Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

JIbang_manAvatar border
TS
JIbang_man
bEGINI KERENNYA DESAIN TOKO FISIK PERTAMA GOOGLE DI NEW YORK


Google membuka toko fisik pertama mereka di New York, pada 17 Juni lalu. Bekerjasama dengan studio arsitektur Reddymade, Google mengutamakan pemakaian material dan elemen-elemen yang ramah lingkungan dan berkelanjutan. Tidak heran jika Google retail store ini diganjar sertifikat Platinum LEED (Leadership in Energy and Environmental Design), yang berarti sertifikasi keberlanjutan tertinggi dalam bidang desain dan konstruksi.

Google retail store menempati ruang lantai dasar di sebuah bangunan besar bergaya art deco, berseberangan dengan pintu masuk pusat belanja terkenal, Chelsea Market. Arsitek Suchi Reddy dari biro Reddymade bekerjasama dengan Ivy Rose dari Google. Rose adalah VP of design, UX and research di Google. Keduanya pernah berkolaborasi pada Milan Salone del Mobile 2019. Pengalaman itulah yang menjadi dasar mereka dalam merancang Google Store pertama ini.




Pengunjung akan disambut oleh tabung kaca ekstrusi yang digantung di antara langit-langit dan lantai. Para desainer ingin membuat ruang imajinasi, tempat pengunjung bisa berinteraksi dengan produk dan teknologi Google melalui serangkaian layar yang terpampang. Ruang yang akan membangkitkan kembali keingintahuan mereka terhadap teknologi dan inovasi-inovasi digital.

Bahkan sebelum orang menjadi pengunjung, mereka sudah bisa berinteraksi melalui jendela display di depan toko. ‘Discovery boxes’ yang ada jendela memajang beragam produk Google yang bisa dilihat dari jalan. Memungkinkan orang lewat untuk berinteraksi dengan produk tersebut menggunakan teknologi augmented reality.






Garis logam berwarna hitam seolah mengalir di ruangan, menggiring mata untuk menemukan produk-produk yang dipajang di setiap area yang dilewatinya. Ada pula meja bantuan yang ditandai dengan neon berbentuk tulisan ‘Here to Help’. Para desainer ingin pengunjung mendapatkan pengalaman menyenangkan tentang teknologi yang ditampilkan, tanpa perlu sungkan bertanya tentang hal-hal yang mungkin baru buat mereka.

Untuk itu interior toko dirancang dengan suasana yang hangat melalui warna-warna bumi, agar pengunjung merasa nyaman dan tidak canggung. Panel-panel kayu dan furnitur berbahan cork yang ramah lingkungan karya desainer lokal, Daniel Michalik, dipilih untuk menciptakan suasana yang mengundang di area utama. Pengunjung bisa memilih jenis tempat duduk yang dirasa nyaman. Ada kursi, sofa, bangku, poufs, hingga stool.




Seluruh lampu yang digunakan di toko ini adalah lampu ramah lingkungan. Lantainya dibuat dari 100 persen bahan daur ulang dari limbah pabrik dari perusahaan penutup lantai asal Swedia, Bolon. Sementara panel-panel akustik dibuat dari 100 persen hasil daur ulang botol minum plastic PET. Panel-panel ini dibuat oleh pabrikan lokal, KIREI.




SUMBER: dsgntalk.c*m
0
963
7
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923KThread83.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.