Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Kumparan
  • Xiaomi Gelar Acara Kumpul Komunitas 'Mi Pop' Pertama Kali di Indonesia

kumparanAvatar border
TS
MOD
kumparan
Xiaomi Gelar Acara Kumpul Komunitas 'Mi Pop' Pertama Kali di Indonesia
Xiaomi Gelar Acara Kumpul Komunitas 'Mi Pop' Pertama Kali di Indonesia

Kerumunan orang dengan baju merah tampak memadati Crown Plaza Hotel, Jakarta, pada Sabtu (5/5). Mereka bukan massa dari partai politik, melainkan para penggemar Xiaomi atau biasa disebut Mi Fans yang berkumpul untuk menghadiri acara bertajuk Mi Pop.

Acara ini memang khusus diadakan untuk para Mi Fans dari berbagai daerah di Indonesia.

Sejak tahun 2012, Xiaomi sudah beberapa kali rajin menggelar festival tahunan bagi para Mi Fans ini di berbagai negera, seperti China, Taiwan, India dan Hongkong. 

Namun baru tahun 2018, Mi Pop pertama kali diadakan di Indonesia. Ibu kota Jakarta dipilih menjadi kota pembuka dari rangkaian acara Mi Pop di Tanah Air.

"Awalnya Mi Pop dibuat untuk menjalin kedekatan Mi Fans sehingga mendapatkan respons yang baik saat ini dan menjadi brand activity dari Xiaomi," Kata Country Manager Xiaomi Indonesia, Steven Shi, saat ditemui di acara tersebut.

Dari sekitar 1.200 Mi Fans yang mendaftar di aplikasi Mi Community, hanya 350 orang yang beruntung yang mendapat kesempatan untuk hadir di Mi Pop. Mereka datang dari berbagai penjuru Indonesia untuk berkumpul dan merayakan kedekatan mereka satu sama lain sebagai Mi Fans sejati. 

Salah satu Mi Fans yang hadir adalah Rhenald Didi (17), yang merupakan Mi Fans termuda yang hadir dalam Mi Pop Jakarta. Remaja yang baru lulus SMK itu rela mengendarai motor bersama rekannya dari kota Klaten, Jawa Tengah. 

Bagi dirinya, mengikuti acara Mi Pop menjadi kebanggaan tersendiri sebagai Mi Fans, karena di acara tersebut bisa menjalin pertemanan yang lebih luas dan tidak hanya membahas produk dari Xiaomi saja.

"Senang mas, acara ini seru dapat teman banyak jadi bisa kumpul bareng. Apalagi Mi Fans ini kan kekeluargaan jadi lebih enak saja," ujar Rhenald yang kini terdaftar sebagai anggota Mi Fans Klaten.

Acara Mi Pop sendiri diisi dengan beragam pertunjukkan, permainan, photo competition, bagi-bagi hadiah, dan tidak lupa pembagian Mi Pop Corn gratis untuk para Mi Fans yang hadir.

Hadiah yang dibagikan pun cukup banyak, di antaranya 30 Mi earphone, 15 Mi Powerbank, 10 Mi Band 2, 3 unit Redmi 5 Plus, dan 3 unit Redmi Note 5. Jadi, rasanya memang menjadi acara yang menyenangkan bagi para Mi Fans.

Bagi kamu yang tidak sempat hadir di Mi Pop Jakarta, jangan khawatir. Karena acara Mi Pop ini akan digelar di 9 kota lain, di antaranya Yogyakarta, Surabaya, Medan, Lampung, Bandung, Tasikmalaya, Semarang, Bogor, dan Banjarmasin.

Melalui Mi Pop, Xiaomi berharap dapat memperkuat hubungan dan ikatan antara Mi Fans dan Xiaomi. Perusahaan asal China itu menganggap berteman dengan pengguna telah menjadi nilai inti mereka dari awal.



Sumber : https://kumparan.com/@kumparantech/x...i-di-indonesia

---

Kumpulan Berita Terkait :

- Xiaomi Gelar Acara Kumpul Komunitas 'Mi Pop' Pertama Kali di Indonesia Xiaomi Gelar Acara Kumpul Komunitas 'Mi Pop' Pertama Kali di Indonesia

- Xiaomi Gelar Acara Kumpul Komunitas 'Mi Pop' Pertama Kali di Indonesia 5 Tips Memotret Pakai Kamera Ganda AI Xiaomi Redmi Note 5

- Xiaomi Gelar Acara Kumpul Komunitas 'Mi Pop' Pertama Kali di Indonesia Melantai di Bursa Hong Kong, Xiaomi yang Terbesar Setelah Alibaba

tata604
anasabila
anasabila dan tata604 memberi reputasi
2
2K
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Kumparan
KumparanKASKUS Official
8.6KThread1KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.