Kaskus

Tech

dirawan09Avatar border
TS
dirawan09
Diputar, Dilipat, Atau Digeser, Agan suka Gimmick Hape yang kayak apa?
138
Selamat Datang di Threadku
Sebelum industri hape diserang penjajah, eh maksud TS inovasi bernama smartphone layar sentuh. Kita semua dimanjakan dengan macam-macam gimmick handphone yang disediakan oleh produsen hape.
Tentu banyak sekali Gimmick yang dibawakan oleh produsen Hape. Dari semua gimmick itu mari kita check satu-satu.

Diputar
Kalau masalah gimik diputar ane rasa Nokia adalah rajanya gansis sekalian. Konsep putar sendiri punya banyak varian yang dikeluarkan oleh Nokia sendiri, beberapa contohnya adalah yang paling pertama adalah Nokia 3250, si hape yang keypadnya bisa diputar dan diganti dengan tombol play music, diikuti penerusnya yaitu Nokia 5700 express music, buat si music holic. Tidak lupa juga yang paling Unik N90 dan N93 hape lipat dengan layar yang bisa diputar, dan membentuk alat semacam video recorder.
Spoiler for Muter:


Dilipat
Yang paling mainstream tapi peminatnya tidaklah sedikit. yoi sampai-sampai sekarang dibuat juga tuh hape smartphone lipat dan banyak sekali yang buat. tapi kok ada yah peminatnya? menurut TS ide yang paling menarik dari hape lipat adalah membuat hape menjadi lebih compact lagi, padahal hape udah compact, masih dibuat lebih compact lagi dengan lipat agar lebih pas dikantong gitu. galaxy flip,  dan motorola Razr adalah dua Hp yang bener-bener ts rasa mewakili generasi hape lipat jaman dulu, sementara produk lain seperti galaxy fold  atau huawei mate x lebih ke tablet lipat ketimbang hape lipat.
Spoiler for lipet:


Digeser
yang terakhir kita punya si geser, hape yang layarnya digeser. Idenya tentu saja kompaktibilitas, membuat hape terlihat lebih kecil. Kalau ts ingat-ingat soal hape geser ini yang paling memorable dan membekas diingatan adalah Nokia 5300 express music, dan beberapa hape sony ericson walkman series. kayaknya waktu itu hape seri musik lagi naik daun banget deh.
Spoiler for Slide:


Penutup
Jadi Gansis suka hape dengan gimik apa? lipat, putar, geser? atau biasa aja, atau mungkin nokia 3310 dengan gimik paling spesial yaitu tahan banting. sekian gan thank you sudah menyimak
emoticon-Sundul

Spoiler for Bonus:

Diubah oleh dirawan09 19-12-2020 06:03
over.power
viqririatra
zenzeiokta
zenzeiokta dan 40 lainnya memberi reputasi
41
10.2K
166
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Handphone & Tablet
Handphone & Tablet
KASKUS Official
10.9KThread10.3KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.