Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

god.romushaAvatar border
TS
god.romusha
AS Tebar Ancaman Sanksi, Indonesia Maju Tak Gentar Tetap beli Sukhoi SU-35
Indonesia sudah digadang-gadang akan membeli jet tempur milik Rusia yaitu Sukhoi SU-35 sebanyak 11 unit.

Akan tetapi, Amerika Serikat akan memberikan peringatan bagi negara-negara jika ada pembelian atau transaksi produk alutsista buatan Rusia.

Menurut zonajakarta.com yang dikutip Jakbarnews, Indonesia sempat tersendat membeli alutsista buatan Rusia dikarenakan adanya ancaman dari Amerika Serikat.

Baca Juga: Saat Naik Pesawat Sendirian, Seorang Bocah Lakukan Hal Seperti Ini! Netizen Pun Haru dan Kagum

Apabila Indonesia melanjutkan kerjasama pembelian alutsista dari Rusia, Amerika tak segan-segan akan memberikan sanksi terhadap Indonesia.

Acaman tersebut yang didasari oleh Undang-Undang Countering America's Adversaries Through Sanctions (CAATSA). Sanksi ini sebelumnya juga telah berlaku untuk Rusia dan beberapa negara lain.

Inti dari sikap AS tersebut secara garis besar adalah sebuah peringatan jika Indonesia tetap melanjutkan pembelian Su-F35 Rusia, hal tersebut akan berisiko pada hubungan bilateral Indonesia dan Amerika Serikat (AS).

Baca Juga: Toyota Kijang Innova TRD Sportivo Limited Harga Termurah Rp 350 Jutaan, Cuman Ada Mesin Diesel

Alasan lain dari pelarangan AS tersebut adalah kehadiran Su-35 bisa menjomplangkan keseimbangan kawasan karena TNI AU yang nantinya sebagai user sudah paham bagaimana mempiloti Sukhoi menjadi jet tempur mematikan.



Sebagai gantinya, AS menawarkan jet tempur buatannya sendiri untuk dibeli Indonesia, yakni Lockheed Martin F-16, meskipun Indonesia lebih tertarik dengan jet tempur seri F-35 milik AS.

Mengambang soal tawaran AS, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto sempat melakukan pembicaraan dengan Prancis untuk akuisisi Jet tempur Rafale.

Baca Juga: Tim Sabang Emban Tugas Kibarkan Bendera di Istana Negara, Ada Cewek Cantik Aceh Jadi Anggotanya

Namun, baru-baru ini pemerintah Indonesia melakukan langkah yang mengejutkan setelah sekian lama menunda pembaruan alutsista lini udara ini.

Indonesia akhirnya kembali pada pilihan awalnya, yakni membeli jet tempur Sukhoi Su-35.

Hal tersebut dibenarkan oleh Duta Besar Indonesia untuk Rusia, Mohamad Wahid Supriyadi. Dia juga menyebut proses pembelian Su-35 kini telah berlangsung.

Baca Juga: Amerika Resmi Larang Aplikasi TikTok dan WeChat, China: Ini Penindasan Namanya

"Ini masih berlangsung," kata Mohamad Wahid Supriyadi sebagai Duta Besar Indonesia untuk Rusia.

Supriyadi menekankan ancaman sanksi AS tidak berpengaruh kepada kebijakan luar negeri Indonesia sebagai negara merdeka yang berhak menentukan apa yang hendak dibeli sebagai wujud perkuatan pertahanan nasional.

"Kami memahami ada kekhawatiran dari negara tertentu, tetapi kami adalah negara merdeka. Kami memiliki peralatan militer yang dibeli dari banyak negara. Kami bisa mendapatkannya dari AS, dari Eropa, tetapi juga dari Rusia. Terserah kami untuk memutuskan," tegas Supriyadi.

Tak hanya Sukhoi Su-35, Kementerian pertahanan Indonesia dikabarkan juga menambah unit Helikopter Mi-17.

Penambahan jumlah Helikopter Mi-17 tersebut sebagai penunjang mobilitas pasukan serta logistik TNI.

https://jakbarnews.pikiran-rakyat.co...5-rusia?page=3
ziont
scorpiolama
isu152
isu152 dan 6 lainnya memberi reputasi
7
2.2K
36
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
672.1KThread41.8KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.