Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

tantarareviewAvatar border
TS
tantarareview
Siapa Itu Dr. Fate? Karakter Yang Akan Muncul Di DCEU Mendatang!
emoticon-Hai:terimakasihemoticon-Hai
Welcome To This Thread

Halo agan dan sista!
Kembali lagi dengan trit ane, gimana kabarnya nih?
Baik-baik saja kan?

Siapa Itu Dr. Fate? Karakter Yang Akan Muncul Di DCEU Mendatang!
Sumber Foto

Ane mendengar bahwa Dr. Fateakan hadir di film DCEU mendatang yaitu Black Adam, setelah searching di google yang akan memainkannya adalah ternyata adalah Pierce Brosnan. Selain itu, anggota Justice Society lainnya seperti Cyclone, Atom Smasher, dan juga Hawkman akan muncul juga di filmnya.

Dr. Fate adalah salah satu superhero paling underrated, dia adalah seorang pengguna sihir yang sangat kuat, dia juga salah satu pendiri Justice Society Of America

Jadi siapa itu Dr. Fate? Ayo simak!


Asal Usul Dr. Fate.

Siapa Itu Dr. Fate? Karakter Yang Akan Muncul Di DCEU Mendatang!
Sumber Foto

Banyak orang yang sudah pernah menjadi Dr. Fate, orang-orang yang pernah menjadi Dr. Fate adalah Inza Cramer-Nelson, Jared Stevens, Hector Hall, Khalid Nassour, dan lain-lain.

Tapi Dr. Fate yang paling dikenal adalah Kent Nelson, pada Mei 1940. Sosok Kent Nelson muncul di More Fun Comics #55

Ceritanya bermulai ketika Kent Nelson dengan ayahnya yang bernama Sven Nelson yang seorang arkeolog, sedang menelusuri sebuah piramida. Ayahnya dan Kent Nelson menemukan sebuah makam, saat mereka buka makam itu berisi Nabu, Nabu adalah Lord of Order dan makhluk kosmik yang tiba di Bumi miliaran tahun yang lalu untuk mengambil peran proaktif dalam memerangi Lords of Chaos.

Spoiler for Kent Nelson bertemu dengan Nabu:


Saat Kent Nelson membuka petinya, sayangnya sebuah gas beracun muncul dan membunuh ayahnya.
Terungkap bahwa Nabu merekayasa situasi ini untuk mendapatkan host baru.
Nabu mengubahnya jadi dewasa lalu memberikannya Helmet Of Fate, siapapun yang mengenakan helm ini akan menjadi Dr. Fate, Nabu bisa memberikan arahan dan juga menjadikan pengguna helmnya wadahnya.

Spoiler for Kent Nelson langsung diubah jadi dewasa.:


Kent Nelson juga jatuh cinta dengan seorang wanita bernama Inza, yang mana bukan hanya dia menjadi istrinya namun juga menjadi penerus Kent sebagai Doctor Fate.


Cloak Of Destiny

Siapa Itu Dr. Fate? Karakter Yang Akan Muncul Di DCEU Mendatang!
Sumber Foto

Selain memiliki Helmet Of Fate, Dr. Fate juga menggunakan Cloak Of Destiny. Jubah ini memberikan Dr. Fate kekuatan terbang, daya tahan dan juga kekuatan superhuman.


Amulet Of Anubis

Siapa Itu Dr. Fate? Karakter Yang Akan Muncul Di DCEU Mendatang!
Sumber Foto

Dr. Fate juga menggunakan aksesoris lain bernama Amulet Of Anubis, didalam aksesoris ini ada dimensi tempat jiwa setiap pengguna helm Dr. Fate, Amulet ini juga bisa menghasilkan ledakan energi besar.


Kekuatan Dr. Fate

Siapa Itu Dr. Fate? Karakter Yang Akan Muncul Di DCEU Mendatang!
Sumber Foto

Sebagai pengguna sihir tentunya dia memiliki kekuatan yang besar, seperti:

-Telekinesis(bisa menggerakan benda tanpa disentuh)

-Terbang

-Ledakan Energi

-Teleportasi Dimensional

-Intangibility
/nembus melalui materi padat

-Hypnosis

-Immortality
(Keabadian)

-Nigh-Omniscient (Hampir tau segala hal)

-Telepati (Membaca pikiran, mengendalikan pikiran, dll)

-Manipulasi Ukuran

-Manipulasi Molekul/Materi

-Manipulasi Waktu

-Manipulasi Realita

-Astral Projection
(Mengeluarkan jiwa dari tubuh)

-Penyerapan Energi

-Invisibility
(Tak kasat mata)

-Psychometri

Dan masih banyak lagi, menariknya Dr. Fate pernah membantu The Spectre (The Wrath Of God/Spirit Of Vengeance) menjaga alam semesta dari hancur secara fisik.

Spoiler for Dr. Fate dan The Spectre:


Dan juga pernah mengalahkan Superman yang sedang dikontrol pikirannya.

Spoiler for Dr. Fate KO Superman:



Kecepatan

Helmet Of Fate pernah bergerak sangat cepat hingga mencapai "Velocity Of God".

Spoiler for Velocity Of God??:


Selain itu helmnya juga pernah bergerak 28 decillion kali kecepatan cahaya.


Menariknya Dr. Fate juga pernah bergabung dengan Dr. Strange (Marvel)menjadi Dr. Strangefate.
Dr. Fate yang pastinya salah satu anggota Justice League terkuat, tentunya dia akan dinerf besar-besaran di DCEU.

Siapa Itu Dr. Fate? Karakter Yang Akan Muncul Di DCEU Mendatang!
Sumber Foto

Nah gimana nih menurut gansis karakter Dr. Fate? Apakah keren? Untuk ane keren banget sih, dia hampir bisa melakukan apapun yang dia mau.
Apakah gansis excited untuk film Black Adam mendatang? Secara pribadi ane nunggu review filmnya dulu baru mikirin mau nonton atau tidak.
emoticon-Big Grin

Ok untuk itu saja trit ane kali ini, jangan lupa cendol dan sharenya juga!
Byeee!

emoticon-Cendol Gan:terimakasihemoticon-Rate 5 Star
@tantarareview
Referensi
: [1], [2], [3], [4]
Sumber Foto: Sudah Dicantumkan

Fate is quite a Strange thing isn't it?
lantai_03
jokoariyanto
protradersignal
protradersignal dan 3 lainnya memberi reputasi
4
4.7K
34
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84.3KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.