novitasari94Avatar border
TS
novitasari94
Rindu World Cup






Picture by Google





Rindu World Cup

Pertama suka bola itu saat masih duduk di bangku sekolah dasar. Waktu itu suka banget sama Portugal dan Brazil, apalagi saat piala dunia yang Brazil menang waktu itu, tepatnya pada tahun 2002. Itu pertama kali menyukai olahraga tersebut.

Kian waktu terus mengikuti setiap pertandingan, meski tidak mengenal baik para pemain. Namun, saat piala dunia pasti mantengin.

Ya, salah satunya saat Piala World Cup 2014, yang di mana Brazil menjadi tuan rumahnya. Ini saat aku merantau ke kota Bogor, dan bekerja sebagai buruh garmen di jalan Widia Tajur.

Setiap malam selalu begadang hanya untuk mantengin. Syukurlah saat kerja enggak sampai ketiduran. πŸ˜‚πŸ€£ Bisa bahaya aku kena SP dari HRD-nya.πŸ˜‚πŸ€£

Waktu itu aku sempet kecewa karena Brazil gagal masuk ke putaran final untuk memperebutkan gelar juara satu dan dua.

Alhasil, Brazil menduduki posisi sebagai juara 4, setelah kalah dari Belanda. Namun, semangatku tidak serta-merta turun dong. Ya, karena setidaknya sang Tuan rumah tetap meraih gelar juara, meski bukan yang pertama atau kedua.

Brazil sama Belanda di posisi tiga dan empat. Dengan begitu yang masuk putaran finalnya Jerman dan Argentina. And yes, Jerman keluar sebagai juara pertama. Ini gelar ke-4 untuk Jerman dalam dunia persepakbolaan.

Jerman sangat bagus dalam permainan, aku juga waktu final emang lebih dukung Jerman. Selain fostur tubuh yang mendukung, kerja sama mereka di lapangan juga sangat mempuni. Jerman menang dari Argentina dengan skor satu kosong. Yap, gol itu dicetak oleh pemain terbaik mereka Mario Gotze, pokoknya daebak banget, deh.πŸ₯³πŸ₯³πŸ₯³πŸ₯³πŸ‘πŸ»πŸ‘πŸ»πŸ‘πŸ»πŸ‘πŸ»πŸ‘πŸ»πŸ‘πŸ»





Picture by Google




Dari Argentina juga ada pemain andalanku, Lionel Messi dia juga menyandang pemain terbaik dengan gol terbanyak. Pokoknya enggak ada bosennya kalau nonton pertandingan sepak bola, deh.😘😘😘

Wah, aku semakin antusias saat denger kalau bentar lagi bakal ada world cup. Uwu, semoga pandemik ini cepat berlalu dan segera direalisasikan. Semoga para pemain nanti bisa berjuang demi club ataupun negara yang mereka wakili.

Enggak sabar banget nunggu hari itu.

Rindu begadang nyubuh lagi, rindu teriak-teriak pas gol tercetak, pokoknya rindu semua ketegangan dan keseruan saat menonton bola.

Semangat para pejuang bola di lapangan.πŸ’ͺ🏻πŸ’ͺ🏻πŸ’ͺ🏻



Sumber:

Dokumentasi pribadi
https://www.google.com/url?sa=t&sour..._pdKiRFynWFiDK
Diubah oleh novitasari94 15-07-2020 03:03
anon009
zeze6986
inaroses
inaroses dan 4 lainnya memberi reputasi
5
616
29
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Event from Kaskuser
Event from KaskuserKASKUS Official
3.3KThreadβ€’621Anggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
Β© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.