Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

perojolan13Avatar border
TS
perojolan13
RI di Ambang Resesi, Wamenkeu: Jangan Khawatir!
 RI di Ambang Resesi, Wamenkeu: Jangan Khawatir!

Jakarta, CNBC Indonesia - Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Suahasil Nazara mengatakan masyarakat tidak perlu khawatir dengan resesi. Meski saat ini sudah banyak negara yang masuk ke jurang resesi akibat pandemi Covid-19.

Menurutnya, Indonesia sudah pasti tumbuh negatif pada kuartal II ini. Bahkan pihaknya memproyeksi pertumbuhan ekonomi bisa negatif 3% sampai 5,1% di kuartal II.

"Kami sih berharap tidak negatif, tapi kalau sampai negatif, ya jangan khawatir dengan urusan label (resesi)," ujar Suahasil melalui webinar virtual, Selasa (4/8/2020).

Menurutnya, meski di kuartal II negatif, tapi pemerintah akan berupaya agar di kuartal III dan IV bisa kembali tumbuh positif. Oleh karenanya, pemerintah mengeluarkan berbagai kebijakan yang bisa membantu masyarakat hingga dunia usaha yang tertekan oleh Covid-19.

"Kita berusaha supaya kuartal III itu apapun trennya, pokoknya harus positif, artinya pertumbuhan ekonomi kuartal III harus lebih baik dari kuartal dua," katanya.

Ia bilang jika perekonomian Indonesia bisa tumbuh positif di kuartal III-2020, maka akan terlepas dari jurang resesi. Sebab, di kuartal I-2020, perekonomian nasional masih tumbuh positif meski negara lain banyak yang sudah negatif.

"Resesi di teori ekonomi adalah situasi di mana kalau terjadi pertumbuhan negatif selama dua kuartal berturut-turut. Kita lihat kasusnya Indonesia, kuartal I tumbuh 2,97%, artinya masih positif, tidak negatif," jelasnya.

link


"Kita berusaha supaya kuartal III itu apapun trennya, pokoknya harus positif, artinya pertumbuhan ekonomi kuartal III harus lebih baik dari kuartal dua," katanya.
rehctaw
scorpiolama
scorpiolama dan rehctaw memberi reputasi
2
1K
41
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.9KThread41.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.