abdulqadirzAvatar border
TS
abdulqadirz
Banyak Drama dari Match Indonesia vs Singapura Leg 2 Tadi Malam!


Pertandingan piala AFF Suzuki Cup 2021 telah mencapai semifinal. Antara dua grup yaitu pertama vietnam dan thailand, serta kedua indonesia dan singapura. Terkhusus indonesia dan singapura di leg pertama imbang. Sama-sama kuat baik bertahan maupun menyerang. Alhasil skor akhir 1-1. Agregat pun sama. Pertandingan jadi berjalan cukup normal.

Namun tidak untuk match leg 2, antara indonesia vs singapura benar-benar banyak terjadi drama. Kalau ente nonton pasti tau gimana rasanya malam tadi. Hati dan perasaan ini bergejolak saat nonton timnas hehe. Deg-degan, gelisah, senang, sampai sedih. Pokoknya selain dramatis juga banyak pelajaran yang bisa ane ambil dari semifinal leg kedua antara indonesia dan singapura tadi malam.

Quote:


Mari kita ulas dramatis nya pertandingan tadi malam Kita jelas tau indonesia dan singapura pernah juara aff, dan tentu ingin juara lagi tahun ini. Mereka pun sama-sama bermain semaksimal mungkin. Malam tadi baik indonesia maupun singapura sama-sama main tempo tinggi. Sehingga banyak terjadi peluang dan ancaman. Salah satu peluang yang jadi gol adalah asist nya witan ke ezra. Disitu euforia kita semua bangsa indonesia yang nonton sudah bergejolak.

Setelah itu imdonesia banyak punya peluang di kotak penalti singapura. Begitu juga dengan singapura. Namun ada pemain singapura yang dilanggar rahmat irianto di kotak penalti yang akhirnya tidak di anulir wasit sebuah penalti. Ini nih bagian yang DRAMATIS saat singapura dapat free kick di area jantung pertahanan indonesia, eh safuwan pemain singapura diganjar kartu merahkarena menarik ezra. Tapi justru free kick jadi gol untuk singapura selepas itu. Benar-benar emosional disini pemain dan official singapura.

Quote:


Gedeg buat timnas kita. Karena peluang dari musuh yang red cardjustru kebobolan. Mulai sedikit panas disini kita semua yang nonton ya hehe. Babak pertama selepas gol singapura jadi 1-1 selesai. Waktu turun minum. Kita semua bangsa indonesia yang nonton juga ikut minum setelah nahan nafas nonton dramatis nya babak pertama hehe.

Babak 2 mulai, lebih banyak lagi drama gaes. Ini entah wasit nya memang melihat secara profesional atau ada sedikit keberpihakan kepada timnas indonesia. Pasalnya selama babak kedua seperti biasanya kedua tim saling serang, hingga akhirnya irfan jaya dilanggar oleh bek singapura yaitu irfan. Dia pun diganjar kartu merah. Sudah 2 nih pemain singapura yang keluar. Artinya 11 lawan 9 pemain. Sayangnya indo setelah itu kebobolan. Skor 1-2 singapuar unggul. Nah disini ane rasa gak cuma ane tapi pasti semua jadi emosi, gedeg, plus sedih. Kok bisa 9 pemain bobol yang 11 pemain.

Quote:


Kebobolan oleh 9 pemain itu menyakitkan gaes haha. Nah saat singapura unggul, tentu indonesia gak diam aja. Dibalas lah oleh gol arhan hasil boleh muntahan kiper singapura. Skor 2-2 dan ini bangkit lah garuda dan kita semua bangsa indonesia. Yo jelas dong kita sudah unggul jumlah pemain, unggul hati wasit lagi masa ya kalah kebangetan wkwk. Lanjut saling serang sampai singapura dapat penalti. Haduh down lagi mental kita. Tapi Alhamdulillah nya gak jadi gol karena ditepis sama nadeo. GOOD JOOB NADEO !!

Setelah itu babak kedua selesai dan artinya kalau seri, lanjut extra time. Masih saling serang, timnas indonesia jelas mendominasi permainan. Banyak sekali peluang emas yang tercipta namun belum gol. Hingga akhirnya di menit ke awal extra time yaitu di menit 90, gol lagi tercipta oleh irfan jaya hasil gocekan egy dan muntahan kiper singapura. Skor 3-2 unggul untuk indonesia. Semua disini euforia bangsa indonesia kembali lagi. Lanjut hingga gol keempat oleh egy skor akhir jadi 4-2 dan indonesia diatas angin dapat tiket ke final nanti.

Quote:


Di menit-menit akhir babak extra time ini justru drama terjadi. Kiper singapura yaitu hassan sunny melanggar irfan jaya dengan sangat keras saat bebas menuju pertahanan singapura. Dan diganjar kartu merah untuk yang ketiga kalinya untuk singapura. Jelas down banget disini timnas singapura disini. Tertinggal 2 poin, hilang juga 3 pemain karena kartu merah.

Yang jelas kedua tim tadi malam benar-benar berjuang demi bangsa dan tanah airnya. Semua bermain bagus. Sungguh pertandingan yang sangat mendebarkan dan memuaskan hati untuk pecinta sepakbola. Alhamdulillah indonesia melaju ke final dan singapura sungguh hebat perjuangannya. Mampu menciptakan 2 gol meskipun dengan 9 pemain sebelumnya.

Oke itulah ulasan untuk thread ane tentang match indo vs singapura tadi malam, thread ini sifatnya entertainment yang bersumber dari keresahan ane saat nonton. Kalau kurang pas dan kurang informatif ya tolong dimaklumi. Kalau menyinggung ya mohon maaf. Terimakasih udah baca. Jumpa lagi di thread ane selanjutnya.


Referensi: Opini pribadi & Pertandingan tadi malam
Sumber gambar: Tertera
@abdulqadirz©2021
0
1.1K
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.