Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

hatimentariAvatar border
TS
hatimentari
Tips Sederhana Untuk Mencegah Dehidrasi Tubuh
Dehidrasi merupakan kondisi tubuh yang mengalami kekurangan cairan. Selain menyebabkan rasa haus, kondisi terparah bisa membuat seseorang pingsan bahkan mengalami kerusakan otak. Untuk mengatasinya ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan. Simak terus tips hari ini bersama www.gudeg.net!

Minum secara rutin
Biasanya seseorang minum saat badan terasa haus. Ada baiknya Anda mengkonsumsi air secara rutin, bahkan sebelum rasa haus itu datang. Konsumsi air secara teratur untuk menjaga kecukupan air di dalam tubuh.

Konsumsi air mineral
Air mineral paling tepat untuk mengganti cairan tubuh yang hilang ketimbang minuman manis. Salah satu sebabnya karena gula yang terkandung dalam rasa manis mengakibatkan tubuh mengalami kelebihan kalori. Untuk jangka panjang, kondisi itu bisa menurunkan kondisi kesehatan. Karena itulah sangat penting [url=https://S E N S O Rdwigle/blog/mencari-air-minum-terbaik]mencari air minum yang memiliki kualitas yang baik[/url].

Bawa persediaan
Siapkan sebotol air putih yang bisa dibawa kemana saja. Hal ini untuk menjaga konsumsi air minum tetap teratur.

Hindari alkohol
Bir dingin yang mengandung alkohol mampu mengobati dahaga. Namun, alkohol ini dapat memicu penyakit diuretik, sering buang air kecil atau dalam Bahasa Jawa disebut dengan anyang-anyangen.

Gunakan fasilitas pengingat
Selain untuk telpon dan mengirim pesan singkat, telepon genggam juga memiliki fasilitas pengingat (reminder). Anda bisa mengatur alarm untuk mengingatkan waktu minum setiap hari.



Tips Cegah Dehidrasi Ketika Berpuasa

Lalu bagaimana tips mencegah dehidrasi saat sedang berpuasa karena kita tidak minum air dalam waktu cukup lama? Berikut tipsnya:

Kandungan air yang terdapat di dalam tubuh manusia mencapai 60-70 persen. Saat berpuasa, kurang lebih 14 jam manusia beraktivitas sambil menahan rasa lapar dan juga haus. 

Selama berpuasa, tentu Anda tetap menjalani rutinitas harian. Ketika Anda beraktivitas, mineral dalam tubuh yang didapat dari air akan terus berkurang. Air bukan hanya keluar dari tubuh saat buang air kecil (BAK), tetapi juga saat berkeringat dan bernapas.

Kebutuhan cairan setiap orang berbeda untuk menjaga kesehatan tubuh. Kementerian Kesehatan, melalui Direktorat Promosi Kesehatan, menyarankan pada orang dewasa untuk mengonsumsi air putih sekitar 8 gelas berukuran 230 ml per hari atau total 2 liter.

Lantas, bagaimana dengan aturan minum air putih saat sedang menjalankan ibadah puasa?

Sama saja, kok! Anda tetap harus dapat memenuhi cairan tubuh agar terhindar dari dehidrasi. Hanya waktu minumnya saja yang disesuaikan selama berpuasa.

Rumus minum air putih “2-2-4” dapat Anda terapkan selama menjalani puasa satu bulan penuh. Pola itu terdiri dari 2 gelas pada saat sahur, 2 gelas ketika berbuka puasa, dan 4 gelas pada malam hari di waktu selang antara berbuka dan sahur.

Jika dijabarkan, berikut pola 2-2-4 yang dapat Anda terapkan:

1 gelas setelah bangun sahur
1 gelas setelah makan sahur
1 gelas saat adzan maghrib
1 gelas setelah sholat maghrib
1 gelas setelah berbuka puasa
1 gelas sebelum sholat isya
1 gelas setelah sholat tarawih
1 gelas sebelum tidur

Saat sahur, air yang kita minum menjadi bekal untuk menjalani puasa pada hari itu. Saat berbuka, waktunya menggantikan mineral yang hilang selama berpuasa. Jadi sangat penting untuk mengonsumsi air putih terlebih dahulu saat berbuka dibandingkan meminum minuman manis dan dingin.
Perlu Anda ketahui, air putih berperan membantu sistem metabolisme tubuh, melancarkan proses pencernaan, penyerapan nutrisi, sirkulasi hingga menjaga suhu tubuh.

Minum air putih secara teratur juga dapat mencegah gangguan pada otak, melancarkan sistem pernapasan, membuat ginjal tetap sehat, hingga menjaga kesehatan kulit.



Semoga artikel ini membantu agan2 sekalian agar terhindar dari bahaya dehidrasi.
0
333
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Health
HealthKASKUS Official
24.6KThread10.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.