mpmedianewsAvatar border
TS
mpmedianews
Ini Akibatnya Jika Motor Matik Telat Mengganti Oli


KabarOto.com - Indonesia menjadi salah satu negara dengan pasar motor matik terbanyak. Setiap merek motor di Indonesia baik dari Jepang, Eropa sampai Asia memiliki produk motor matik, mulai dari mesin 110 cc, 125 cc, 155 cc hingga 250 cc.

Diminatinya motor matik karena penggunaannya sangat mudah, tinggal memutar gas dan menarik tuas rem saja. Saking mudahnya, motor ini juga banyak digunakan oleh kaum perempuan.

Semakin mudah motor digunakan, semakin sering pula digunakan. Perawatan menjadi hal yang mesti dilakukan agar kondisi motor tetap terjaga.

Salah satu hal yang biasanya sepele dilakukan oleh pemilik motor adalah mengganti oli. Cairan pelumas ini keberadaannya sangat penting, jika tidak diperhatikan akan berakibat fatal pada kondisi mesin.

Federal Oil memberikan informasi dampak negatif jika pelumas tidak digantti dalam waktu lama. Hal itu disampaikan Federal Oil General Manager, Sri Adinegara.

Menurut dia, telat mengganti oli menimbulkan endapan di bawah mesin, membuat perfroma menjadi berkurang dan tidak maksimal.

“Kami hadir dengan inovasi terbaru pelumas, untuk membuat mesin motor menjadi lebih baik," terangnya, dalam keterangan tertulis, Senin (21/09).

Federal juga memberikan pelayanan yang memudahkan konsumen saat Pandemik Covid-19 ini.

Sri Adinegara juga menambahkan, memasuki usia ke 32 tahun, perusahaan ini sudah menyediakan berbagai macam produk pelumas, berkualitas yang disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat Indonesia.

Beberapa produk tersebut di antaranya Federal Matic series (Federal Matic 30, 40, Ultratec Matic dan Y-Matic). Semua pelumas tersebut sudah dilengkapi dengan teknologi pendingin mesin.


Sumber: Link
0
236
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
OtomotifKASKUS Official
27.7KThread14.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.