Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Sports
  • Ngobrolin Masa Depan Cerah Tunggal Putra Bareng Ko Herry IP

anyahebatAvatar border
TS
anyahebat
Ngobrolin Masa Depan Cerah Tunggal Putra Bareng Ko Herry IP
Hai Agan Sista!
Balik lagi nih hari ini kita ngomongin badminton, nah kali ini Ane akan bahas soal terkait ganda putra bulutangkis Indonesia yang lagi moncer-moncernya! Hahaha. 

Enggak bisa dibohongin sih, kalau ngomongin tim ganda putra Indonesia pasti langsung semangat. Karena sekarang, sektor ganda putra lah yang menjadi ladang prestasi dan tonggak bulutangkis Indonesia. 

Sang pelatih ganda putra, Herry Iman Pierngadi dan asisten pelatih, Aryono Miranat mampu membuat anak didiknya mengisi penuh peringkat sepuluh besar dunia.

Kevin Sanjaya Sukamuljo - Marcus Fernaldi Gideon di peringkat satu,
Mohammad Ahsan - Hendra Setiawan di peringkat dua,
dan Fajar Alfian - Muhammad Rian Ardianto di peringkat tujuh.


(Herry Iman Pierngadi bersama tiga pasangan ganda putra andalan Indonesia/Instagram @herry_ip)


Kalau ngomongin masa depan suatu cabor, sudah pasti bahas regenerasi. Dari tiga pasangan tersebut, Kevin/Marcus dan Fajar/Rian bisa dibilang masih mempunyai masa depan yang panjang jika tidak ada aral melintang karena usia mudanya.

Tapi kalau bahas Babah dan Kojeng (Ahsan/Hendra), duh mereka sih udah punya segalanya sebagai atlet, cuma satu yang lagi dikejar... medali Emas Olimpiade bersama! (Soalnya kalau Hendra udah pernah dapat Emas Olimpiade bersama Markis Kido di Beijing tahun 2008, sedangkan Ahsan belum pernah).

Nah pada Olimpiade Tokyo 2021 ini, Ane bisa bilang peluang besar bagi Ahsan/Hendra untuk menang... kira-kira kalau mereka sudah dapat Emas Olimpiade, mereka lanjut enggak ya? Lanjut atau tidaknya Ahsan/Hendra sih, regenerasi tetap harus ada. 

Sekarang, untungnya ganda putra telah menemukan regenerasinya. Enggak tanggung-tanggung tiga pasangan langsung,

1. Daniel Marthin/Leo Rolly Carnando
2. Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri
3. Pramudya Kusumawardhana/Yeremia Yacob Rambitan

Terus, gimana nih menurut Herry IP dengan ketiga pasangan ini?

“Tetap saya belum bisa seratus persen melihat ‘Oh si A bisa’ atau ‘Oh si B bisa’ (gantiin tiga pasangan andalan) semua yang bisa jawab cuma waktu,” ujar Ko Herry, (3/3/21).

“Tetapi dengan pengalaman saya (sebagai pelatih) terus melihat perkembangan yang ada.. ya saya bisa prediksi, saya cuma bisa prediksi ya soal benar enggaknya lagi-lagi lihat nanti. Kalau kita lihat sekarang, menurut saya yang bahasanya apa yah menjanjikan untuk ke depannya ya Leo/Daniel itu pertama, berikutnya ada Fikri/Bagas, baru urutan ketiga Yere/Pram," tambah pelatih yang sering disebut Coach Naga Api ini.

Jadi Gan n Sis pencinta bulutangkis~
Leo/Daniel tuh dianggap paling menjanjikan untuk jadi "juara dunia selanjutnya".
Kalau kalian setuju gak? Oke, lanjut lagi nih ya...


(Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin - badmintonindonesia.org)

Enggak ngasal, ada alasan kenapa Ko Herry bisa pilih pasangan yang dijuluki 'The Babies' ini jadi andalan untuk pasangan muda ganda putra.

“Kenapa saya bisa bilang begitu, bukan hanya dari sekadar hasil kemarin (Thailand dan Swiss) saja ya, tapi kita liat juga perkembangannya, dan yang jauh lebih penting adalah hari-harinya mereka bagaimana mereka mengikuti latihan, di asrama, di pelatnas, jadi dilihat nih bagaimana pemain ini memanage kehidupan sehari-harinya mulai dari makan, latihan, istirahatnya, dan kualitas konsentrasi saat mainnya,” ungkap Ko Herry. 

