Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Penyanyi Rocker Sophia Urista 'Brass Against' Bikin Ulah! Kencing Di Atas Panggung

c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Penyanyi Rocker Sophia Urista 'Brass Against' Bikin Ulah! Kencing Di Atas Panggung





Buat para rocker mania tentu tidak asing dengan yang namanya headbang, namun terkadang tingkah laku vokalis rocker di panggung seringkali bertindak aneh dan nyeleneh.

Memang musik rock sangat memacu adrenaline, dentuman bass drum serta efek gitar yang melengking tinggi membuat hingar bingar suara musik rock disebut musik pemberontak.



Lirik-liriknya pun terkadang nakal, bahkan kritikan-kritikan juga sering disampaikan. Walau lagu tema cinta juga ada, namun sudah bukan hal yang tabu kalau vokalis rocker suka bertindak aneh.

Tak jarang narkoba, free seks, sering menghantui dunia musik rock khususnya di luar negeri terutama Amerika sebagai kiblat musik rock dunia.

Mungkin nama Sophia Urista jarang orang tahu di tahun 2021 ini, karena yang lebih terkenal sekarang di Indonesia adalah goyang tiktok, tapi buat penggemar musik rock dunia pastinya tau Sophia vokalis dari band rock Brass Against. Sophia sendiri pernah mengikuti ajang the voice 2016 blind audition.



Saat ini berita tentang band ini sedang viral akibat aksi yang dilakukan dirinya di tengah panggung festival 'Welcome to Rockville' di Daytona, Florida, pada Kamis, 11 November 2021.

Ada satu peristiwa yang menarik ketika Sophia yang kebelet pipis sedangkan ia masih bernyanyi dan ingin melakukan aksi gila diatas panggung, ia pun memanggil salah satu penonton untuk berbaring lalu mengencingi si penonton di tengah hiruk pikuk panggung yang cukup besar tersebut.

Si penonton terlihat bahagia dan senang ketika air urine terjun bebas dari sumbernya, sungguh hal ini sangatlah menjijikkan bagi sebagian orang.





Sophia dengan santai sambil menyanyikan lagu cover dari Rage Against the Machine yang berjudul 'wake up' meneruskan nyanyiannya hingga tuntas.

Aksi tak terpuji itu pun mendapatkan peringatan dari mereka yang tak suka dan merasa jijik hingga berujung laporan ke kepolisian, walau hal tersebut bukanlah pelanggaran hukum serius namun Sophia bisa dikenakan hukuman satu tahun penjara atau denda sebesar $1.000 (sekitar Rp14 juta).

Hal ini tentu membuat band Brass Against meminta maaf secara resmi karena aksi dari Sophia diluar kendali.





Namun buat penggemar rock lawas aksi-aksi gila seperti ini bukan hal yang baru. Kalau kamu masih ingat aksi dari Courtney Love mantan istri Kurt Cobain, sempat telanjang dada sewaktu di panggung.

Inilah musik rock yang terkadang ada aksi gila dipanggung, kalau hal ini terjadi di Indonesia apakah akan terkenal seperti Inul Daratista yang dipuja-puja fansnya karena aksi erotisnya? Atau sebaliknya dihina hingga jatuh mental.

Setidaknya aksi gila para rocker sering terjadi, apalagi ketika headbang bahkan untuk panggung besar EDM sekelas Tommorowland akan ada aksi edan dari penonton wanita yang membuka baju mereka.



Semoga budaya barat yang seperti ini tidak meracuni generasi bangsa, tetaplah berdayakan ciri khas nusantara musik boleh keras tapi prilaku tetap santun dan bersahaja.

Terima kasih yang sudah membaca thread ini sampai akhir, bila ada kritik silahkan disampaikan dan semoga thread ini bermanfaat, tetap sehat dan merdeka. See u next thread.

emoticon-I Love Indonesia



"Nikmati Membaca Dengan Santuy"
--------------------------------------
Tulisan : c4punk@2021
referensi : klik
Pic : google

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star









nawir98
lupis.noiss
blekkok
blekkok dan 12 lainnya memberi reputasi
13
7.3K
66
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.