Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

swasta706Avatar border
TS
swasta706
TERGODA


Bagian 1

Raihana sebulan lagi menikah. Hakam telah melamarnya. Raihana berusaha persiapan lahir batin. Banyak yang bilang Raihana terlihat lebih cantik daripada sebelumnya. Sama halnya semua gadis akan terlihat cantik saat akan menikah. Dan puncak kecantikannya terjadi pada hari pernikahannya. Auranya dibuat seperti itu. Oleh Pencipta mereka.

Selama ini banyak temannya menanyakan kabar pernikahannya. Dengan penuh senyum bahagia Raihana menjelaskan pada teman-temannya itu. Satu persatu. Walau teman-temannya tidak melihat senyumnya, mereka merasakan kebahagiaannya.

Pagi-pagi Raihana berdiri di depan cermin.

" Cukup manis.. "

Pujinya pada diri sendiri. Bajunya paduan merah putih. Mungkin bertema kemerdekaan. Pagi ini Raihana ingin pergi ke toko buku. Ingin lihat-lihat novel terbaru di sana. Siapa tahu saja ada yang menarik.

" Jam delapan kurang lima menit. "

Raihana melihat jam tangannya. Dia melangkah keluar rumah. Tidak lupa membaca bismillah. Selang beberapa saat kemudian terlihat sepeda motor matic nongol di jalan. Berjalan dengan kecepatan sedang. Gadis merah putih mengendarainya. Bertema kemerdekaan itu tadi.

Raihana masuk toko buku "Barik Lana". Toko buku terbesar di tempatnya. Raihana menuju rak nomor tiga. Di situ letak contoh novel dipajang. Satu-satu. Kalau ingin beli banyak tidak usah kuatir. Di gudangnya stok tidak terbatas. Bisa dikatakan seperti itu. Atau hampir seperti itu.

Tangan lentik Raihana meraba sampul novel-novel itu. Mengamati judulnya. Sambil berjalan pelan-pelan. Kadang juga berhenti sebentar. Raihana belum menemukan novel yang dia cari. Sepertinya.

Tiba-tiba wajah Raihana terlihat cerah. Novel yang dia cari ketemu. "Pilih Kamu Atau Dia" terlihat sebagai judulnya. Entah siapa pengarangnya. Hanya penggemar novel yang tahu.

Raihana keluar dari toko buku "Barik Lana" dengan menenteng sebuah tas plastik. Berisi novel yang dibelinya tadi. Beserta buku "Kumpulan Nama Anak-Anak Islami". Anak gadis memang seperti itu. Kalau sedang bahagia seperti lupa segalanya. Raihana berjalan menuju tempat parkir.

" Ya Alloh.. Bannya bocor. "

Raihana mengeluh dalam hati.

Dia raba-raba ban belakang sepeda motornya. Kemudian celingukan kesana-kemari.

" Jauh ndak ya tempat tambal bannya.. "

Raihana menuntun sepeda motornya pelan-pelan. Tadi dia tanya pada tukang parkir. Dengan memasang tampang kasihan tukang parkir menjawab,

" Tempat tambal ban lumayan jauh mba'. Sekitar satu kilometer. "

Raihana mengeluh sekali lagi dalam hati.
Diubah oleh swasta706 28-05-2018 04:51
anasabila
anasabila memberi reputasi
2
2.3K
28
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Stories from the Heart
Stories from the HeartKASKUS Official
31.6KThread42.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.