bej0cornerAvatar border
TS
bej0corner
3 Komunitas Blogger Yang Membuat Membernya Beruang


Pernah dengar istilah blogger ? kalau belum pernah, saya coba menjelaskan sedikit tentang definisi blogger ya gansist. Sebenarnya blogger adalah sebuttan untuk seorang yang memiliki dan menulis disuatu platform blog.

Semakin besarnya orang yang menjadi blogger, maka seperti sebuah siklus yang mengikuti. Komunitas blogger pun mulai menjamur dengan pesatnya, mungkin ada puluhan atau bahkan ratusan komunitas blogger.

Namun bagi saya ketiga komunitas blogger di Indonesia ini bisa menjadi tempat yang cocok bagi gansist yang ingin mendapatkan teman ngeblog sekaligus juga mendapatkan pundi-pundi uang.

Penasaran siapa saja komunitas tersebut ? langsung saja baca listnya dibawah ini gansit, mari kita kepoin bersama.

1. Kampung Blogger


Sebelumnya tidak ada yang spesial dari salah satu kampung Menowo yang berada di Magelang ini gansist, seperti kehidupan biasanya saja dan penghasilan yang biasa didapatkan oleh orang yang hidup di perkampungan pada umumnya.

Namun karena tangan dingin dan kerja keras dari Sumbodo Malik yang saat ini menjabat sebagai ketua di Kampung Blogger, hampir semua siklus keuangan di Desa Menowo pun berubah dari konvesional menjadi digital.



Dengan peluang menjadi seorang blogger yang ternyata bisa mendapatkan bayaran yang lebih besar dari hanya bekerja dengan sistem konvesional, Sumbodo pun langsung mengajari para warga Desa Menowo untuk menjadi seorang blogger yang bisa menghasilkan.

Perlahan tapi pasti, usahanya berhasil membuat ekonomi desanya lebih baik pun sampai dilirik media mainstream. Bahkan bocorannya, Komunitas Kampung Blogger memiliki diangka Rp. 1 milyar perbulan, dan saat ini sudah tidak hanya sekedar menulis saja, namun Kampung Blogger juga membuka beberapa layanan blogging yang tentu bisa menambah kantong-kantong uang komunitas ini.

gansist bisa ngepoin Kampung Blogger di sini ya gansist.

2. Blogger Perempuan



Satu segmen namun beda penerapan dengan Kampung Blogger, komunitas Blogger yang dikhususkan untuk menaungi para blogger perempuan Indonesia baik yang berdomisili di dalam negeri maupun diluar negeri.

Namanya adalah Blogger perempuan yang sudah beroprasi sejak 2015, didirikan atas cita-cita agar para blogger perempuan terus berkembang dan bisa mendapatkan penghasilan dari hobinya. Blogger Perempuan cukup melesat hanya dalam hitungan tahun saja komunitas ini dibentuk.



Selain memberikan edukasi blogging secara online, Komunitas Blogger Perempuan juga sering melakukan kopdar dengan mematok-matok wilayah anggotanya biar lebih mudah.

Cara mereka memberikan penghasilan kepada anggotanya pun cukup menarik, yakni para founder bakal mencoba menggoda para sponsor untuk mengadakan lomba review produk yang bisa diikuti oleh para anggota Blogger Perempuan gansist.

Selain itu tidak jarang BP juga mendapatkan undangan dari produk untuk menghadiri pelaunchingan produk dan lain sebagainya.

gansist bisa mengikuti kegiatan BP disini.

3. Kumpulan Emak Blogger


Kumpulan Emak Blogger (KEB) adalah sebuah komunitas blogger yang sasarannya sama seperti BP namun bedanya adalah KEB lebih banyak diisi emak-emak hits yang ceritanya ya seputaran mengurus anak, jadi istri terbaik dan sejenisnya.

Namun kalau masalah senior, KEB jauh lebih dulu melalang didunia perbloggingan ketimbang BP gansist. Karena KEB sendiri sudah didirikan sejak tahun 2012 oleh empat perempuan yakni Mira Sahid, Indah Julianti, Sarry Melati, Nike Rasyid.



Sama seperti BP, KEB juga menerapkan sistem gandeng sponsor untuk memberikan penghasilan kepada para anggotanya. Dan tentunya tidak melupakan kopdar untuk menjaga kedekatan antar anggotanya.

gansist bisa ngepoin KEB disini.

Nah itulah gansist, 3 kelompok blogger yang memberikan anggotanya lebih beruang dan tidak hanya sekadar sebuah hobi menulis saja, gansit punya cerita komunitas blogger lainnya yang lebih inspiratif ? silahkan tulis dikolom komentar ya.

Sumber gambar : Google
Sumber Tulisan : Tulisan sendiri Mas Bejo, Kampung Blogger, Blogger Perempuan dan Kumpulan Emak Blogger
0
1.1K
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.