Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

rarirurerorAvatar border
TS
rarirureror
Mengenal Seni Konseptual, Sebuah Karya Seni dari Para Pemberontak!
Mengenal Seni Konseptual, Sebuah Karya Seni dari Para Pemberontak!

Agan SIsta!

Kalian pernah dengan yang namanya seni konseptual?
Sebenarnya seni konseptual tuh apa sih?

Ternyata, seni konseptual diartikan sebagai karya seni pemberontak loh. Alasan menyebutkan seni konseptual sebagai karya seni pemberontak adalah karena pada tahun 1960-an lalu, para seniman merasa terkekang dengan aturan-aturan seni yang kaku, sehingga mereka pun mendobrak dan akhirnya meghasilkan gaya seni baru. Gaya seni baru tersebut dikenal dengan nama seni konseptual.

Mengenal Seni Konseptual, Sebuah Karya Seni dari Para Pemberontak!

Secara tidak langsung, seni konseptual tersebut ternyata menyederhanakan konsep dari karya seni, GanSis. Sol Lewis, ahli teori seni konseptual, mengatakan bahwa hal terpenting dalam karya seni adalah ide dan konsep. Dari ide dan konsep ini lah yang akhirnya dikembangkan dan menghasilkan karya seni.

Mengenal Seni Konseptual, Sebuah Karya Seni dari Para Pemberontak!

Seperti yang sudah ane sebutin di awal, seni konseptual ini tidak memiliki aturan yang baku, sehingga segala macam bentuk seni bisa dikatakan sebagai seni konseptual, mulai dari seni berbentuk teks hingga seni teatrikal semua bisa disebut sebagai seni konseptual. Konon katanya sih, seni konseptual bisa dikatakan sebagai pelopor seni modern saat ini, GanSis.

Dalam mewujudkan ide seni konseptual, kamu nggak akan dikungkung dengan peraturan yang kaku. Kamu bisa mewujudkan ide seni itu dalam bentuk apapun, mulai dari bentuk seni teatrikal hingga bentuk teks. Dengan begitu, seniman nggak harus mentok di dalam mewujudkan ide seni mereka. Seni konseptual bisa dibilang merupakan pelopor dari berbagai karya seni modern yang saat ini kamu kenal.



Seni Konseptual Berupa Teks

Mengenal Seni Konseptual, Sebuah Karya Seni dari Para Pemberontak!

Seni dalam bentuk teks juga termasuk dalam seni konseptual, GanSis. Hal ini mulai terjadi pada tahun 190-an, salah satunya adalah ketika Lawrence Weiner, John Baldessari, Joseph Kosuth, dan Ed Ruscha, para seniman konseptual memadukan unsur bahasa terhadap lukisan-lukisan mereka, sehingga membuat karya mereka memiliki keunikan sendiri.


Seni Konseptual Berupa Foto

Mengenal Seni Konseptual, Sebuah Karya Seni dari Para Pemberontak!

Salah satu hal yang digunakan para seniman untuk mengekspresikan ide seninya adalah dalam bentuk fotografi. Melalui fotografi merupakan salah satu cara seniman konseptual untuk mendokumentasikan ide-ide mereka. Berbeda dari foto dokumentasi, foto yang dilakukan seniman konseptual tidak terlalu mementingkan teknik seperti pencahayaan, komposisi foto, dan tentunya tanpa pengeditan. Hal ini dikarenakan seni konseptual dalam bentuk foto hanya menggunakan foto sebagai perwujudan ide, bukan untuk mengekspresikan perasaan sang fotografer.



Mengenal Seni Konseptual, Sebuah Karya Seni dari Para Pemberontak!
zeze6986
thefirst97
wanitatangguh93
wanitatangguh93 dan 6 lainnya memberi reputasi
7
3.5K
15
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Hobby & Community
Hobby & CommunityKASKUS Official
10.4KThread6.1KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.