• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Dilarang Naik Panggung Bersama Ibu di Acara Wisuda! Aksi Pemuda ini Tuai Kontroversi!

darmawati040Avatar border
TS
darmawati040 
Dilarang Naik Panggung Bersama Ibu di Acara Wisuda! Aksi Pemuda ini Tuai Kontroversi!
Quote:


Assalamualaikum

Welcome To My Thread


Hallo, selamat sore, Gansist. Jumpa lagi dengan ane. Kali ini ada berita yang bikin netizen jadi ribut, nih!Baru saja ane menemukan sebuah vidio yang memerlihatkan pemuda tengah marah-marah di atas panggung saat menghadiri acara wisuda. Loh, kenapa, ya?

Jika dilihat dari vidio yang beredar, pemuda itu marah karena ibunya tidak diizinkan ikut naik ke atas panggung.

Ibu adalah wanita paling berharaga dan berderajat tinggi bagi kebanyakan anak. Tidak heran bila seorang ibu sangat dicintai, dihormati, dikasihi dan diutamakan oleh para anak yang berbakti. Ya, meski banyak juga yang memerlakukan seorang ibu dengan sangat kasar atau tidak manusiawi dan tega.

Tetapi, dalam vidio yang beredar kali ini, tampak seorang pemuda berjalan naik ke atas panggung bersama peserta wisudawan lainnya. Ia juga membawa wanita berpakaian warna coklat yang memegang satu buket bunga. Wanita tersebut diduga merupakan ibu dari si pemuda.

Quote:


Namun, tiba-tiba seorang pria melarang pemuda itu naik bersama sang ibu. Ia dan ibunya berjalan turun mengikuti pria yang menegurnya.

Quote:


Tetapi, tidak lama kemudian si pemuda melepas slayer wisuda yang menggantung di lehernya. Lalu naik ke panggung sambil melepas jubah dan membuangnya ke lantai. Peserta lain tampak bingung. Pemuda tadi turun untuk mengajak sang ibu kembali ke panggung. Tidak sampai di situ, pemuda tersebut bahkan mencium dan memeluk ibunya di sana. Seakan menunjukan, bahwa ibunyalah yang paling berharga.

Berikut vidionya, Gansist. Selamat menyaksikan.

Quote:


Insiden tersebut tampaknya terjadi di timur tengah, terlihat dari ciri-ciri hadirin serta tulisan yang ada dalam rekaman vidio. Meski awalnya orang-orang terlihat bingung, namun di saat pemuda itu memeluk dan mengecup kening sang ibu, para hadirin memberikan tepuk tangan yang meriah.

Akan tetapi, vidio di atas mendapat berbagai macam tanggapan dari netizen Indonesia. Ada yang salut dengan tindakan si pemuda, ada juga yang malah menertawai dan menghujatnya. Sehingga, para netizen ini menjadi ribut dan mengeluarkan kata-kata umpatan.

Quote:


Netizen kenapa, dah? Suka bener gelud! Hobi asal bunyi, dan pada mau menang sendiri. emoticon-Bingung

Quote:


Yang ini kompak mewek dan bandingi dengan acara kondangan. Bay the way,anak laki-laki kalau ke kondangan biasanya nggak bawa ibu, deh. Hkhk emoticon-Hammer2

Terlepas dari itu, dan bila dipikir-pikir, semua ada aturannya, kan, Gansist? Siapa saja yang diperbolehkan ke atas panggung saat wisuda? Jadi, kejadian di atas kemungkinan karena kurang adanya komunikasi antara peserta wisuda dan panitia. Sehingga, terjadilah hal seperti yang gansist lihat dalam vidio di atas.

Sebagai anak untuk sang ibu, pemuda ini patut diacungi jempol. Namun, ia juga tidak berlaku sopan dengan melakukan aksi banting jubah di atas panggung. Jika memang aturannya tidak diperbolehkan membawa siapa pun selain diri sendiri dan para peserta wisuda.

So, bagaimana tanggapan bijak gansist dimari? Silakan komen-koment di bawah, ya. Jangan pada ribut dan saling mengata-ngatai. Santai dan berdiskusi saja dengan kepala dingin.

Okey, ane pamit, sampai jumpa di thread-thread selanjutnya. Jangan lupa share, rate, and cendolin,ya.

감사합니다

emoticon-terimakasihemoticon-terimakasihemoticon-terimakasih


Quote:


Referensi: di sini
dahyun98
jungyeon96
raliakbarrr
raliakbarrr dan 3 lainnya memberi reputasi
4
2.1K
26
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.