Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

samsol...Avatar border
TS
samsol...
Trump Bertekad Berjuang Mati-matian Pertahankan Kepresidenan
Trump Bertekad Berjuang Mati-matian Pertahankan KepresidenanGeorgia - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, belum juga mengakui kekalahannya dari Presiden terpilih AS, Joe Biden, dalam pilpres 2020.
Dia bahkan menyatakan dirinya akan berjuang mati-matian untuk mempertahankan kursi kepresidenan.
Tidak hanya itu, Trump juga menyerukan kepada para anggota parlemen Partai Republik untuk membalikkan kekalahannya Biden saat mereka menggelar sesi gabungan Kongres AS pada 6 Januari mendatang untuk mengonfirmasi hasil voting Electoral College.
Sebelumnya diketahui hasil voting Electoral College dimenangkan Biden dengan perolehan 306 electoral votes melawan Trump dengan 232 electoral votes.

Seperti dilansir Associated Press, Selasa (5/1/2021), tekad Trump untuk berjuang sekuat tenaga itu disampaikan saat dia menghadiri kampanye untuk pemilu Senat di negara bagian Georgia pada Senin (4/1) malam waktu setempat.

"Mereka tidak akan mengambil Gedung Putih ini, kita akan berjuang mati-matian, saya memberitahu Anda sekarang," tegas Trump yang disambut sorakan para pendukungnya.

Kehadiran Trump dalam kampanye di Georgia ini dimaksudkan untuk mendongkrak dukungan bagi kandidat Senat Partai Republik yang akan berhadapan dengan kandidat Partai Demokrat dalam pemilu putaran kedua di Georgia pada 5 Januari waktu setempat. Namun pada praktiknya, Trump lebih banyak mengeluhkan kekalahannya dalam pilpres 3 November -- yang masih diyakininya dimenangkan oleh dirinya.

"Ngomong-ngomong, tidak mungkin kita kalah di Georgia. Tidak mungkin. Itu dicurangi, itu pemilihan yang dicurangi, tapi kita masih memperjuangkannya dan Anda akan melihat apa yang terjadi," cetusnya.

"Anda tahu, saya menjalani dua pemilihan. Saya memenangkan keduanya. Itu luar biasa," tegas Trump lagi.

Sebelumnya di Washington DC, Trump menekan para anggota parlemen dari Partai Republik untuk secara resmi menolak sesi gabungan Kongres AS yang akan mengonfirmasi kemenangan Biden pada Rabu (6/1) waktu setempat. Konfirmasi dari Kongres AS menjadi pengukuhan kemenangan Biden.

Tidak diketahui secara jelas seberapa jauh para pemimpin Partai Republik di Kongres AS akan mampu mengontrol sesi bersama pada Rabu (6/1) waktu setempat, yang bisa berlarut-larut, meskipun gugatan pilpres sudah pasti akan gagal. Trump sendiri mendorong pendukungnya untuk menggelar aksi di dekat Gedung Putih saat sesi gabungan Kongres AS itu digelar.

Trump berulang kali melontarkan tuduhan soal kecurangan pilpres, yang telah dibantah oleh para pejabat pemilu AS -- baik Partai Republik maupun Partai Demokrat di setiap negara bagian -- dan mulai dari pengadilan hingga Mahkamah Agung. Mantan Jaksa Agung AS, William Barr, bahkan menegaskan tidak ada bukti kecurangan yang bisa mengubah hasil pilpres.

Secara terpisah, Biden yang juga menghadiri kampanye untuk kandidat Senator Partai Demokrat di Atlanta, Georgia, menyebut Trump 'menghabiskan lebih banyak waktu untuk merengek dan mengeluh' daripada bekerja untuk mengatasi pandemi virus Corona (COVID-19).

"Saya tidak tahu mengapa dia masih menginginkan jabatan itu -- dia tidak mau melakukan pekerjaannya," cetus Biden merujuk pada Trump.


https://news.detik.com/internasional...kepresidenan/2

Your time is finish MR Trump...emoticon-Leh Uga
snoopze
tien212700
tien212700 dan snoopze memberi reputasi
2
475
14
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Luar Negeri
Berita Luar NegeriKASKUS Official
79.4KThread11.3KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.