c4punk1950...
TS
c4punk1950...
Sakit Mana? Broken Heart Atau Broken Home!! Kamu Pernah Merasakannya Gan...




Kamu pernah merasakan broken hearth, bagaimana sakitnya duh pasti ga bisa makan, males mo ngapa-ngapain jugakan.

Sakit hati memang menyedihkan dan menyakitkan hati yang terdalam bisa bikin kamu resah dan gelisah, bahkan larut dalam kesedihan. Apalagi melihat sang mantan sudah bersanding di pelaminan dengan orang lain, rasanya ingin deh terjun bebas ke air terjun niagara.

Tapi ya gak selebay itu juga sih, banyak orang yang broken hearth sanggup move on bahkan hidupnya lebih bahagia daripada sebelumnya. Anggapan belum jodoh memang ada benarnya, tak semua sakit hati membuat kamu menjadi sosok yang lemah dan tak berdaya. Lah, enak amat dong kalau gitu, kamu meratapi dengan kesedihan sedangkan mantan kamu lagi asyik-asyik dengan yang lain.



Namun kalau kamu menjadi anak yang broken home, ini yang akan kita bahas. Disaat kamu tidak tahu apa-apa, bahkan di usia yang masih kecil dan butuh kasih sayang kedua orang tua. Tapi ternyata kedua orang tuamu harus bercerai atau berpisah, biduk rumah tangga yang mereka bina karam dan binasa karena gelombang ombak yang tak diprediksi.

Masalah demi masalah terus terjadi, ketidak nyamanan dalam melanjutkan sebuah hubungan membuat mereka harus berpisah mencari jalannya sendiri-sendiri. Lantas kalau sudah begini kamu sebagai anak apa yang dirasakan?

Bingung, takut, marah, sedih bahkan bisa menyebabkan trauma pada psikologi anak dari orang tua yang bercerai. Apalagi ketika mereka di lingkungan sekolah, teman bahkan di tempat publik merasa ada yang kehilangan.



Rasa hilang ini lebih sakit dibandingkan kehilangan pacar yang masih bisa kamu cari lagi, tapi ini rasa kehilangan yang sesungguhnya. Kehilangan keluarga yang utuh, dimana cinta dan kasih sayang yang dibutuhkan bisa saja tidak ada bagi anak-anak yang menjadi korban broken home.

Sebagai anak ingin orang tua tetap bersatu, tapi tidak akan mungkin karena dunia dewasa penuh dengan hal yang kompleks. Maka sudah pasti kesedihan akan menaungi diri kamu yang mempunyai keluarga yang broken, kamu tak bisa memilih kedua orang tua kamu.

Bahkan depresi bisa saja terjadi seperti menyalahkan diri kamu sendiri yang menjadi sumber perpecahan mereka. Ini yang bahaya, maka itu ketika sudah berumah tangga perlu dipikirkan juga nasib anak, jangan sampai ego membuat anak menjadi korban. Cari solusi terbaik agar tidak terjadi broken home, dan bagi kamu yang mengalami broken home jangan larut dalam kesedihan.



Jadikan pelajaran dimasa depan nanti carilah pasangan hidup yang se ia sekata, berharap agar bertahan dalam keutuhan karena menjadi bagian dari broken home sangat sakit dan sulit.

Kamu punya pengalaman dari keduanya? Bisalah sedikit curcol, bagaimana cara mengatasi hati yang sedang broken.

Terima kasih yang sudah membaca thread ini sampai akhir, semoga bermanfaat, tetap sehat dan merdeka. See u next thread.



emoticon-I Love Indonesia



"Nikmati Membaca Dengan Santuy"
--------------------------------------
Tulisan : c4punk@2021
referensi : klik
Pic : google

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star




Diubah oleh c4punk1950... 06-04-2021 03:20
husnamutiaginanisa7aygilagility
aygilagility dan 17 lainnya memberi reputasi
18
8.7K
189
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Wedding & Family
Wedding & Family
icon
8.8KThread9.2KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.