Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Madura
  • Pantai Sembilan Gili Genting, Wisata Bahari di Madura Bernuansa Hawaii

fatahmuAvatar border
TS
fatahmu
Pantai Sembilan Gili Genting, Wisata Bahari di Madura Bernuansa Hawaii
Pantai Sembilan Gili Genting, Wisata Bahari di Madura Bernuansa Hawaii

gambar

Pulau Madura merupakan sebuah daerah yang berada di kawasan Jawa Timur yang sangat masyhur dengan kuliner satenya. Pulau yang luas dengan kurang lebih 5.168 km² ini juga disebut pulau garam. Selain itu, terdapat juga sebuah jembatan yang berdiri kokoh membelah lautan yang menghubungkan antara Surabaya dan Madura. Sebagai daerah kepulauan tentu Madura dianugerahi dengan lautannya yang sangat indah.

Jika berkunjung ke pulau Madura, maka sempatkan berwisata ke Pantai Sembilan yang berada di terletak di Desa Bringsang, Kecamatan atau Kepulauan Gili Genting, Kabupaten Sumenep. Wisata bahari satu ini masih sangat asri sekali, hamparan pasir putihnya membuat kita serasa berada di Hawaii. Kawasan Sumenep memang sangat dikenal dengan destinasi wisata dengan tema laut maka tak heran jika daerah ini dijuluki The Soul of Madura.

Pantai Sembilan Gili Genting, Wisata Bahari di Madura Bernuansa Hawaii

gambar

Bagi GanSis yang ingin menuju pantai ini, sangat disarankan dengan menggunakan kendaraan pribadi. Jika dari arah Surabaya, bisa langsung menuju Jembatan Suramadu, kemudian ke Tangkel Bangkalan, dan ke arah timur menuju Sampang dan Pamekasan.

Sampai di Pamekasan, perjalanan dilanjutkan dengan melewati Pantai Talang Siring, Kaduara Barat (perbatasan ujung timur Pamekasan). Setelah itu, diteruskan dengan melewati Sumber Beceng Kaduara Timur Sumenep (pemandian obat penyakit kulit di perbatasan Pamekasan-Sumenep bagian barat), lalu ke Prenduan, Karduluk, Kapedi, Pekandangan, dan Bluto. Nah, setelah itu, GanSis akan memasuki kawasan Kecamatan Saronggi, kemudian belok kanan menuju Pelabuhan Tanjung. Dari sini, nantinya GanSis mesti menyeberangi laut sekitar 30 menit menggunakan kapal dan baru bisa tiba di pantai sembilan.

Pantai Sembilan Gili Genting, Wisata Bahari di Madura Bernuansa Hawaii

gambar

Pantai sembilan ini memiliki daya tarik yang sangat memesona yakni adanya gundukan pasir yang membentuk angka sembilan. Selain itu, pasir di pantai ini berwarna putih bersih serta lautnya yang masih sangat jernih. Pantai sembilan memang memberikan kesan kepada pengunjungnya serasa sedang piknik di kepulauan Hawaii. Bagi pecinta snorkeling, pantai sembilan bisa menjadi rekomendasi, karena pesona alam bawah lautnya yang begitu indah.

Pantai Sembilan Gili Genting, Wisata Bahari di Madura Bernuansa Hawaii

Saat berkunjung ke sini, GanSis tidak perlu khawatir dengan kondisi sinyal yang bisa buat liburanmu galau. Smartfren Unlimited MAXI menjadi salah satu provider yang memberikan solusi atas masalah ini. Speed internetnya yang cukup, membuatmu tak khawatir untuk terus eksis dan berselancar di dunia maya. Membagikan kebahagiaan dengan teman-teman lewat unggahan foto atau video di akun media sosial GanSis masing-masing.

Di pantai sembilan ini pun terdapat banyak spot foto yang bisa digunakan.

Sumber :

Opini pribadi

touch
Diubah oleh fatahmu 29-05-2021 06:45
revadhana
Rainbow555
franssinaga
franssinaga dan 2 lainnya memberi reputasi
3
371
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Madura
MaduraKASKUS Official
1.7KThread689Anggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.