Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Sports
  • Lautaro Martinez & Romelu Lukaku, Layak Disebut Duet Maut?

kumistipis222Avatar border
TS
kumistipis222
Lautaro Martinez & Romelu Lukaku, Layak Disebut Duet Maut?

Akhir pekan kemaren, Inter Milan berhasil menduduki puncak klasemen sementara Seri A Liga Italia. Raihan ini mereka peroleh setelah berhasil menang 3 – 1 atas Lazio dan AC Milan kalah dari Spezia.
 Lautaro Martinez & Romelu Lukaku, Layak Disebut Duet Maut?

Di laga kontra Lazio, tiga gol tersebut diciptakan oleh dua penyerang andalan mereka, yakni Lautaro Martinez dan Romelu Lukaku. Di mana Lukaku mencetak dua gol dan satu gol lagi dari Martinez.

Melihat hasil ini, banyak yang bilang kalau Martinez dan Lukaku merupakan duet maut Inter Milan. Jika melihat torehan gol mereka di Seri A, gak salah kiranya kalau mereka dibilang duet maut. Hingga pekan ke – 22, Lukaku berhasil memimpin top skor sementara Liga Italia bersama Cristiano Ronaldo dengan 16 gol. Sementara Martinez sudah 11 gol yang ia sarangkan di Liga.

 Lautaro Martinez & Romelu Lukaku, Layak Disebut Duet Maut?

Total sudah 27 gol datang dari kedua pemain ini. Dan ini merupakan separoh dari total gol yang dicetak Inter di Liga Italia. Selain bikin gol, keduanya juga piawai dalam memberi assist. Saat ini Lukaku sudah mengoleksi empat assist di Liga dan Martinez enam assist.

Tapi ketajaman mereka hanya di Liga Italia, di kompetisi lain keduanya tidak begitu produktif. Tidak produktifnya mereka bahkan langsung berdampak ke peforma Inter Milan sendiri. Inter Milan sudah gugur di Liga Champions dan Coppa Italia.

Lukaku mungkin masih terbilang produktif di Liga Champions dengan empat golnya dari lima laga yang dimainkan. Tapi Martinez hanya sanggup membuat satu gol dari enam kali penampilannya di Liga Champions. Di Coppa Italia pun begitu, Lukaku sedikit lebih produktif dengan dua gol dari tiga kali penampilannya. Sedangkan Martinez hanya membukukan sebiji gol dari empat laga.

 Lautaro Martinez & Romelu Lukaku, Layak Disebut Duet Maut?

Kalau menurut Ane, secara keseluruhan duet mereka di musim ini belum maut – maut amat sih. Ini terbukti dengan peforma Inter Milan yang hanya perkasa di Liga. Di Liga Champions mereka bahkan finish di posisi empat fase grup.

Kalau secara individu, Lukaku memang masih jauh di atas Martinez yang secara pengalaman juga masih kurang. Tapi anak muda Argentina ini punya prospek yang bagus kedepannya.

Nah pertanyaannya, dua bomber ini bakalan bisa bawa Inter meraih scudetto gak ya? dan kira – kira musim depan mereka bakalan masih berengan gak ya? soalnya beredar isu kalau Lukaku sangat diminati oleh Manchester City...



pradanto17
fc88
tien212700
tien212700 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
832
12
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
SportsKASKUS Official
23.3KThread12KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.