmaulana
chaoshary20
chaoshary20 dan 7 lainnya memberi reputasi
8
5K
31
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.