Kaskus

Hobby

Pengaturan

Mode Malambeta
Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Sepeda
  • Inilah Sepeda yang Tren Saat Sepedaan 30 Tahun Lampau

mbsusAvatar border
TS
mbsus
Inilah Sepeda yang Tren Saat Sepedaan 30 Tahun Lampau
Inilah Sepeda yang Tren Saat Sepedaan 30 Tahun Lampau
Tumpukan sepeda di gudang (dokumen pribadi)

Inilah Sepeda yang Tren Saat Sepedaan 30 Tahun Lampau

PADAzaman dahulu, umumnya sepeda dimanfaatkan sebagai alat transportasi. Moda yang lazim disebut kendaraan angin itu juga digunakan sebagai peranti adu kecepatan, baik di jalan raya maupun di trek tanah, dan olahraga.

Kemudian kegiatan tersebut menjadi hobi dan gaya hidup, di mana komunitas, tren, dan aneka jenis sepeda berkembang di masyarakat. Kecenderungan ramainya berolahraga sepeda atau sepedaan marak di tengah bencana kesehatan saat ini, demi merawat kebugaran dan kesehatan.

Ternyata, tren sepedaan tidak hanya ramai kala pandemi saja, tetapi sekian tahun lampau pernah juga terjadi tren sepedaan.

Sekitar tahun 1990-an, berkembang tren sepedaan di Jakarta. Pada setiap minggu pagi, jalan protokol Sudirman sampai Thamrin, Jakarta, ditutup bagi kendaraan bermotor. Seingat Ane, itulah awal mula adanya Car Free Day di Jakarta.

Dengan CFD, warga berbondong-bondong datang melakukan olahraga jogging, sekadar jalan kaki, atau sepedaan. Gak tahu sejak kapan, saat itu grup-grup pengguna sepeda atau komunitas sepeda kian banyak.

Salah satunya adalah pembentukan komunitas sepeda di kantor Ane. Berhubung harganya mahal, sepeda bisa dibeli di koperasi kantor Ane dengan cara cicilan. Kalau tidak salah, harga satu sepeda sekitar Rp 300 ribu, setara sebulan gaji pegawai swasta, dicicil 3 kali.

Memang sepeda Federal sedang happening saat itu, jadi harganya lumayan mahal. Ane beli merek di bawahnya, Olympic, tetapi kelengkapannya nyaris sama dengan Federal dan jenisnya sama.

Inilah Sepeda yang Tren Saat Sepedaan 30 Tahun Lampau
Sepeda gunung, gambar oleh ar-li dari pixabay.com

Mountain Bike (MTB) alias sepeda gunungmemang sedang populer pada waktu itu. Sepeda berbodi ringan itu dilengkapi multi gear, stang lurus, dan ban pacul di roda depan belakang.

Hampir semua orang ketika sepedaan di area CFD menggunakan MTB. Sebagian lagi menggunakan sepeda balap, sepeda BMX, dan sepeda jengki biasa. Saat itu, sepeda gunung menjadi impian bagi banyak orang. Pokoknya, belum gaya kalau belum memiliki sepeda gunung.

Sepeda buatan lokal itu telah membawa Ane menyusuri CFD di Jakarta, bahkan sampai jauh ke rumah mantan yang sekarang menjadi istri. Yang jelas, ada saatnya sepeda gunung itu menjadi salah satu ciri Ane sekaligus membawa kenangan manis.

Inilah Sepeda yang Tren Saat Sepedaan 30 Tahun Lampau
Sepeda gunung di antara tumpukan sepeda di gudang (dokumen pribadi)

Sepeda MTB yang Ane beli 30 tahun lalu masih ada sampai sekarang, teronggok dengan posisi dibalik di ujung gudang. Bisa jadi sepeda gunung itu menunggu tuannya membersihkan lalu merehabilitasinya, agar bisa dipakai lagi.

Inilah Sepeda yang Tren Saat Sepedaan 30 Tahun Lampau
MTB terselip paling dalam di gudang (dokumen pribadi)

Jadi 30 tahun lalu, sepeda MTB atau sepeda gunung buatan lokal sempat menjadi tren sepedaan, juga sempat menjadi tunggangan Ane untuk berolahraga.

Begitulah ceritanya, semoga bermanfaat bagi Agan dan Sista sekalian yang baik hati.

Salam. (bs)
Diubah oleh mbsus 08-03-2021 04:06
trifatoyah
trifatoyah memberi reputasi
1
412
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sepeda
Sepeda
KASKUS Official
2.7KThread1.6KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.