• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Ritual Mandi Sungai Gangga vs Konser Live Di Selandia Baru, Endingnya Beda!!

c4punk1950...
TS
c4punk1950...
Ritual Mandi Sungai Gangga vs Konser Live Di Selandia Baru, Endingnya Beda!!




Kluster terbaru covid di India bisa dibilang bukan tanpa sebab, semua terjadi karena adanya upacara keagamaan yang tidak menjaga jarak. Mereka mandi di sungai gangga dalam salah satu ritual Kumbh Mela.

Kepercayaan mereka terhadap sungai gangga yang suci, dan berenang serta berendam di sungai tersebut akan membawa keberkahan dan keselamatan.





Ending dari ritual yang mereka jalani adalah gelombang tsunami covid yang tak terbendung lagi, maka penggunaan masker di dalam rumahpun menjadi wacana yang diwajibkan oleh pemerintah ketika ribuan orang sudah terinfeksi.

Ketika ini terjadi maka semua orang berduyun-duyun ke rumah sakit, hingga rumah sakit tak sanggup memenuhi permintaan banyak pasien. Yang terjadi pun banyaknya laporan dari lapangan kalau oksigen medis mulai langka, kekurangan tempat tidur di rumah sakit, dan juga obat-obatan yang mulai berkurang.







Sebenarnya kalau tidak banyak yang sakit secara bersamaan masih bisa ditangani, tapi bagaimana kalau sakit massal seperti ini? Rumah sakit dan tenaga medis juga kewalahan.

Lalu ane ajak sejenak kalian melihat kerumunan massa tanpa masker di negara Selandia Baru, mereka menggelar konser akbar yang dihadiri ribuan orang di stadion Eden Park, Auckland dengan menampilkan band rock Six60.





Para penonton yang datang disinyalir sekitar 50.000 orang, angka yang fantastis dan bisa dibilang sebanding ga sih, dengan angka mereka yang mandi di sungai gangga.

Namun endingnya cukup membuat iri, karena setelah event konser besar tersebut tak ada satupun warga Selandia Baru yang terjangkit covid!! Sebuah tanda tanya besar ketika covid masih melanda banyak negara, apa yang mereka lakukan?





Mereka telah sukses menekan covid dari luar, pemeriksaan yang dilakukan kepada warganya secara teratur dan dapat dipastikan masyarakat sudah bebas dari covid, namun protokol kesehatan seperti mencuci tangan tetap dilakukan.

Penonton yang hadir juga dimintai surat keterangan hasil cek negatif covid, dan juga bukti vaksinasi. Maka, konser akbar itu pun digelar dengan normal. Tanpa jaga jarak, tanpa masker hanya disediakan beberapa spot tempat cuci tangan.



Konser akbar itu tentu membuat iri banyak negara, covid di Selandia Baru bukannya tak ada tapi sangat rendah, bisa dibilang mereka yang terkena covid seperti sakit biasa pada umumnya. Dan pihak rumah sakit dapat menanganinya dengan cepat hingga si pasien sembuh. Terlebih vaksinasi juga sudah dilakukan, ini membuat Selandia Baru pede mengadakan konser akbar yang dihadiri puluhan ribu orang.

Ending dari keramaian ini memang berbeda dari negara diatas, ini semua karena terkoordinir rapih dan membatasi hanya yang sehat saja yang bisa mengikuti acara.



Kesimpulannya, tertib dari diri sendiri untuk orang lain itu diperlukan. Jangan arogan, mementingkan kepentingan untuk diri sendiri yang akhirnya menularkan penyakit ke orang banyak. Ketegasan pemerintah dalam menjalankan protokol juga tak bisa dianggap remeh, jalan terbaik itu saat ini hanya vaksin semakin banyak yang di vaksin semakin kebal oleh virus yang saat ini katanya sedang bermutasi.

Setidaknya anti bodi sudah mengenal virus tersebut karena vaksin, jadi harapannya lebih cepat dan mudah untuk disembuhkan. Bagaimana gan mau hidup sehat? Tertib prokes, dan jaga kesehatan jangan sampai lupa.



Terima kasih yang sudah membaca thread ini sampai akhir, semoga bermanfaat, tetap sehat dan merdeka. See u next thread.

emoticon-I Love Indonesia



"Nikmati Membaca Dengan Santuy"
--------------------------------------
Tulisan : c4punk@2021
referensi : klik, klik
Pic : google

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star









Diubah oleh c4punk1950... 28-04-2021 12:24
dxstarzwesly771machin
machin dan 73 lainnya memberi reputasi
74
22.1K
418
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.3KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.