adindaptrarnAvatar border
TS
adindaptrarn
Niat Mandi dan Puasa Ramadhan

Puasa..puasa.. Gak nyangka banget ya, sebentar lagi kita masuk di bulan Ramadhan. Rasanya baru kemarin kita bisa ngerasain puasa, lebaran, dan segala kegiatan bulan Ramadhan di tengah pandemi Covid 19, dan ternyata kita udah mau masuk Bulan Suci lagi. Siapa sih yang berfikir kalau ternyata pandemi masih ada di tengah-tengah kita? Larangan mudik dan hadirnya peraturan dimana banyak kegiatan yang dilakuin di rumah ngebuat 2021 jadi beda banget. Tapi, semua itu gak menghilangkan makna dan kesucian dari bulan penuh berkah ini kok!




Photo by Gabby K  from Pexels


Kata siapa Ramadhan di tengah pandemi bakal sengsara? Nggak dong pastinya. Kita harus ngejaga supaya diri kita ini tetap memaknai dan ikhlas sama keadaan yang terjadi di Indonesia dan juga di seluruh dunia. Sebenarnya kalian sadar gak sih, dengan pandemi ini malah kita jadi jauh lebih menghargai orang-orang di sekitar kita dan perayaan-perayaan yang datang? Tidak adanya sholat berjamaah di masjid jadi bikin kita bisa sholat bareng keluarga, larangan mudik bikin kita terus usaha komunikasi sama keluarga yang jauh bukan hanya karena mau foto dan upload di sosial media, yang biasanya batal puasa karena banyak kegiatan dan bilang gak kuat? Gak ada lagi alesan tahun ini! Karena banyak kegiatan yang harus dilaksanain di rumah aja.



Hal yang paling identik dengan Ramadhan adalah bulan suci penuh berkah. Kesucian diartikan sebagai kemurnian hati, keikhlasan, bersabar, dan umat muslim yang berusaha menjaga perbuatan yang dilakukan. Terlepas dari segala sikap dan perbuatan, terdapat salah satu kesucian yang paling penting, yaitu kesucian diri kita. Sebelum menyambut bulan Ramadhan, ada baiknya umat muslim membersihkan diri terlebih dahulu. Selain berwudhu, salah satu cara membersihkan diri adalah dengan mandi wajib.





Photo By Detik.com



Mandi Wajib adalah kegiatan yang dilakukan untuk membersihkan diri dari hadas besar. Biasanya hadas besar ini merupakan menstruasi atau nifas bagi wanita, mimpi basah bagi lelaki, setelah melakukan hubungan suami istri, keluar mani dengan syahwat, dan seseorang yang baru masuk islam (mualaf). Walaupun terdapat beberapa kategori yang diwajibkan mandi wajib, tapi gak ada salahnya nih buat kaum muslim untuk ngelakuin mandi wajib sebelum melaksanakan puasa di bulan Ramadhan. Di sini ane kasih ya tata cara dari mandi ini:



1.

Membaca Niat Mandi Wajib



Ada beberapa niat yang disesuaikan dengan kategori di atas:

- Haid atau Menstruasi


Nawaitul Ghusla Lifraf il Hadatsil Haidil Lillahi Ta'ala.”

Artinya :“Aku niat mandi wajib untuk mensucikan hadas besar dari haid karena Allah Ta'ala.”

- Berhubungan Suami Istri


Nawaitul Ghusla Liraf'il Hadatsil Akbari Fardhan Lillaahi Ta'aala.

Artinya: Aku niat mandi untuk menghilangkan hadats besar, fardhu karena Allah ta'ala.

- Berhentinya darah nifas


“Nawaitul Ghusla Lirafil Hadatsil Nifasi Lillahi Ta’ala.”

Artinya : “Aku niat mandi wajib untuk mensucikan hadas besar dari nifas karena Allah ta’ala”

- Mandi Wajib Menyambut Puasa Ramadhan


Nawaitu guslal lidhukulissyiami romdhoona hadihisanati sunatallillahi ta'alla.

Artinya: Aku berniat mandi sunat bulan Ramadan karena Allah Ta’ala.

 

 

- 3 kali membasuh tangan kanan dan kiri 


Membasuh tangan kanan dan kiri ini dilakukan agar sebelum memulai mandi Wajib dan membersihkan tubuh, tangan yang kita gunakan sudah bersih dahulu.

- Membersihkan kemaluan dan bagian yang dianggap kotor


Bagian yang jarang terekspos oleh tubuh biasanya lebih kotor dibanding yang lainnya. Selain kemaluan, bagian yang dibersihkan adalah pusar, dubur, ketiak, hingga sela jari kaki. Pembersihan ini dilakukan menggunakan tangan kiri.

- Mencuci kedua tangan kembali supaya terhindar dari najis


Setelah selesai membersihkan beberapa bagian di tubuh, ada baiknya untuk mencuci kembali tangan supaya kembali bersih.

Berwudhu seperti sebelum shalat


- Membasuh kepala serta rambut


- Mengguyur kepala 3 kali secara menyeluruh pada bagian kepala


- Menyiram tubuh secara merata dari ujung rambut hingga ujung kaki hingga ujung kepala seperti mandi biasanya


Bulan suci Ramadhan yang hanya datang setahun sekali ada baiknya kita siap-siap secara maksimal Gan & Sist! Gak cuma mental dan sikap aja yang diperbaiki tapi jangan lupa juga kesucian tubuh kita. Konten Ramadhan apa sih yang Gan & Sist tunggu? Boleh langsung tulis di kolom komen, ya.

 


shoyusushi
japarina
khoirul48
khoirul48 dan 6 lainnya memberi reputasi
7
1.1K
42
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.