tenglengwotikAvatar border
TS
tenglengwotik
Banjir Dua Meter Rendam Perumahan Garden City dan Total Persada Tangerang


https://megapolitan.kompas.com/read/...sada-tangerang

KOMPAS.com - Kasubag Tata Usaha UPT Periuk Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang Kamaludin Azizi mengungkapkan banjir setinggi dua meter melanda Perumahan Total Persada, Kelurahan Gembor, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang pada Sabtu (20/2/2021) pagi.

Banjir juga melanda kawasan Perumahan Garden City, Kelurahan Gebang Raya, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang.

"Titik banjir sementara yang tinggi ada di Perumahan Total Persada RW 7 dan 8, Perumahan Garden City RW 21, 22, dan 25. Sekitar 200 sentimeter," kata Kamaludin ketika dikonfirmasi Sabtu.

Baca juga: 193 RT di Jakarta Terendam Banjir

Kamaludin menyatakan, pihaknya telah mengevakuasi warga sejak Sabtu dini hari sekitar pukul 02.00 WIB.

Sebanyak 15 buah perahu karet telah dikerahkan untuk evakuasi warga. Terdapat juga tenda pengungsian yang disiagakan bagi warga setempat.

"Sementara ada empat tenda. Selain itu (warga mengungsi) di masjid, gor," ungkapnya.

Baca juga: Banjir di Kemang X Jaksel, Warga Minta Perahu Karet untuk Evakuasi Bayi dan Lansia

Meski kapasitas maksimal satu buah tenda adalah 50 orang, tenda hanya boleh diisi oleh 20 orang warga.

Hal tersebut dilakukan guna memastikan jarak antarwarga tetap terjaga di tengah pandemi Covid-19 yang masih dihadapi Indonesia.

Hingga kini, upaya evakuasi masih berjalan.

Terpisah, Kepala UPT Periuk BPBD Kota Tangerang, Syafrizal menyampaikan banjir ini disebabkan tingginya intensitas hujan yang mengguyur Kota Tangerang sejak pukul 02.00 WIB sampai 06.00 WIB.

"Kemudian ada tanggul limpas, sehingga air bebas ke mana-mana," tambah Syafrizal.
kanzhirou
extreme78
d3m0litionlov3r
d3m0litionlov3r dan 2 lainnya memberi reputasi
1
831
10
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670KThread40.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.