• Beranda
  • ...
  • Sports
  • INDONESIA BORONG GELAR DI SPAIN MASTERS 2021: EMPAT GELAR DI EMPAT SEKTOR!

mrschandlerbingAvatar border
TS
mrschandlerbing
INDONESIA BORONG GELAR DI SPAIN MASTERS 2021: EMPAT GELAR DI EMPAT SEKTOR!

(badmintonindonesia.org)
I N D O N E S I A!

I N D O N E S I A!

Agan dan Sista! Kabar baik datang dari Timnas Bulu Tangkis Indonesia yang berangkat ke turnamen Spain Masters 2021 yang digelar sejak 18 - 23 Mei 2021 di Palacio de Deportes Carolina Marin, Huelva, Spanyol. Usai semua sektor menjalani babak final hari ini, Indonesia mendulang hasil spektakuler dimana meraih empat gelar untuk sektor tunggal putri, ganda campuran, ganda putri, dan ganda putra. Wow!


(badmintonindonesia.org)


Yulfira Barkah/Febby Valencia Dwijayanti Gani, wakil Indonesia di sektor ganda putri pun mengawali keberhasilan Tanah Air pada babak final hari ini. Tidak butuh waktu lama, Yulfira/Febby pun berhasil membungkus pertandingan dalam dua babak sekaligus dan menekuk pasangan Denmark, Amalie Magelund/Freja Ravn dengan selisih skor cukup jauh, 21-16 dan 21-14.


(badmintonindonesia.org)


Perjuangan selanjutnya terjadi di sektor tunggal putra dimana ada Chico Aura Dwi Wardoyo yang maju ke babak final usai mengalahkan senior satu negara, Shesar Hiren Rhustavito. Bertemu dengan wakil Prancis, Toma Junior Popov, Chico akhirnya harus rela dengan gelar runner up karena tak mampu memenangkan pertandingan. Chico kalah dari Popov dengan skor 15-21, 17-21. It's okay! Still get runner up, woohoo!





(badmintonindonesia.org)


Layaknya oase di tengah gurun pasir. Kehausan prestasi yang selama ini sudah dinanti-nanti untuk sektor tunggal putri habis sudah karena kemenangan Putri Kusuma Wardani atas Line Christophersen, pebulutangkis Denmark. Bermain ganas dan berhasil membuat jarak jauh dengan sang lawan, yakni 21-15 dan 21-10, Putri berhasil meraih lagi gelar World Tour Woman Singles Indonesia yang puasa selama dua tahun terakhir!




(badmintonindonesia.org)

(badmintonindonesia.org)

(instagram.com/badminton_talk)

Kebahagiaan belum berakhir. Perang saudara se-Tanah Air di sektor ganda putra yang membuat Coach Naga Api, Aryono Miranat terlihat tenang di kursi penonton pun menyumbangkan satu gelar Indonesia dari kemenangan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan atas rekannya, Sabar Karyaman Gutama/M. Reza Pahlevi Isfahani. Juara dan Runner Up Ganda Putra Spain Masters 2021.


(badmintonindonesia.org)


Kabar bahagia ditutup dengan sempurna oleh pasangan ganda campuran yang tampil meyakinkan dengan permainan super seru, yakni Rinov Rinaldi/Pitha Haningtyas Mentari. Kalahkan Niclas Nohr/Amalie Magelund di final ganda campuran, Rinov/Pitha berhak membawa pulang gelar keempat Indonesia di Spain Masters 2021.

Hasil akhir lengkap Indonesia di Spain Masters 2021:

Yulfira Barkah/Febby Valencia Dwijayanti Gani

(Juara Ganda Putri)

Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob

(Juara Ganda Putra)

Rinov Rinaldy/Pitha Haningtyas Mentri

(Juara Ganda Campuran)

Putri Kusuma Wardani

(Juara Tunggal Putri)

Sabar Karyaman G/M. Reza Pahlevi

(Runner Up Ganda Putra)

Chico Aura Dwi Wardoyo

(Runner Up Tunggal Putra)

Skuat Bulu Tangkis Indonesia KEREN!!!

SELAMAT INDONESIA!


Diubah oleh mrschandlerbing 23-05-2021 13:45
cor7
khoirul48
japarina
japarina dan 14 lainnya memberi reputasi
15
4.4K
49
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
SportsKASKUS Official
22.9KThread11KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.