- Beranda
- Berita dan Politik
Baliho Habib Rizieq Terpasang, FPI Langsa: Satu Poster Dibakar, Muncul Seribu Lainnya
...
TS
Koncong
Baliho Habib Rizieq Terpasang, FPI Langsa: Satu Poster Dibakar, Muncul Seribu Lainnya
ACEHSATU.COM | LANGSA – Baliho Habib Rizieq banyak dibakar di sejumlah wilayah di Indonesia. Akibatnya, pihak FPI kembali memasang baliho Habib Rizieq.
Baliho besar bergambar Imam Besar FPI Dr Alhabib Muhammad Rizieq Syihab Lc MA, Senin (3/8/2020) hari ini, tampak terpasang di sejumlah lokasi strategis di Kota Langsa.
Ketua FPI Langsa, Tgk Razali pada ACEHSATU.COM, mengatakan, pemasangan baliho bergambar Habib Rizieq sebagai dukungan umat terhadap sosok ulama kharismatik Indonesia.
Selain itu, baliho yang dipasang pihaknya juga sebagai jawaban terhadap aksi pembakaran dan perobekan poster bergambar Dr Alhabib Muhammad Habib Rizieq Syihab.
“Satu poster bergambar Alhabib Muhammad Rizieq Syihab mereka bakar, seribu poster (lainnya) akan kami pasang,” kata Tgk Razali, Senin (3/8/2020).
Dijelaskan, sementara ini baru tujuh baliho yang berhasil dipasang pihaknya.
Tgk Razali menyebut, jumlah itu akan akan terus bertambah, karena ada warga yang datang suka rela untuk memasang baliho Habieb Rizieq.
Kecam pembakar Baliho Habib Rizieq
Ketua FPI Langsa, Tgk Razali secara khusus menyikapi aksi pembakaran poster Habib Rizieq oleh oknum tidak bertanggung jawab beberapa lalu di Jakarta.
Menurutnya tindakan itu merupakan bentuk penodaan terhadap ukhuwah persaudaraan sesama anak bangsa yang selama ini terjalin dengan baik, rukun dan damai.
Dia mempertanyakan apa kesalahan yang telah dilakukan oleh Dr Alhabib Habib Muhammad Rizieq Syihab Lc MA.
Sehingga segelintir manusia menyimpan kebencian dan membakar poster Habib Rizieq.
“Beliau bukan koruptor, (tapi) beliau juga yang keukeuh mempertahankan Pancasila sebagai dasar dan lambang Nagara Indonesia, apa salah beliau,” ucap Tgk Razali.
FPI Langsa Provinsi Aceh tegas meminta kepada penegak hukum menindak pelaku aksi pembakaran poster Habib Rizieq Syihab sesuai ketentuan hukum yang berlaku.
Belakangan ini media sosial ramai dengan postingan pembakaran spanduk Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab oleh kelompok yang melakukan unjuk rasa.
Sebelumnya sempat viral ada aksi pembakaran spanduk bergambar Habib Rizieq Shihab di depan Gedung DPR RI, pada tanggal 27 Juli 2020 lalu.
Ma’sum Achmad Hasan, yang juga Imam Front Pembela Islam (FPI) Jawa Barat bukan sekadar kecewa tapi juga mengutuk aksi tak terpuji itu. (*)
sumur
Bukannya kelompok situ yg selalu merusak kedamaian antar anak bangsa. Lagian sejak kapan bibib pro pancasila??
Acehnistan+FPI sungguh perpaduan sempurna mencerminkan calon2 penghuni sorga. Ente2 di marih yg kgk sepaham dg mereka adalah calon kerak neraka.
tien212700 dan 9 lainnya memberi reputasi
8
8.3K
125
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
677.9KThread•47.3KAnggota
Urutkan
Terlama
Komentar yang asik ya