Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

SugengMorningAvatar border
TS
SugengMorning
Ini 6 Warung Makan Favorit Ganjar Pranowo yang Disajikan Saat Iduladha
Ini 6 Warung Makan Favorit Ganjar Pranowo yang Disajikan Saat Iduladha

Tak afdol merayakan Hari Raya Iduladha 10 Dzulhijjah 1441 H yang jatuh pada Jumat (31/7/2020) ini tanpa memasaknya dengan berbagai macam menu untuk disajikan. Karena, begitu selesai melaksanakan salat Ied, umat muslim juga menyembelih hewan kurban sebagai bentuk meneladani ketaatan Nabi Ibrahim kepada Allah SWT.

Nah, berikut gaya kulineran Gubernur Ganjar Pranowo menyantap menu dari hewan kurban, yakni kambing maupun sapi. Ada berbagai warung makan yang sudah disambangi orang nomor satu di Jawa Tengah ini yang dapat dilihat di Channel YouTube @ganjarpranowo


1. Kuliner sup dan sate kambing Pisang Sari di daerah Klampok, Banjarnegara. Meski namanya Pisang Sari, tapi warung makan ini tak jualan pisang. Ada sup kambing sampai tongseng. "Sate wedhus, mantap," ujar Ganjar.



2. Sate Bu Tomo Slawi. Lokasinya di Jalan Raya Kagok - Slawi, Tegal, Jawa Tengah. Ciri khasnya, daging yang diolah berasal dari kambing super muda. "Uenak tenan," sruput Ganjar kala mencicipi kuah tengkleng.



3. Sate Sapi Pak Kempleng. Lokasinya sekitar 25 km arah selatan ibukota Jawa Tengah. Racikannya, daging sapi yang dipotong tipis disate, direndam dengan ramuan bumbu khusus, baru kemudian dibakar.

"Sapi betul. Datang ke sini. Rasakan Sate Sapi Kempleng," cicip Ganjar, seraya mencocol sate dengan bumbu kacang.



4. Warung Tengkleng dan Sate Mbak Diah. Ini salah satu warung favorit Ganjar Pranowo kalau sedang berada di Solo- Sukoharjo. Lokasinya tak jauh dari bundaran patung Ir. Soekarno, di kawasan Solo Baru. Menunya serba kambing, mulai dari tengkleng, tongseng, hingga sate. Mantap.



5. Petis Runting "Pak Haji". Warung makan terletak di Jl. Raya Pati- Tayu, Runting, Tambaharjo, Kabupaten Pati, ini bernama Sate Kambing Muda Gulai Pak Haji.

Adapun Petis Runting merupakan makanan khas masyarakat Desa Runting. Dimasak dengan bahan tepung beras yang telah disangrai. Dicampur kuah agak kental berwarna kecoklatan.

"Di sini ada warung sate yang terkenal. Masakan khas yang namanya Petis Runting. Itu sebenarnya balungan(tulang). Mungkin semacam gulai atau tengkleng gitu," cerita Ganjar.

"Gulai agak pedas. Rasanya enak. Ternyata petisnya luar biasa, balung tok," imbuhnya mengenai kuliner berbahan sumsum tulang kambing bagian iga itu.



6. Sate Kambing Bu Hj. Bejo. Ya, Solo memang salah satu daerah yang memiliki banyak warung makan enak. Salah satunya Sate Bu Hj. Bejo yang berlokasi di Jalan Sungai Sebakung Nomor 10 Lojiwetan, Pasar Kliwon, Solo.

Tidak hanya digemari masyarakat dan para wisatawan domestik, warung ini ternyata juga menjadi langganan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, dan keluarganya.

Adapun menu yang ditawarkan antara lain, sate daging, sate buntel, gulai, tengkleng, tongseng, dan nasi goreng. Semuanya itu berbahan daging kambing.

“Warung ini spesialnya sate buntel. Tapi, saya suka yang biasa. Tongsengnya di sini empuk. Pak Jokowi langganan di sini dan suka sekali sate buntel. Duduknya di pojok sana,” ungkap Ganjar sambil menunjuk meja kursi yang biasa menjadi tempat makan Presiden Jokowi dan keluarga.



0
1.8K
6
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Selera Nusantara (Indonesian Food)
Selera Nusantara (Indonesian Food)KASKUS Official
9.1KThread6.9KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.