Beuh, belum apa-apa udah dapet kepercayaan berat dari Ko Herry. Semoga pasangan jebolan PB Djarum ini bisa membuktikan yang terbaik ya Gan Sis..

Tapi, Ko Herry juga tidak menutup kemungkinan ya untuk kedua pasangan lainnya. Prediksi ini cuma sementara. Jadi... jangan seneng dulu The Babies, persaingan masih ketat~~~

"Intinya urutannya Leo/Daniel, Fikri/Bagas, baru Yere/Pram. Cuma itu sementara aja ya, dua, tiga atau enam bulan ke depan ya bisa aja berbalik,” ucap Ko Herry dengan santainya.


(Bagas/Fikri - djarumbadminton.com)


(Pramudya/Yeremia - badmintonindonesia.org)

Dengan peta yang sudah jelas begini, Ko Herry sudah mulai serius menyeleksi dan memilah milih ketiga pasangan ganda putra muda yang punya potensi besar ini..

“Apalagi kan sekarang mereka di asrama, mereka jenuh pasti kan tuh? balik lagi deh ke karakter dan motivasi para pemain. Itu yang saya mau liat, soalnya karakter itu udah bawaan dari gen masing-masing, jadi susah dididik,"

"Dan kalau motivasi dan masukan minimal saya kasih seminggu sekali untuk para pasangan muda,  dengan catatan setelah dikasih minggu depan kita liat nih, mereka jalanin enggak, mereka lakuin enggak, kan udah banyak contohnya," tegas Ko Herry.

Nah lho.... mereka lagi diawasin abis sama Ko Herry~ 

Tidak ingin gegabah, Ko Herry pernah punya pengalaman menarik soal prediksinya yang meleset terkait anak didiknya.

“Soalnya gini, saya pernah mengalami hal yang aneh, ada contohlah maksudnya dulu (prediksi meleset)," cerita Ko Herry sambil ketawa-tawa.

"Waktu Ahsan/Hendra lagi ada di posisi atas, saya nyiapin untuk jadi pelapis merekanya ya Ricky Karanda Suwandi/Angga Pratama. Saya berharap banyak untuk Ricky/Angga buat ngelapisin Ahsan/Hendra,” tutur Ko Herry.


(Ricky Karanda Suwandi/Angga Pratama - badmintonindonesia.org)


Ngomong-ngomong, para BL masih pada inget Ricky/Angga kan? Pada tahun 2015, pasangan ini produktif luar biasa. Mulai dari menang Singapura Open 2015, terus emas SEA Games 2015!

Tapi sayangnya, semakin hari bukan meningkat justru performa mereka menurun. Tahun 2017, pasangan ini terpaksa dibubarkan. Tetapi, tahun 2018 Ko Herry mencoba menyatukan mereka lagi, eh tetap gak bisa bersama guys~ kalau kata Ko Herry: "Dah gak ada chemistry mereka!"

Karena mereka performanya jatuh, muncul deh bintang besar bernama Kevin/Marcus yang tidak disangka-sangka oleh semua orang, bahkan Ko Herry sebagai pelatih pun sempat kaget.

“Nah posisinya Kevin/Marcus ini tadinya di bawah Ricky/Angga, eeehhhh gatau taunya tiba-tiba mereka nyodok (Kevin/Marcus melewati Ricky/Angga) jadi itu prediksi saya meleset kan?" tutup Ko Herry.

Nah, Kaskuser dan Badminton Lovers menanggapi masa depan ganda putra ini gimana? Kalau Ane sih setuju ya, mulai dari Leo/Daniel berhasil mendobrak panggung World Junior Championship 2019 aja sudah ada tanda-tanda gemilang regenerasi sektor ganda putra~

Semoga aja ya Gan Sis, semoga.



 

Diubah oleh anyahebat 09-03-2021 06:47
gamingear
n.h3
n.h3 dan gamingear memberi reputasi
2
1K
10
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
SportsKASKUS Official
23.3KThread11.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.