TheNinetiesKidAvatar border
TS
TheNinetiesKid
Mengapa kelinci identik dengan wortel?
Monyet identik dengan pisang, kucing identik dengan ikan, dan kelinci identik dengan wortel. Namun, orang-orang yang pernah memelihara kelinci pasti sudah tahu bahwa wortel memiliki kadar gula yang cukup tinggi, dan sebenarnya kurang baik jika diberikan sebagai makanan untuk kelinci. Lalu mengapa bisa kelinci identik sekali dengan wortel? Alasannya sangat unik.


Bugs Bunny pertama muncul di tahun 1938.

Pada tahun 1938, muncul sebuah karakter animasi yang sekarang sudah sangat kita kenal, yaitu Bugs Bunny. Karakter kelinci berwarna putih dan abu-abu ini seringkali terlihat sedang mengunyah sebuah wortel. Karena alasan inilah, orang-orang terbiasa menghubungkan kelinci dengan wortel. Tapi ini belum selesai, pencipta Bugs Bunny pun tidak dengan sendirinya memiliki ide untuk menggambar Bugs Bunny dengan wortel. Ia terinspirasi dari film "It Happened One Night" yang dirilis pada tahun 1934. Dalam film tersebut, salah satu karakter utamanya, yang diperankan oleh Clark Gable, terlihat membawa wortel yang terus-menerus ia kunyah. Di zaman itu, Clark Gable adalah bintang film sukses yang digemari banyak orang, sehingga jika ada yang melihat Bugs Bunny memakan wortel, maka sebagian besar dari mereka akan langsung tahu bahwa itu adalah tiruan dari adegan film Clark Gable. Di film itu, ada satu karakter yang sering memanggil orang lain dengan panggilan "Doc", yang juga merupakan ciri khas dari karakter Bugs Bunny. Dan juga ada disebutkan satu karakter yang bernama Bugs Dooley.


Clark Gable dan Claudette Colbert dalam film "It Happened One Night".

Semakin berubahnya zaman, semakin sedikit orang yang ingat dengan film tersebut. Dan oleh karena itu, orang otomatis tidak akan sadar bahwa kelinci makan wortel sebenarnya hanyalah karangan seorang penulis film. Tapi, Bugs Bunny tetap menjadi karakter yang populer hingga saat ini, sehingga orang tetap mengkaitkan wortel dengan kelinci. Bagaimana, unik sekali bukan alasannya?



Jadi, apa makanan yang lebih tepat untuk diberikan kepada seekor kelinci? Sebenarnya mencari makanan yang bergizi untuk kelinci tidak sulit ataupun mahal, mereka boleh makan rumput liar, jerami segar, bayam, paprika, selada air, pepaya, dan berbagai sayur dan buah lainnya. Wortel sebenarnya boleh dikonsumsi oleh kelinci, namun hanya sesekali saja. Makanan-makanan lain yang juga harus dihindari oleh kelinci adalah selada bokor, kembang kol, brokoli, kentang, selai kacang, dan kacang kenari. Karena makanan-makanan ini memiliki kadar gula, lemak, dan karbohidrat yang tinggi.

Sumber: Wikipedia, Petsial (Do wild rabbits eat carrots?)
Junmai92
nirankara
tien212700
tien212700 dan 22 lainnya memberi reputasi
19
5.7K
77
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.