Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Selain Burung Beo, Burung Apa Saja Yang Bisa Meniru Bicara Manusia?

c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Selain Burung Beo, Burung Apa Saja Yang Bisa Meniru Bicara Manusia?




Burung memang seringkali dipelihara oleh para penghobi, mereka memang memelihara burung untuk bermacam-macam tujuannya. Ada yang ingin menangkarkan agar bisa berkembang biak dan melestarikannya dialam liar.

Ada juga yang memang senang pelihara untuk membunuh kejenuhan dengan mendengar suaranya atau memang diperdagangkan, disini kadang pemburu liar kerap beraksi.





Mereka memburu burung yang dilindungi hanya untuk sejumlah rupiah, tapi inilah realita mau dilawanpun ya susah karena yang merusak ekosistem alam adalah manusia itu sendiri.

Namun ternyata burung yang sering di pelihara ada yang mempunyai kecerdasan yang luar biasa, terurama dari burung jenis paruh bengkok. Bahkan yang uniknya ada juga yang bisa diajak berbicara layaknya manusia. Hmmm, jenis burung apa saja itu? Pasti dipikiran kamu langsung terlintas jenis burung Beo, yup burung Beo memang bisa dilatih untuk bicara apalagi Beo Nias yang dilindungi. Namun ada beberapa burung juga yang bisa bicara selain Beo.



Nuri, Kesturi Kepala Hitam, Kakak Tua, Indian Ringneck, Blue-fronted Amazon, Yellow-naped Amazon, Parkit, Bayan, dan jenis parot. Hampir semuanya adalah burung jenis paruh bengkok, lalu selain Beo memang ada burung jenis lain yang bisa dilatih bicara?

Variant burung jalak bisa dibilang sebagai peniru yang hebat, Jalak di Indonesia (jalak suren, jalak nias, jalak kebo, jalak batam dan juga yang lainnya) banyak digemari namun yang cepat dilatih bicara Jalak Nias dan juga Jalak Kebo.



Tak heran harga burung yang sudah pandai bicara ini relatif lebih mahal, karena cara melatihnya perlu waktu. Tapi kenapa sih burung-burung ini dapat bicara, apakah mempunyai lidah seperti manusia? Apakah mereka paham bahasa manusia?

Pada dasarnya mereka tidak paham bahasa manusia, hanya saja burung itu peniru suara. Kalau manusia bisa berbicara karena dirinya mempunyai pita suara. Kalau burung, mereka memiliki syrinx yang terdiri dari otot dan selaput tenggorokan, nah syrinx ini yang dipakai oleh burung untuk bicara.

Apa kamu punca burung yang bisa bicara dirumah? Pasti seru ya!!





Terima kasih yang sudah membaca thread ini sampai akhir, bila ada kritik silahkan disampaikan dan semoga thread ini bermanfaat, tetap sehat dan merdeka. See u next thread.

emoticon-I Love Indonesia



"Nikmati Membaca Dengan Santuy"
--------------------------------------
Tulisan : c4punk@2021
referensi : klik, klik, klik
Pic : google

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star




emineminna
alfidanger
RyuDan2255
RyuDan2255 dan 10 lainnya memberi reputasi
11
5.3K
44
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923KThread83.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.