• Beranda
  • ...
  • Sports
  • 5 Alasan Yang Membuat Zlatan Ibrahimovic Jadi Sumber Kebangkitan AC Milan

bolazolaAvatar border
TS
bolazola
5 Alasan Yang Membuat Zlatan Ibrahimovic Jadi Sumber Kebangkitan AC Milan


Bolazola- Zlatan Ibrahimovic, striker asal Swedia yang hampir menginjak usia 40 tahun, seperti kembali ke era keemasan sepanjang tahun 2020.

Siapa yang tidak mengenal nama Zlatan Ibrahimovic, pesepakbola berkebangsaan Swedia yang berlalu-lalang di dunia sepakbola dan sempat bergonta-ganti klub, dari karir awal di Swedia sampai akhirnya ke Italia.

Memiliki julukan ‘Ibracadabra’, striker gaek ini memang selalu mampu memberi kontribusi besar untuk semua tim yang pernah dibelanya, bahkan hampir setiap tahun dia memenangkan gelar liga, bahkan menurut catatan sejauh ini, dia telah memiliki 31 satu piala bergengsi sepanjang karirnya, dan hanya Liga Champions yang belum pernah diraihnya di level klub.

Sedangkan ketika berseragam timnas Swedia, Ibra memiliki prestasi yang cukup mentereng dengan raihan lebih dari 100 caps dan 62 gol. Kemudian untuk penghargaan individu, dia memiliki 10 trofi Guldbollen (Pemain terbaik Swedia) serta FIFA Puskas Award 2013 berkat bycle kick saat menghadapi timnas Inggris.

Ada hal unik disepanjang karir Ibrahimovic, ya, dia tidak pernah kembali ke klub yang pernah dibelanya, terkecuali AC Milan. Diketahui sebelumnya, Ibra pertama kali berseragam Rossoneri pada tahun 2010 dari Barcelona, dan di musim perdananya, dia langsung memberi gelar Scudetto ke-18 ditambah Supercoppa Italiana.

Namun sayangnya dia hanya bertahan dua tahun karena klub terpaksa melego sang striker PSG, hal yang didasarkan oleh masalah finansial. Setelah dilepas PSG karena usia, Ibra pun mencoba peruntungan ke LA Galaxy dan kemudian Manchester United. Sampai akhirnya dia berstatus agen bebas dan kembali ke AC Milan karena merasa ‘ada urusan yang belum selesai dan ingin menjawab tantangan’.

Diketahui juga, sejak 2013, Milan sulit menembus zona Liga Champions apalagi untuk menjadi pesaing Scudetto, bahkan ketika mengakhiri musim 2018/2019, klub kota mode Italia ini tercecer di luar lima besar klasemen, terlebih lagi ketika menutup tahun 2019, mereka harus menelan kekalahan 5-0 dari Atalanta, hasil yang sangat memalukan.

Tapi ada berkah tersendiri dari hasil buruk tersebut, yang membuat manajemen Milan mengubah strategi pasar transfer yang berpatokan pada perekrutan pemain muda, menjadi mendatangkan dua pemain senior, Simon Kjaer dan Zlatan Ibrahimovic.

Untuk nama yang pertama, bek asal Denmark itu memberi dampak positif di sisi pertahanan, tapi untuk nama yang terakhir, tentu saja memiliki dampak lebih besar karena secara tidak langsung mengubah mentalitas tim yang mayoritas pemain muda.

Dengan keberadaan seorang Ibrahimovic, AC Milan yang terseok-seok sebelumnya, nyaris masuk zona Liga Champions di akhir musim lalu, dengan hanya menelan dua kekalahan. Dan dampak dari seorang Ibrahimovic pun berlanjut sejak awal musim ini, Milan memuncaki klasemen, belum terkalahkan dan memiliki laju positif di semua kompetisi.

Jadi apa yang membuat seorang Ibrahimovic menjadi sumber kebangkitan AC Milan?



1.Kepemimpinan

Ibrahimovic adalah sosok pemimpin di dalam di luar lapangan, hal yang sangat jelas bagi pesepakbola yang berusia 39 tahun. Bahkan sifat kepemimpinannya pun mempengaruhi rekan-rekan setimnya yang lebih muda ketika dia hanya bisa berada di pinggir lapangan ketika mengalami cedera atau ditarik keluar lapangan.

2.Mentalitas

Mentalitas Ibrahimovic adalah salah satu hal yang bisa dibilang sangat luar biasa. Tak kenal takut dan mentalitas seperti nama tengahnya. Hal ini juga yang membuatnya sukses dalam karir sebagai pesepakbola, bisa dilihat dari raihan trofi nya dan tidak lupa, Ibra sukses menanamkan mentalitas juara ke skuat muda AC Milan sehingga mampu mempertahankan rekor tak terkalahkan.

3.Pengalaman

Faktor yang membuat Ibra juga disegani adalah pengalamannya, di usia yang hampir menginjak usia 40 tahun, pemain ini memiliki banyak pengalaman terutama melihat bagaimana dia menjalani karirnya yang berpindah-pindah klub sampai membela tim nasional Swedia di kompetisi internasional. Salah satu faktor yang membuat manajemen AC Milan kembali merekrut  Ibra adalah pengalamannya, yang tentunya bisa dibagikan ke para pemain muda.

4.Tantangan

Sebagai seorang yang menyukai tantangan, Ibra membuktikan diri dengan berpindah-pindah klub untuk membawa tim yang dibelanya menjadi juara secara dominan. Tapi ada hal unik ketika dia membahas soal tantangan, terutama ketika menyindir Cristiano Ronaldo yang pindah dari Real Madrid ke Juventus karena merasa tertantang. Dan tentunya Ibra ingin menunjukkan seperti apa tantangan yang sesungguhnya, yaitu membawa AC Milan yang terpuruk untuk kembali ke puncak.

5.Cinta

Seperti yang disebutkan sebelumnya, Ibrahimovic tidak pernah kembali ke klub yang pernah dibela sebelumnya. Namun hal ini berbeda untuk AC Milan, sempat mengalami keterpurukan dalam karirnya di Barcelona, dia menemukan ritme positif di AC Milan dan punya kenangan indah walau hanya berjalan dua musim, bahkan jika klub tidak mengalami masalah finansial, dia bisa bertahan lama di klub berjuluk Rossoneri. Dan tampaknya Ibra sudah jatuh cinta dengan AC Milan, karena dia sempat mengatakan bahwa Milan adalah rumah kedua baginya, salah satu faktor yang membuatnya kembali ke Italia.

Lalu bagaimana selanjutnya ?



Kontrak Ibrahimovic di AC Milan berjalan sampai akhir musim ini, dan ada indikasi bahwa dia akan diberi perpanjangan kontrak untuk satu musim berikutnya (2021/2020). Sempat tersiar kabar bahwa Ibra ingin kembali ke Swedia karena sudah rindu dengan keluarga dan kedua anaknya, tapi dalam wawancara terakhir, dia mengatakan: “Pelatih (Pioli) mengatakan bahwa saya punya 25 anak di sini (skuat AC Milan) yang membutuhkan saya.”

Jadi, apakah Ibra mampu memberikan dampak besar jika kontraknya diperpanjang akhir musim ini, bagaimana menurut para kaskuser ?


Sumber : Bolazola
gyrate
iwankeme198016
lameela
lameela dan 30 lainnya memberi reputasi
31
5.6K
89
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
SportsKASKUS Official
22.9KThread11.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.