Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Maladewa, Negara Indah Yang Dinobatkan Sebagai Negara Paling Datar Di Dunia!

batzforumAvatar border
TS
batzforum
Maladewa, Negara Indah Yang Dinobatkan Sebagai Negara Paling Datar Di Dunia!
Halo GanSis, selamat datang kembali di Thread ane emoticon-Cendol Gan




Di dunia ini terdapat ratusan negara yang memiliki keadaan geografis, budaya masyarakat juga bahasa yang berbeda-beda. Salah satu perbedaannya adalah dari bentuknya, ada yang berbentuk kepulauan ada juga satu wilayah saja.


Kali ini ane akan membahas tentang satu negara di dunia ini yang merupakan negara kepulauan dan menjadi negara dengan titik tertinggi paling rendah di dunia, yaitu Maladewa (Maldives).




Maladewa merupakan negara di benua Asia yang berbentuk kepulauan dimana negara ini memiliki sekitar 1900 pulau. Meskipun negara ini terdiri dari 1190 pulau, hanya 200 pulau saja loh yang berpenghuni dan 80 pulau dijadikan objek wisata. Jadi kira-kira ada sekitaran 900an pulau di negara Maladewa ini yang kosong.


Maladewa memang dikenal sebagai negara yang memiliki wisata laut yang sangat indah, tapi Maladewa juga memiliki predikat lain yang unik loh. Yaitu yang ane bilang tadi, negara dengan titik tertinggi terendah di dunia. Mengapa? Karena ketinggian daratan di Maladewa maksimal hanya sekitar 240cm atau 2,4 meter diatas permukaan laut loh.




Dengan tinggi maksimal 2,4 meter, tentu daratan di Maladewa ini bisa dikatakan hampir sama dengan laut bukan? Dengan kondisi ketinggian daratan seperti itu, tentunya negara ini akan langsung musnah jika ada tsunami yang datang. Bisa kalian bayangkan bukan?


Di wilayah yang agak tinggi saja bisa dihempas gelombang tsunami, apalagi Maladewa? Mungkin bisa rata oleh tsunami.


Di masa-masa sekarang ini, global warming terjadi dan menyebabkan es di kutub utara dan selatan mencair. Tentu dengan mencairnya es di kedua kutub tersebut, air laut akan semakin naik bukan? Apa jadinga kalau kutub utara dan selatan terus menerus mencair? Bisa-bisa negars ini akan terendam oleh air terlebih dahulu.




Bagaimana tanggapan agan sista mengenai negara paling datar di dunia ini?


Sumber referensi : Tulisan Pribadi, dari sinidan dari sini
Sumber gambar : Google images

emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan
emineminna
rotten7070
theresiaeguchi
theresiaeguchi dan 2 lainnya memberi reputasi
3
4.5K
36
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread83.9KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.