Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Generasi 90an : Tren 'SEPATU RODA', Sejarah, Olahraga Dan Gaya Hidup Modern

kiehartantoAvatar border
TS
kiehartanto
Generasi 90an : Tren 'SEPATU RODA', Sejarah, Olahraga Dan Gaya Hidup Modern
Generasi 90an : Tren Sepatu Roda, Sejarah, Olahraga Dan Gaya Hidup Modern


bermain sepatu roda

Bagi gansis yang pernah merasakan generasi 90an, pasti ingat sekali dengan era sepatu roda Inline Skate, ya Inline skate era generasi 90an bisa dibilang sangat fenomenal, banyak anak-anak yang merengek kepada orang tuanya hanya untuk mendapatkan sepatu roda Inline skate tersebut, speatu roda jenis ini berbeda dengan jenis sepatu roda pada era sebelumnya, jika di masa lalu urutan roda terbagi dari 2 roda depan dan 2 roda belakang, versi Inline skate justru membentuk garis lurus sebaris.


inline skate era 90an

Tapi kita coba kesampingkan dahulu era sepatu roda Inline skate dan kembali ke masa yang lebih jauh ke belakang yaitu era sepatu roda sekitar tahun 70an,
mungkin banyak dari kalian yang belum tahu jika pantai Venice di amerika dianggap sebagai tempat yang begitu damai, penuh cinta, dan tentunya sepatu roda. Venesia, awalnya disebut "Venesia dari Amerika", yang didirikan oleh pengembang kaya raya bernama Abbot Kinney pada tahun 1905 sebagai sebuah kota resor pantai, 14 mil (23 km) di barat Los Angeles.

Los Angeles sebelumnya telah lama mengabaikan pantai Venesia hingga pada tahun 1950-an, Venesia telah menjadi sebuah lokasi "Kumuh di Tepi Laut". Dengan pengecualian adanya kantor polisi dan pemadam kebakaran baru pada tahun 1930, kota ini menghabiskan sedikit biaya untuk perbaikan setelah aneksasi. Kota ini tidak membuka Trolleyway (Pacific Avenue) sampai tahun 1954 ketika dana daerah dan negara sudah tersedia.


bermain sepatu roda era 70an di pantai venezia

Harga sewa yang rendah untuk bungalo dalam kondisi rusak kemudian menarik sebagian besar imigran Eropa (termasuk sejumlah besar korban selamat dari Holocaust) dan seniman muda, penyair, dan penulis amatir.
Selain suasananya yang santai dan terasa begitu bohemian, Venesia menawarkan pantai berpasir yang masih asli, di mana terdapat kawasan pejalan kaki beraspal yang sangat sempurna untuk bermain sepatu roda.

Roller skating ditemukan pada 1735 oleh John Joseph Merlin, seorang Belgia yang terkenal memperkenalkan sepatu roda barunya di sebuah pesta di London. Monsieur Petitbled mematenkan sepatu roda itu pada tahun 1819. Sepatunya model sejajar, dengan hanya tiga roda dan tidak ada cara untuk berbelok.

James Plimpton seorang warga amerika kemdian menemukan cara untuk membuat sepasang sepatu roda yang bisa digunakan untuk akselerasi. Sepatu roda Plimpton memiliki dua pasang roda yang sejajar, satu pasang di bawah telapak kaki dan sepasang di bawah tumit. Keempat roda terbuat dari kayu kotak dan dikerjakan pada pegas karet. Desain Plimpton adalah skate darat pertama yang bisa bermanuver dalam kurva yang mulus. Ini dianggap sebagai kelahiran sepatu roda empat roda modern, yang memungkinkan belokan dan kemampuan untuk bisa meluncur mundur.


sepatu roda

Sekedar info untuk gansis, sebenarnya Skating ini tidak disukai pada tahun 1900-an sampai kemudian pelayan di drive-in mulai mungganakannya untuk memberikan makanan kepada pelanggan. Dan saat itulah roller-skating dengan cepat menjadi populer, hingga mencapai puncaknya di era disko-roller di tahun 70-an dan 80-an.

Akhirnya setelah beberapa waktu sepatu roda pun berevolusi dari sekadar hobi menjadi olahraga yang kompetitif, salah satunya adalah speed skating, balapan dengan skate, dan inline figure skating, sangat mirip dengan apa yang bisa dilihat di Olimpiade di atas es. Pada pertengahan 1990-an, hoki roller, dimainkan dengan bola berbentuk keping, menjadi sangat populer bahkan muncul di Olimpiade pada tahun 1992.


kompetisi sepatu roda

Statistik Asosiasi Alat Olah Raga Nasional Amerika menunjukkan, dari penelitian tahun 1999, bahwa 2,5 juta orang bermain hoki. Roller skating pernah dipertimbangkan untuk Olimpiade Musim Panas 2012 tetapi tidak pernah menjadi acara Olimpiade.

Ya, begitulah perjalanan Roller skate hingga saat ini, menurut ane sih ditengah pandemi seperti ini, sepatu roda atau Inline skate bisa menjadi tren yang menarik untuk beberapa waktu kedepan, jadi bagi kalian yang mau tetap sehat dan menjadi tren setter, boleh juga nih mulai bermain sepatu roda ketika yang lain asyik bersepeda hehe...


emoticon-televisi emoticon-Cendol Gan emoticon-televisi


Penulis : Kie hartanto

Referensi :  Sumber
Gambar : google



KIEHARTANTO-KASKUS 2020
Daniswara92
marikemana
aygilagility
aygilagility dan 23 lainnya memberi reputasi
22
7.3K
125
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.