Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Kumparan
  • 4 Penambang Batu Bara Terjebak Akibat Gempa Bumi di Polandia

kumparanAvatar border
TS
MOD
kumparan
4 Penambang Batu Bara Terjebak Akibat Gempa Bumi di Polandia
4 Penambang Batu Bara Terjebak Akibat Gempa Bumi di Polandia

Gempa berkekuatan 3,4 magnitudo menghantam tambang batu bara Borynia-Zofiowka-Jastrzebie, Kota Jastrzebie-Zdroj yang berada di bagian selatan Polandia, Sabtu (5/5). Sebanyak tujuh penambang terperangkap saat mereka sedang berada di kedalaman sekitar 900 meter.

Dilansir Reuters, Minggu (6/5), baru tiga penambang yang berhasil diselamatkan. Dua penambang berhasil dievakuasi tim penyelamat pada Sabtu sore. Sedangkan satu penambang lainnya ditemukan pada beberapa jam kemudian. 

Namun, nahas bagi korban ketiga yang dievakuasi. Menurut wakil kepala eksekutif pemilik tambang, Tomasz Sledz, korban terakhir yang ditemukan tidak menunjukkan tanda-tanda kehidupan.

Hingga Minggu dini hari waktu setempat, tim penyelamat masih berjibaku mencari empat penambang lainnya yang masih belum ditemukan.

Kepala Eksekutif JSW Daniel Ozon mengatakan, dua penambang yang berhasil ditemukan telah dibawa ke rumah sakit di kota Jastrzebie-Zdroj dengan kondisi relatif baik.

"Kami melakukan semua yang kami bisa untuk menyelamatkan para penambang," kata Ozon.

Ozon menjelaskan, pada saat gempa terjadi sekitar 250 orang sedang bekerja di tambang. Penambang-penambang yang tertimbun saat itu sedang menggali terowongan.

Operasi penyelamatan sempat mengalami kendala karena tingkat metana yang tinggi, yakni mencapai 58 persen. Gempa juga mengakibatkan terputusnya jaringan komunikasi di wilayah tersebut.

Perdana Menteri Mateusz Morawiecki mengunjungi lokasi tambang batu bara pada Sabtu malam. Morawiecki mengatakan, operasi penyelamatan sangat sulit dan berharap penambang yang masih belum ditemukan berada dalam kondisi selamat. Ia juga telah mengunjungi korban selamat di rumah sakit

Kantor berita Polandia, PAP, menyebut anggota keluarga para penambang yang hilang telah berkumpul di tambang. Mereka sedang berada dalam bimbingan konseling oleh para psikolog.



Sumber : https://kumparan.com/@kumparannews/4...mi-di-polandia

---

Kumpulan Berita Terkait :

- 4 Penambang Batu Bara Terjebak Akibat Gempa Bumi di Polandia 4 Penambang Batu Bara Terjebak Akibat Gempa Bumi di Polandia

- 4 Penambang Batu Bara Terjebak Akibat Gempa Bumi di Polandia Gempa 5,1 Magnitudo Guncang Tual, Maluku

- 4 Penambang Batu Bara Terjebak Akibat Gempa Bumi di Polandia Gempa Bumi Tangshan 1976, Kegagalan Besar Pemerintah Tiongkok

tata604
anasabila
anasabila dan tata604 memberi reputasi
2
1.5K
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Kumparan
KumparanKASKUS Official
8.6KThread1KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.