Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

nurindaeyoAvatar border
TS
nurindaeyo
Sering Dikaitkan dengan Tanda Kiamat, Apa Sih Proyek Green Riyadh di Arab Saudi?
Sering Dikaitkan dengan Tanda Kiamat, Apa Sih Proyek Green Riyadh di Arab Saudi?

Sumber: Green Riyadh

Agan dan Sista pernah denger soal Proyek Green Riyadh yang sedang digalakkan di Arab Saudi? Proyek ini sering dikait-kaitkan dengan tanda kiamat belakangan ini. Lantas, apa sebenarnya proyek yang sedang dilakukan oleh Arab Saudi ini? Kenapa bisa diakitkan dengan tanda kiamat? Yuk simak ulasannya berikut ini.


1. Apa Itu Proyek Green Riyadh?
Sering Dikaitkan dengan Tanda Kiamat, Apa Sih Proyek Green Riyadh di Arab Saudi?
Sumber: Green Riyadh
Green Riyadh merupakan sebuah proyek ambisius untuk menghijaukan wilayah Arab Saudi. Proyek ini merupakan bagian dari tujuan Visi 2030 Kerajaan untuk meningkatkan kualitas hidup di kota. Dijalankan sejak 2019, hasil proyek ini sudah bisa terlihat lewat jalanan utama di ibukota kerajaan yang mulai hijau.


2. Apa Target dari Proyek Green Riyadh?
Sering Dikaitkan dengan Tanda Kiamat, Apa Sih Proyek Green Riyadh di Arab Saudi?
Sumber: Green Riyadh
Target dari proyek ini adalah membuat kawasan hijau seluas 541 kilo meter persegi, menanam 7,5 juta pohon, menanam pohon di jalan sepanjang 16.400 kilo meter persegi, serta mewujudkan arena hijau seluas 1.100 kilo meter persegi. Tanaman ini nantinya akan diairi lewat daur ulang saliran irigasi.


3. Ini Nih Tujuan Utama dari Proyek Green Riyadh
Sering Dikaitkan dengan Tanda Kiamat, Apa Sih Proyek Green Riyadh di Arab Saudi?
Sumber: Green Riyadh
Tujuan utama dari proyek ambisius ini adalah untuk meningkatkan kualitas udara dan menurunkan suhu di kota. Hal ini merupakan perwujudan dari salah satu Visi Kerajaan Arab Saudi untuk memberikan ruang hijau yang lebih sehat kepada warganya. Proyek ini juga diharapkan bisa mendorong masyarakat untuk mengikuti gaya hidup sehat.


Diharapkan ruang hijau akan meningkat sebesar 5 sampai 9 persen di tahun 2030 yang bisa mengurangi kandungan Karbon Dioksida dan pencemaran udara. "Berdasarkan pengalaman, jalan-jalan yang tidak memiliki pohon mengandung 8 hingga 10 kali jumlah debu dibandingkan dengan jalan yang dibatasi oleh pohon di kedua sisinya,"  kata Dr. Fahad Al Mana, selaku Profesor Tanaman Hias, Kebun, dan Area Hijau di King Saud University dilansir Arab News.


4. Menggunakan Spesies Pohon Lokal Untuk Hijaukan Wilayah Arab Saudi
Sering Dikaitkan dengan Tanda Kiamat, Apa Sih Proyek Green Riyadh di Arab Saudi?
Sumber: Green Riyadh
Seperti dijelaskan sebelumnya, proyek Green Riyadh rencananya akan melibatkan penanaman 7,5 juta pohon di sekitar fitur dan fasilitas utama kota. Pohon-pohon yang ditanam kebanyakan adalah pohon lokal yang bisa bertahan hidup dalam kondisi gurun yang keras dan tetap tumbuh tanpa perawatan intensif.

"Sebagian besar spesies pohon yang digunakan dalam penanaman proyek Green Riyadh berasal dari lingkungan lokal yang berkembang baik dengan layanan dan perawatan pertanian yang rendah," jelas Fahad Al Mana. Spesies pohon yang digunakan antara lain Ziziphus spina-christi, Acacia gerrardii, dan Prosopis cineraria.


5. Kenapa Sering Dikaitkan dengan Tanda Kiamat?
Sering Dikaitkan dengan Tanda Kiamat, Apa Sih Proyek Green Riyadh di Arab Saudi?
Sumber: Green Riyadh

Selama ini ada hadist-hadist dalam agama Islam yang menyebutkan bahwa salah satu tanda kiamat adalah kembalinya Semenanjung Arab sebagai wilayah hijau dengan air sungai yang mengalir deras. Hadist ini diriwayatkan oleh Imam Bukhari dan Muslim dari Abu Hurairah RA. Jika diperhatikan, bunyi hadist tersebut mirip dengan apa yang terjadi sekarang di Arab Saudi lewat Proyek Green Riyadh. Kita tidak akan pernah tahu kapan kiamat terjadi. Tapi selama ini sudah dikabarkan tentang tanda-tanda kiamat lewat Al Quran dan hadist agar manusia selalu waspada.

Sumber: [1] [2] [3]

0
1.4K
4
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Luar Negeri
Berita Luar NegeriKASKUS Official
79.3KThread11.3KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.