Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • 7 Fakta Unik Arab Saudi Yang Jarang Diketahui, Bahkan Algojo Pun harus Turun Temurun!

Si.joniiAvatar border
TS
Si.jonii
7 Fakta Unik Arab Saudi Yang Jarang Diketahui, Bahkan Algojo Pun harus Turun Temurun!
Arab Saudi adalah negara terbesar kelima di asia secara geografis, menjadi tempat bagi dua tanah suci dalam agama islam dan juga merupakan negara pengekspor dan penghasil minyak terbesar di dunia. Tapi dari itu semua ada banyak kelompok unik dari negara beribu kota Riyadh ini, berikut ada 7 fakta menarik dan unik dari negara arab saudi..

1. Film Harry Potter dilarang di Arab Saudi
Quote:
sumber
Praktik Sihir ataupun Nujum dianggap sebagai kekufuran dalam agama islam, ilmu perbintangan dan ramalan tangan dianggap sebagai pengakuan atas pengetahuan terhadap ilmu gaib. Diriwayatkan hadits riwayat Abu Dawud, Ibnu Majah dan Imam Ahmad “barangsiapa mengambil ilmu perbintangan maka ia berarti telah mengambil salah satu cabang sihir yang akan bertambah dan terus bertambah”. Walaupun begitu ada juga ilmu astronomi yang tidak terlarang yakni ilmu tafsir seperti menandakan masuknya bulan baru atau hilal, arah kiblat, waktu salat dan pergantian musim. Semua ini tidak terlarang dengan landasan tersebut, Namun film Harry Potter dilarang terbit dan tayang di negara ini karena dianggap mengangkat nilai-nilai kekufuran.


2. Nama Maya dan Elaine
Quote:
sumber
Kalimat ‘apalah arti sebuah nama’ kayaknya sudah bisa dibantah kan. Karena ada banyak nama unik yang nantinya disangka akan merubah hidup si pemilik nama, ada juga yang dianggap akan memberikan berkah kepada pemiliknya. Namun ada lho nama-nama yang dilarang untuk dipakai di arab saudi, nama itu adalah ‘Maya’ dan ‘Elaine’. Untuk Elaine ini dilarang karena terkait dengan anggota kerajaan seperti juga Elis, Candi Lor Raden dan Linda. Sedangkan untuk Maya juga dilarang karena diartikan sebagai menyembah, memuja dan budak dari nabi, setidaknya ada 50 nama yang dilarang di negara ini, biasanya yang terkait dengan kerajaan, nama non muslim, atau yang bertentangan dengan muslim.


3. Pakaian Dalam
Quote:
sumber
Aturan penjualan pakaian dalama di negara ini cukup ketat lho khususnya pakaian dalam wanita. Di tahun 2012 silam, arab saudi mengeluarkan aturan untuk melarang pria menjual pakaian dalam wanita, pemerintah arab pun sudah mengerahkan pengawas ke pusat perbelanjaan untuk memeriksa tidak adanya pelanggaran atas aturan ini, tidak selalu berjalan dengan baik sih aturan ini karena ada sisi buruk dan sisi baiknya. Sisi buruknya lebih banyak dirasakan oleh pihak pertokoan yang harus mengganti seluruh pekerja laki-lakinya dengan perempuan sedangkan sisi baiknya dirasakan oleh perempuan itu sendiri perempuan jadi sudah tidak canggung lagi belanja pakaian dalam, dan tentu hal ini akan memberi peluang kepada perempuan untuk bekerja di luar rumah yang selama ini juga dilarang untuk keluar.


4. Merokok
Quote:
sumber
Sudah bukan rahasia lagi jika arab sangat mengharamkan rokok. Merokok sangatlah dilarang apalagi ditempat-tempat seperti di tempat umum, di perkantoran, di sekitar masjid atau tempat ibadah, fasilitas pendidikan, kesehatan, olahraga, kebudayaan, pabrik, transportasi umum, bank dan institusi lainnya. Bahkan di arab saudi ada sebuah komite khusus pengendalian tembakau, dan apabila kalian kedapatan merokok, kalian akan dedenda sebesar 18 juta rupiah, sangat ketat ya.


5. Algojo
Quote:
sumber
Salah satu faktor dari arab yang hampir semua orang yaitu bahwa di negara ini diterapkan hukuman mati dengan cara dipancung atau dipegang kepalanya, para terpidana mati biasanya para pembunuh dan penyelundup narkoba, hukuman dilaksanakan langsung oleh yang disebut algojo. Pernah sekali arab saudi membuka lowongan kerja sebagai allgojo, bahkan tidak ada syarat tertentu lho, tapi kira-kira siapa yang mau memenggal kepala orang ya iih serem banget. Nah untuk tugas pertama dari algojo baru adalah mereka akan diuji dengan mengeksekusi terpidana hukuman ringan, gajinya dikatakan paling rendah diantara pegawai pemerintah diarab saudi. Salah satu algojo yang paling terkenal adalah Abdullah bin Said, ia diwarisi pekerjaan tersebut dari ayahnya yang kemudian mewariskan yang lagi ke anaknya. Namun dikatakan bahwa hukuman ini akan digantikan dengan tembak mati karena semakin berkurangnya jumlah algojo diarab saudi saat ini.


6. Shalat
Quote:
sumber
Saat waktu shalat tiba, nah bagi kalian yang beragama islam apa sih yang akan kalian lakukan? pasti masih banyak diantara kita yang masih saja melakukan aktivitasnya padahal sudah waktunya untuk salat. Nah gansis, fakta lain dari arab saudi adalah saat adzan berkumandang hampir seluruh kegiatan diberhentikan sementara, apalagi di mekah kota yang disebut sebagai kota ‘menunggu salat’, tempat-tempat ibadah dimekah akan penuh dengan orang-orang sholat saat masuk waktu sholat. Terlambat shalat adalah hal yang ditakuti, bukan karena ada hukuman ya tapi karena akan tidak dapat tempat shalat. Makanya banyak orang yang harus shalat ditempat-tempat umum seperti didepan pertokoan karena sudah tidak dapat tempat dimasjid.


7. Larangan-larangan
Quote:
sumber
Di arab ada beberapa aturan yang berlaku khusus diterapkan kepada warga perempuannya seperti larangan keluar daerah jika tak mendapatkan izin suami berkaitan. Saat berkaitan dengan hukum dan wanita ingin menggugat, maka Ia membutuhkan setidaknya 6 saksi pria. Perempuan juga dilarang untuk menerima tamu di rumahnya, bahkan zaman dahulu perempuan juga dilarang bekerja di luar rumah, berkendara, menonton konser dan pertandingan olahraga. Namun akhirnya peraturan itu dicabut, perempuan sekarang sudah boleh nonton konser, pertandingan, berkendara. Kemudian ada aturan yang paling ketat untuk diterapkan yaitu penggunaan outfit oleh perempuan, perempuan dilarang menggunakan pakaian yang ketat dan diharuskan memakai jilbab besar serta tidak terlalu berwarna.

Nah itulah 7 Fakta dari negara Arab Saudi, semoga bisa menambah wawasan kita dan apabila ada pendapat dari gansis sekalian silakan komen dibawah, sampai jumpaa..
Diubah oleh Si.jonii 02-11-2021 03:16
eMHidayats
keenan09
screamo37
screamo37 dan 19 lainnya memberi reputasi
20
9.3K
66
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.