Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

tribunnews.comAvatar border
TS
MOD
tribunnews.com
Bungkus dan Daleman Toyota Alphard dan Vellfire Disegarkan


TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Bila berkunjung ke showroom, jangan heran bila ada yang baru pada desain Toyota Alphard dan Velfire.

Ya, Toyota Astra Motor (TAM) memang meluncurkan MPV mewah itu dengan desain baru tanpa seremoni.

"Untuk memberikan benefit yang lebih tinggi kepada pelanggan, pada hari ini, Toyota secara resmi meluncurkan New Alphard dan New Vellfire dengan penampilan dan kenyamanan yang lebih advance,” kata Vice President Director TAM Henry Tanoto dalam keterangan tertulis.


Toyota AlphardPembaharuan pada Aplhard dan Vellfire kentara di 'bungkusannya'. Tengok saja di sektor lampu depan, bemper, hood moulding, gril, bingkai lampu kabut, lampu belakang, dan pemanis pintu belakang. Selain itu, keduanya juga pakai pelek baru ukuran 18 inci.

Di sektor kabin, kehadiran aksen kayu yang jadi lambang kemewahan menguat.

Baca: Toyota Boyong Empat Commercial Car di Ajang GIICOMVEC

Buat semua varian Alphard warna kabin didominasi metal brown wood, namun khusus buat varian tertinggi, 3.5 Q dilengkapi brown olive ash brull woodgrain. Sementara itu pada Vellfire varian 2.5 G memakai ornamen interior metal wood dominasi hitam.


Toyota Vellfire 2018Alphard dan Vellfire terbaru dilengkapi fitur digital rear view mirror yang menambah sudut pandang kamera parkir.

Buat Vellfire sekarang ada tambahan blind spot monitor dan untuk varian 3.5 Q ada teknologi auto idling. Buat Alphard varian Q kini menggunakan mesin V6 3.5L bertransmisi baru, otomatis 8-percepatan.

Detail harga terbaru New Alphard

2.5 X Rp 925.200.000 (naik Rp 20,5 juta)

2.5 G Rp 1.079.600.000 (naik Rp 24,9 juta)

3.5 Q Rp 1.773.400.000 (naik Rp 50,3 juta)

Hybrid Rp 1.400.000.000 (naik Rp 22,5 juta)

New Vellfire Vellfire

2.5 G Rp 1.077.600 (naik Rp 22,5 juta)


Toyota Vellfire

Sumber : http://www.tribunnews.com/otomotif/2...ire-disegarkan

---

Baca Juga :

- Toyota Boyong Empat Commercial Car di Ajang GIICOMVEC

- Paket Servis New Honda Odyssey Berlaku Hingga Tembus 6 Tahun

- Generasi New Honda Odyssey yang Meluncur Dilego Rp 700 Jutaan

0
2.4K
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Tribunnews.com
Tribunnews.comKASKUS Official
192.3KThread2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.