Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

volcom77Avatar border
TS
volcom77
Facebook & WhatsApp Down, Kekayaan Zuckerberg Susut Rp 87 T
Facebook & WhatsApp Down, Kekayaan Zuckerberg Susut Rp 87 T

Jakarta, CNBC Indonesia- Facebook, Instagram, dan WhatsApp down selama hampir tujuh jam pada hari ini berdampak besar bagi kekayaan Mark Zuckerberg. Ia harus rela kehilangan harta sebesar US$6,1 miliar atau setara Rp 86,76 triliun (asumsi Rp 14.200/US$).

Pada perdagangan bursa saham Amerika Serikat (AS), pemadaman Facebook, WhatsApp, dan Instagram telah direspons investor dengan aksi lepas saham Facebook Inc. Dalam perdagangan tersebut saham Facebook turun 5%.

Quote:

Bloomberg Bilionaires Index mencatat penurunan harta kekayaan ini telah membuat peringkat Mark Zuckerberg merosot dari peringkat empat ke peringkat lima dalam daftar orang terkaya di dunia.

Saat ini total kekayaan Mark Zuckerberg mencapai US$122 miliar di bawah Bill Gates yang berada diperingkat keempat dengan total kekayaan US$124 miliar. Namun sepanjang tahun ini kekayaan Mark Zuckerberg telah bertambah US$18,1 miliar, Bloomberg melaporkan, Selasa (5/10/2021).

Pakar keamanan siber menduga WhatsApp down, Facebook down, dan Instagram down karena masalah pada Domain Name System (DNS). Divisi analisis internet Cisco ThousandEyes mengatakan pengujian menunjukkan pemadaman karena kegagalan DNS.

DNS adalah sistem yang menerjemahkan nama situs web menjadi IP address yang dapat dibaca oleh komputer. DNS sering disebut sebagai buku telepon internet.

"Saya tidak tahu apakah saya pernah melihat pemadaman semacam ini dari perusahaan besar internet sebelumnya," ujar Doug Madory, direktur analisis jaringan dari perusahaan Kentik seperti dilansir dari CNN International. "Bagi banyak orang Facebook merupakan internet untuk mereka."

Doug Madory menambahkan perusahaan terkadang kehilangan konektivitas internet ketika mereka memperbaharui konfigurasi jaringan mereka. Hal ini pernah terjadi pada Fastly, perusahaan cloud computing AS yang mengalami pemadaman internet global selama 50 menit.
limah9
delia.adel
zeze6986
zeze6986 dan 8 lainnya memberi reputasi
9
2.4K
49
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Luar Negeri
Berita Luar NegeriKASKUS Official
79.3KThread11.3KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.