Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

indrag057Avatar border
TS
indrag057
Di Saat Ekonomi Sulit Karena Pandemi, Jangan Menyerah Untuk Berjuang
Di Saat Ekonomi Sulit Karena Pandemi, Jangan Menyerah Untuk Berjuang


Mewabahnya virus Corona atau yang lebih dikenal dengan nama virus Covid-19 benar benar memiliki dampak yang luar biasa untuk kehidupan manusia di seluruh penjuru dunia.

Virus yang berasal dari kota Wuhan, China ini dengan cepat menyebar ke hampir seluruh negara di dunia. Dan hampir semua aspek kehidupan terkena dampaknya, baik dari segi kesehatan, ekonomi, pendidikan, dan lain sebagainya.

Ane sendiri juga sangat merasakan dampak itu, terutama dari segi ekonomi. Sebagai seorang pekerja dengan gaji pas pasan, adanya wabah Virus Corona ini benar benar memporak porandakan ekonomi keluarga ane. Apalagi setelah pemerintah menerapkan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar yang mengharuskan kita untuk tidak keluar rumah jika tidak punya kepentingan yang urgent, otomatis proyek yang ane garap pun berhenti total.

Di Saat Ekonomi Sulit Karena Pandemi, Jangan Menyerah Untuk Berjuang

Di Saat Ekonomi Sulit Karena Pandemi, Jangan Menyerah Untuk Berjuang
dua dari beberapa proyek yang sedang ane garap, sempat mangkrak karena terdampak pandemi virus corona
Gambar : koleksi pribadi


Teman teman sepekerjaan ane lebih banyak yang memilih untuk pulang kampung ( itu sebelum ada larangan untuk pulang kampung). Awalnya ane juga ingin mengikuti jejak mereka. Namun setelah ane pikir pikir, tak ada untungnya juga kalau ane pulang kampung, justru hanya akan menambah beban keluarga di kampung, karena tak banyak yang bisa ane lakukan di kampung halaman. Sawah atau ladang juga tak punya, jadi mau ngapain di kampung?

Akhirnya, selama beberapa minggu ane hanya mengandalkan usaha warung kopi yang dijalankan istri ane untuk mencukupi kebutuhan sehari hari. Usaha yang juga kembang kempis karena dampak dari wabah Virus Corona.

Banyak berita beredar tentang program bantuan dari pemerintah untuk mengatasi dampak wabah ini. Anepun sempat browshing browshing di internet, terutama di www.prakerja.go.id dan www.tangerangkota.go.id/ untuk mencari informasi tentang bantuan itu.

Tapi akhirnya ane berpikir, pemerintah sudah cukup kerepotan menghadapi wabah ini. Kurang bijak rasanya kalau ane hanya mengharapkan bantuan dari pemerintah. Anepun segera memutar otak, bagaimana caranya supaya dapur rumah tetap bisa ngebul.

Akhirnya sebuah ide muncul. Keahlian ane sebagai seorang mandor bangunan bisa ane manfaatkan. Anepun segera membuat brosur sederhana. Brosur penawaran jasa untuk renovasi dan pembangunan rumah itu ane sebar ke sekitar lingkungan tempat tinggal ane.

Di Saat Ekonomi Sulit Karena Pandemi, Jangan Menyerah Untuk Berjuang
[I]ilustrasi brosur yang ane buat. Karena brosur yang ane buat habis, jadi gambar ane ambil dari internet
Sumber gambar : https://www.jasabangun.co.id

Tidak mudah memang, karena kebanyakan lingkungan tempat tinggal ane merupakan kompleks perumahan yang karena wabah Corona ini banyak yang ditutup dan dijaga satpam di setiap pitu masuknya.

Tapi usaha yang sungguh sungguh tak pernah ada yang sia sia. Dalam beberapa hari, akhirnya ada juga yang menghubungi ane dan menawarkan pekerjaan. Alhamdulillah, di saat banyak orang yang mengeluh soal ekonomi yang merosot di masa pandemi ini, masih ada orang yang memiliki sisa tabungan untuk sekedar merenovasi rumah. Dan itu menjadi rezeki tersendiri buat ane. Meski hanya pekerjaan kecil, tapi lumayan daripada tidak ada sama sekali.

Berdua dengan keponakan ane, ane kerjakan pekerjaan itu. Alhamdulillah, ada pemasukan meski tak banyak. Setelahnya, masih ada lagi beberapa orang yang membutuhkan tenaga ane. Meski tak setiap hari ada, tapi paling tidak penghasilan dari pekerjaan itu bisa untuk menambal sulam keuangan rumah tangga ane yang sedikit gonjang ganjing.

Sampai saat pemerintah mulai menerapkan kebijakan New Normal, anepun mulai bisa beraktivitas lagi seperti sediakala, dengan menerapkan protokol kesehatan seperti yang dianjurkan oleh pemerintah. Kondisi ekonomi keluargapun mulai membaik. Ane berharap, wabah Virus Corona ini bisa segera berakhir, dan semua aspek kehidupan masyarakat kembali normal seperti sediakala.

Banyak pelajaran yang bisa ane petik dari pengalaman ane selama pandemi ini berlangsung. Sesulit apapun masalah terjadi, selama kita masih mau berusaha, Insya Allah ada jalan untuk mengatasinya.

Buang jauh jauh rasa malu dan gengsi, selama usaha yang kita kerjakan itu halal. Manfaatkan skill apapun yang kita punya, selama itu bisa menghasilkan rupiah. Seperti ane yang awalnya kerja hanya tinggal suruh ini suruh itu kepada bawahan, harus kembali merasakan posisi sebagai orang yang biasa ane suruh suruh itu. Tak apa, demi keluarga ane tak merasa keberatan sama sekali.

Jangan juga terlalu banyak mengeluh, karena mengeluh tidak akan pernah bisa menyelesaikan masalah. Jangan juga hanya bisa mengandalkan bantuan dari pemerintah, apalagi menyalahkannya. Mereka sudah begitu kerepotan menghadapi pandemi ini. Biarkan pemerintah bekerja sesuai dengan protokol mereka, dan kita juga harus bekerja semampu kita, tanpa mengesampingkan protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah.

Kedepannya, setelah adanya pandemi ini, ane yakin, masyarakat akan lebih sadar akan pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan. Juga pentingnya untuk sedikit menyisihkan penghasilan, agar saat situasi sulit datang kita tidak kelabakan. Ane sendiri sempat mikir, seandainya ane nggak punya sedikit tabungan waktu itu, entah bagaimana nasib keluarga ane saat pandemi melanda. Disini kembali ane sadar betapa pentingnya kebiasaan berhemat dan menabung.

Demikian sedikit pengalaman ane dalam memperjuangkan ekonomi keluarga sebelum, selama, dan setelah terjadinya pandemi Virus Corona ini. Semoga ada hikmah yang bisa kita petik bersama. Tetap semangat, tetap jaga kesehatan, jaga kebersihan, ikuti protokol kesehatan.
Semoga badai pandemi ini segera berlalu. Amiiiinnnnn!!!!

*****
Diubah oleh indrag057 31-08-2020 15:13
d0dittt
aaroon778
scorpiolama
scorpiolama dan 10 lainnya memberi reputasi
11
3.9K
111
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Perencanaan Keuangan
Perencanaan KeuanganKASKUS Official
9.2KThread6KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.